Suharso Monoarfa sambut baik sinyal PAN dukung Pemerintahan Jokowi
"Kalau menurut saya bagus, kan lebih bagus sehingga lebih banyak," kata dia.
Presiden Joko Widodo dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri hadir dalam pembukaan Rakernas PAN tadi malam. Selain itu, tampak juga sejumlah petinggi Koalisi Indonesia Hebat dan menteri Kabinet Kerja.
Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), Suharso Monoarfa menyatakan jika masyarakat bakal membaca demikian. Namun, hal itu belum seratus persen benar.
"Ya, orang bisa membacanya. Saya enggak tahu. Kalau itu pas deh," kata Suharso Monoarfa saat dihubungi, Jakarta, Kamis (7/5).
Ketua Majelis Pertimbangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kubu Romi itu tak mempersoalkan jika koalisi pendukung pemerintahan bertambah anggota. Justru dengan bergabungnya PAN ke dalam pemerintah, program-program Jokowi bakal semakin lancar dan cepat terealisasi.
"Aman-aman saja, kalau menurut saya bagus kan, lebih bagus sehingga lebih banyak. Itu lebih baik," terangnya.
Untuk diketahui, dalam pembukaan Rakernas PAN tadi malam, Presiden Jokowi, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan sejumlah menteri Kabinet Kerja hadir di tengah-tengah acara. Kehadiran mereka itu, dinilai sejumlah kalangan sebagai sinyal bila PAN yang saat ini dinahkodai Zulkifli Hasan bakal merapat dan bergabung dengan pemerintah.
Baca juga:
Ketua DPR salut Zulkifli Hasan mampu lebur KIH-KMP di Rakernas PAN
Undang KIH dan Jokowi di Rakernas, PAN bantah incar kursi menteri
Jokowi bahagia KMP & KIH akur di acara PAN, ajak tarung lagi 2019
PAN undang KMP dan KIH di rakernas, tapi bukan kubu Agung & Romi
PAN buka peluang koalisi dengan KIH di pilkada serentak
NasDem sebut setgab ada di KMP, KIH tak ada
Zulkifli Hasan hadir di Kongres PDIP, sinyal PAN merapat ke KIH?
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana menurut PKS, pertemuan Jokowi dengan para capres bisa membangun persatuan Indonesia? Dia menilai, jika pertemuan antara Jokowi dan ketiga kandidat capres terkuat itu terlaksana, maka persatuan Indonesia akan semakin baik. Sebab, seluruh tokoh terlihat bekerja sama membangun bangsa. "Bagus, saya senang itu. Itu berpikir matang dan dewasa. NKRI ini negara lagi baik-baik. Segala sesuatu kalau digabung dengan pemikiran-pemikiran positif untuk membangun NKRI ke depan itu positif."
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).