Victor: NasDem bukan olah orang jadi Tuhan, tapi membangun manusia
Victor tak ingin setelah menjabat kader partainya menyalahgunakan kewenangan.
Ketua Fraksi Partai NasDem, Victor Laiksodat mengatakan program Rakernas itu adalah bentuk pembekalan untuk para bakal calon agar bisa mengelola kekuasaan. Dia juga tak ingin setelah menjabat kader partainya menyalahgunakan kewenangan.
"Pantai NasDem bukan mengolah orang menjadi Tuhan, kami membangun manusia-manusia yang punya kekurangan," kata Victor di Kantor DPP Nasdem, Jl Gondangdia, Jakarta, Minggu (20/9)
"Karenanya dari program ini, NasDem membuat mereka imun terhadap kekuasaan agar mereka tidak tergantung luar biasa pada kekuasaan itu dan mengelola kekuasaan itu untuk kepentingan dirinya ataupun kelompok," paparnya.
Ia pun menyampaikan harapan rakernas tersebut dapat menciptakan para pejabat publik selain visioner dan inovatif juga pejabat yang bertanggung jawab dan siap melayani.
Oleh karena itu, program ini diharapkan dapat menjadi implementasi dari tugas partai politik sebagai wadah pendidikan politik yang baik untuk masyarakat.
"Itulah sebenernya tiap pantai politik arah dan tujuannya untuk membangun tiap manusia yang cenderung ingin berpolitik agar melayani masyarakat sedemikian banyak," imbuh ketua fraksi NasDem ini.