Sebelum Meninggal Muslihan Minta Helmi Hasan Tetap Lanjutkan Perjuangan
"Innalillahi wainnaillaihi rojiun, sebelum menghadap sang Ilahi, Pagi tadi Pak Muslihan DS telah mengamanatkan kepada Pak Helmi Hasan untuk tetap melanjutkan program-program yang mereka berdua (Helmi-Muslihan) rencanakan, niatkan, ikhtiarkan," ujar Usin.
Calon Wakil Gubernur Bengkulu Muslihan Diding Soetrisno meninggal dunia di Rumah Sakit M Yunus (RSMY) sekitar Pukul 10.00 WIB. Muslihan mengembuskan napasnya di umur 74 tahun.
Muslihan DS adalah calon Wakil Gubernur Bengkulu dengan nomor urut 1, yang Calon Gubernurnya Helmi Hasan. Muslihan DS memiliki cita-cita luar biasa, dirinya berkeinginan menghadirkan kebahagiaan di tengah-tengah masyarakat Provinsi Bengkulu.
-
Kapan Hendi berkunjung ke Habib Luthfi? Hendi kedapatan bertemu dengan Habib Luthfi di Pekalongan setelah kunjungannya ke kediaman ulama kenamaan tersebut diunggah oleh channel youtube Batik TV News.
-
Kapan Heidi, cucu Andi Rif, lahir? Heidi lahir pada 25 Januari 2022.
-
Kapan Brigadir Helmi berhasil melumpuhkan pelaku? Sekitar pukul 06.20 WIB, petugas kepolisian Resor Magelang Kota datang dan menghentikan aksi pria itu.
-
Apa alasan Hendi menepis keterkaitan pertemuannya dengan Pilgub Jateng? Hendi menekankan kunjungannya ke kediaman anggota Dewan Pertimbangan Presiden tersebut hanya silaturahmi biasa menjelang hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah.
-
Mengapa Hendi bertemu Habib Luthfi? Hendi menekankan kunjungannya ke kediaman anggota Dewan Pertimbangan Presiden tersebut hanya silaturahmi biasa menjelang hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah.
-
Kapan Halim Perdanakusuma gugur saat bertugas? Halim bersama pilot Iswahjudi menerbangkan pesawat Avro Anson RI-003 dari Thailand menuju Bukittinggi. Nahas, pesawat tersebut diterjang badai hingga mengalami kecelakaan tanggal 14 Desember 1947."Pesawat tersebut jatuh di Pantai Lumut, Tanjung Hantu, Semenanjung Malaka," tulis TNI AU.
Sebelum dipinang oleh Helmi Hasan, Muslihan DS sempat bercerita bahwa dirinya tidak percaya diri (PD) untuk mendampingi Helmi Hasan. Sebab menurutnya, Helmi merupakan sosok pemuda yang energik, visioner dan religius. Hal itu tentu tidak cocok dengan dirinya yang sudah memasuki kepala tujuh.
Lalu kemudian, Muslihan DS dengan ketidakpercayaannya untuk mendampingi Helmi Hasan, akhirnya mendapat restu dari keluarga besarnya terutama terhadap istri tercintanya yakni Nani Sudaryani, dan itupun tidak lain demi menghadirkan kebahagiaan di tengah-tengah masyarakat Provinsi Bengkulu.
"Enam bulan saya memantapkan niat ini. Namun demi kebahagiaan masyarakat Provinsi Bengkulu, akhirnya saya terpanggil dan bersedia maju sebagai Cawagub mendampingi pak Helmi Hasan. Keputusan itu saya nyatakan di bulan Agustus," ungkap Muslihan DS saat diwawancarai, Sabtu (10/10) lalu.
Namun pencalonan Muslihan ini ternyata tidak sampai tuntas. Tiga hari menjelang pencoblosan, Muslihan meninggal dunia.
"Innalillahi wainnaillaihi rojiun, sebelum menghadap sang Ilahi, Pagi tadi Pak Muslihan DS telah mengamanatkan kepada Pak Helmi Hasan untuk tetap melanjutkan program-program yang mereka berdua (Helmi-Muslihan) rencanakan, niatkan, ikhtiarkan," ungkap Sekretaris DPD Hanura Provinsi Bengkulu Usin Abdisyah P Sembiring, Minggu (6/12/2020).
Usin juga mengimbau, kepada seluruh Masyarakat Provinsi Bengkulu agar tetap bersatu padu, bergerak bersama-sama demi mewujudkan cita-cita Calon Wakil Gubernur Bengkulu Muslihan DS untuk menghadirkan kebahagiaan di tengah-tengah masyarakat.
"Perjuangan untuk menghadirkan kebahagiaan di tengah-tengah masyarakat akan terus kita gaungkan, tidak akan melemahkan sedikitpun, tidak ada yang berkurang sedikitpun, tetap kita semuanya bersemangat untuk mewujudkan niat serta spirit dan aman Muslihan DS," ujar Usin.
Dengan musibah ini, Usin mengajak seluruh masyarakat Provinsi Bengkulu agar mendoakan Calon Wakil Gubernur Bengkulu Muslihan DS. "Mari kita sama-sama berdoa memohon kepada Allah SWT agar beliau (Muslihan) diterima di sisi Allah SWT dan ditempatkan di surga-Nya Allah SWT. Dan kita dan keluarga semua yang ditinggalkan khusnul khotimah," doa Usin.
Kontributor: Sofrian
Baca juga:
Helmi Hasan Sampaikan Puisi Menyentuh untuk Kepergian Muslihan DS
Sebelum Meninggal Muslihan Minta Helmi Hasan Tetap Lanjutkan Perjuangan
Helmi Hasan Pastikan Program 20 Kunci Bahagia Selaras dengan Perencanaan Nasional
Debat, Helmi Hasan Sindir Masalah Ambulans Berbayar Hingga NKRI Harga Mati
Helmi-Muslihan Diyakini Kembali Menang Telak di Debat Cagub-Cawagub Bengkulu
Ketua KPU Provinsi Bengkulu Sebut Muslihan DS Tak Ikut Debat karena Sakit
Muslihan DS Berhalangan, Helmi Hasan Seorang Diri di Debat Pamungkas