Setya Novanto akan bawa Golkar dukung Jokowi di Pemilu 2019
Asalkan rakyat tetap menginginkan Jokowi menjadi presiden.
Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto menegaskan akan mendukung kembali Presiden Jokowi di Pemilu 2019. Hal ini sepanjang rakyat tetap memberikan dukungan kepada pemerintahan Jokowi ke depan.
"Sekarang itu 2019 waktu pendek. Jadi sepanjang rakyat dukung Jokowi untuk presiden di 2019 maka saya selaku Ketum Partai Golkar bukan hanya membela tapi saya mendukung Jokowi," ujar Setya Novanto kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (19/5).
Pria yang akrab dengan julukan Setnov ini menambahkan, pihaknya akan merumuskan seperti apa bentuk kerja sama dengan pemerintah dan DPRD tingkat I dan II agar bisa mendukung pemerintah, dan bekerja sama dengan pemerintah Jokowi.
Dirinya juga menegaskan, dalam 100 hari pertama memimpin Golkar akan fokus melakukan konsolidasi total ke seluruh daerah untuk membesarkan partai berlambang pohon beringin tersebut.
"Program 100 hari pertama saya adalah konsolidasi total ke seluruh daerah di Indonesia," jelas dia.
Lebih lanjut, Setnov menegaskan, dirinya akan mundur sebagai ketua Fraksi Golkar di DPR agar bisa serius sepenuhnya melakukan konsolidasi ke daerah-daerah. Selain konsolidasi, pada awal kepemimpinannya akan melakukan evaluasi menyeluruh terhadap calon-calon pilkada.
"Saya akan mengundurkan diri sebagai ketua fraksi Golkar, agar saya bisa bekerja penuh ke daerah-daerah untuk membesarkan Golkar," ungkapnya.
Baca juga:
DPR berharap KPK dan Jokowi tak bicarakan kasus di Korea Selatan
Jokowi bertemu Putin dan nostalgia Soekarno di Rusia
Segenting apa hingga ada wacana perpanjangan Kapolri
Akrabnya Jokowi dan Putin jelang KTT Rusia-ASEAN
PDIP harus waspada, tak mustahil suatu saat Jokowi pindah ke Golkar
'Pemerintah senang Setnov, sebab ketum bermasalah mudah dijinakkan'
KPK klarifikasi keberadaan Agus Rahardjo dan Basaria di Korea
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kenapa Serka Sudiyono diundang ke acara Presiden Jokowi? Pada acara itu, Presiden Jokowi memberikan games-games menarik. Salah seorang yang berhasil maju ke podium adalah Serka Sudiyono.
-
Siapa yang mengunjungi Presiden Jokowi di Indonesia? Presiden Jokowi menerima kunjungan kenegaraan dari pemimpin Gereja Katolik sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu, 4 September 2024.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.