Sekjen Gerindra: Kami pakai komunikasi garam, bukan gincu
"Partai islam di Indonesia ada empat, PKS, PKS, PAN, PKB. Kami akrab dengan mereka. Mereka akrab dengan Pak Prabowo."
Sekretaris Jendral Partai Gerindra , Ahmad Muzani menyatakan koalisi Partai Gerindra dengan partai lain mulai terbentuk. Bahkan, dirinya menyebut sudah mendapat kepastian dari beberapa partai.
"Minggu ini (koalisi) tampak arsitek dan bangunannya. Sudah ada kejelasan dari beberapa partai," kata Muzani di kantor DPP Gerindra , Jakarta, Jumat (25/4).
Menurut Muzani, partai besutan Prabowo Subianto ini memang memakai strategi gerilya guna menggaet koalisi. Namun, dirinya berjanji bakal segera mengumumkannya kepada masyarakat.
"Kami memilih, komunikasi Gerindra , Komunikasi garam, tak tampak tapi terasa. Bukan komunikasi gincu, tampak tapi tak berasa," ungkap Muzani.
Selain itu, perihal dugaan Gerindra bakal berkoalisi dengan partai berbasis islam, Muzani tak menampiknya. Menurutnya, seluruh partai islam tersebut memang mempunyai hubungan baik dengan calon presiden partainya.
"Partai islam di Indonesia ada empat, PKS , PKS , PAN , PKB . Kami akrab dengan mereka. Mereka akrab dengan Pak Prabowo. Sekarang justru cukup happy dengan keadaan ini," ungkapnya.
Baca juga:
Prabowo-SBY belum bertemu, lobi Gerindra ke Demokrat masih buntu
Deklarasi Prabowo-Rajasa, aktivis PRRI bagi-bagi selebaran
Tinggal selangkah lagi, Gerindra-PAN resmi koalisi
Gerindra tak kapok jalin koalisi dengan PPP
Prabowo bertemu Hilmi Aminuddin, Gerindra dan PKS resmi koalisi?
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Siapa yang ditawari menjadi Cawapres Prabowo? Demi Indonesia Gemoy, Ini Jawaban Lucu Cipung Ditawari Jadi Cawapres Prabowo Belakangan, dunia maya tanah air dihebohkan oleh kabar kocak yang menjadikan Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung sebagai sosok Calon Wakil Presiden (Cawapres) dalam Pemilihan Umum 2024.
-
Kapan pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden? Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 pada 20 Oktober mendatang.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.