Tim Jokowi ingatkan Sandi, dulu Prabowo sujud syukur tahunya kalah
Tim Jokowi ingatkan Sandi, dulu Prabowo sujud syukur tahunya kalah. Cawapres Nomor Urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno optimis unggul di Provinsi Jawa dan Banten. Hal itu didasari dari pengalamannya bersama Anies Rasyid Baswedan saat mengalahkan Ahok dan merebut kursi DKI.
Cawapres Nomor Urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno optimis unggul di Provinsi Jawa dan Banten. Hal itu didasari dari pengalamannya bersama Anies Rasyid Baswedan saat mengalahkan Ahok dan merebut kursi DKI.
Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Raja Juli Antoni, mengatakan, tak masalah jika Sandiaga merasa optimis. Tapi dia mengingatkan, harus disesuaikan dengan kenyataan politik yang ada.
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
-
Apa yang dibahas Anies Baswedan dan Sandiaga Uno? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Apa yang menurut Sandiaga jadi persamaan antara Ganjar dan Jokowi? “Saya justru melihatnya dari sisi positif dan karena Pak Ganjar ini kan adalah sosok pemimpin yang paling mirip sama Pak Jokowi dari segi pendekatan yang sangat dekat dengan rakyat, blusukan, sat set, cepat geraknya. Saya menyebutnya (Ganjar sebagai) Jokowi 3.0. Pak Ganjar ini adalah versi Pak Jokowi 2024,” tuturnya.
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
Diketahui, dua partai koalisi Prabowo-Sandiaga, para kadernya banyak membelot. Di antaranya dari Demokrat dan PAN.
"Jadi silakan saja Mas Sandi optimis, asal didasarkan kepada realisme politik yang didukung data dan fakta," ucap Raja, Minggu (21/10).
Dia menuturkan, jangan sampai terulang dengan Prabowo Subianto empat tahun silam. Dimana, merasa optimis, lantaran membaca hasil survei yang dibuat timnya sendiri.
"Jangan sampai kejadian 4 tahun lalu terulang. Pak Prabowo juga optimis, sampai sujud syukur membaca quick count,” ungkap Raja.
Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia ini, sekali mempersilakan sikap Sandiaga tersebut. Namun, dia meminta tak melupakan juga, bahwa Jokowi sudah membangun sikap optimis tersebut.
"Silakan saja Mas Sandi optimis. Optimisme justru sikap yang dikembangkan oleh Pak Jokowi empat tahun ini," pungkasnya.
Sebelumnya, Sandiaga membandingkan dengan hasil di Pilkada DKI lalu. Dimana, dia bisa mengalahkan petahana Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
"Kami berpengalaman di DKI. Siapa yang menang, di DKI bukan petahana. Survei kami menunjukkan satu hal kami memang masih tertinggal tapi kami semakin mengejar," kata Sandiaga Uno.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Baca juga:
Ditantang Hasto, kader PDIP siap menangkan Jokowi-Ma'ruf 80 persen di Bali
Kubu Jokowi setuju debat capres digelar di kampus, tapi ada syaratnya
Gerak jalan lintas pemeluk agama di CFD serukan pemilu damai
Kubu Prabowo ingin debat capres digelar di kampus, tanpa dihadiri pendukung
TKD Jokowi di Sumut, Jateng, dan Kalbar dibentuk, Hasto ingatkan tak lengah