Soal Pemilihan Wagub DKI, Gerindra Minta PKS Lobi Pimpinan DPRD
Anggota DPRD DKI Fraksi Gerindra Iman Satria membantah bahwa penunjukkan wagub DKI Jakarta berjalan alot. Dia mengaku hanya tinggal menunggu rapat pimpinan gabungan (Rapimgab) untuk rapat paripurna menunjuk pendamping Anies Baswedan.
Anggota DPRD DKI Fraksi Gerindra Iman Satria membantah bahwa penunjukkan wagub DKI Jakarta berjalan alot. Dia mengaku hanya tinggal menunggu rapat pimpinan gabungan (Rapimgab) untuk rapat paripurna menunjuk pendamping Anies Baswedan.
"Enggak alot, ini kan tinggal Rapimgab saja, soal Rapimgab itu tanyain sama pimpinan dong, kenapa belom Rapimgab," kata Iman saat dihubungi merdeka.com, Rabu (31/7).
-
Apa yang disindir Anies Baswedan tentang Gubernur DKI? Anies Sindir Ada Gubernur DKI Tak Tuntas Janji Jabat 5 Tahun: Jangan Hukum Saya Capres Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Siapa kakek buyut dari Anies Baswedan? Umar merupakan kakek buyutnya.
-
Mengapa PDIP mempertimbangkan Anies Baswedan sebagai calon gubernur di Pilkada Jakarta? Bahwa Anies juga jadi bagian pertimbangan, iya, Anies bagian dari pertimbangan. Oleh karenanya kami juga dengan Cak Imin dalam rangka itu semua," jelas dia.
Menurutnya, para pimpinan masih sibuk dan waktu padat karena kunjungan kerja. Iman mengatakan, pihaknya tinggal menunggu Rapimgab dan tak ada masalah dengan proses yang ada.
"Kalau Rapimgab itu kan pengennya pimpinan ngumpul, mungkin sulit kali tuh ngumpulin pimpinan," ucapnya.
Gerindra, kata dia, telah menyerahkan kepada PKS soal dua nama yang diajukan yakni Ahmad Syaikhu dan Agung Yuliatno. Mestinya, PKS yang melobi pimpinan agar segera Rapimgab.
"Harusnya PKS yang lobi dong ke pimpinan supaya segera dilaksanakan penetapan tatibnya, baru digelar paripurna kan gitu," ujar Iman.
Iman kembali menegaskan, bahwa saat ini hanya masalah kesibukan pimpinan sehingga proses penunjukkan wagub berjalan molor.
"Lebih tepatnya sih kamu tanya pimpinan, ke Pak Pras (Ketua DPRD DKI Edi Prasetio) atau siapa, kenapa, mungkin dia lebih tahu jawaban, Kalau saya pandangannya begitu," tukasnya.
Baca juga:
Jika Tak Selesai Tahun Ini, Ketua Pansus Yakin Anies Akan Pilih Wagub Sendiri
M Taufik Sebut Pemilihan Wagub DKI Kemungkinan Usai Pelantikan DPRD 2019-2024
PKS DKI Soal Pemilihan Wagub Molor Lagi: Ini Proses Politik, Ada Komunikasi & Lobi
Pemilihan Wagub DKI Molor, Ketua Pansus Salahkan Sekwan Tak Aktif Atur Jadwal Rapat
Anies Berharap Tahun Ini Miliki Wagub
Sekwan soal Rapimgab Wagub DKI Molor: Pimpinannya Masih Sibuk
Pemilihan Wagub DKI Kembali Molor dari Jadwal, Ini Sebabnya