Wagub terpilih Maluku Utara dukung Jokowi di Pilpres 2019
Gubernur dan wakil gubernur Maluku Utara terpilih versi hitung cepat, Ahmad Hidayat Mus-Rivai Umar, siap bekerja keras untuk memenangkan Jokowi di Maluku Utara sebab sesuai dengan aspirasi rakyat.
Wakil gubernur Maluku Utara terpilih versi hitung cepat, Rivai Umar, menyatakan sikap mendukung Joko Widodo (Jokowi) maju di Pilpres 2019. Rivai yakin Jokowi bisa meraup suara 60 persen di Maluku Utara.
"Kami mendukung Jokowi. Dan Kita bisa targetkan di atas 61-71 persen," kata Rivai, di Mellys Cafe Pun & Garden, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis (19/7).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kenapa Presiden Jokowi melarang Kaesang maju di Pilgub Jakarta? Zulhas menyebut, Presiden Jokowi enggan jika Kaesang maju dalam pilgub Jakarta."Tadi saya tanya sama Bapak (Jokowi) habis rapat, 'Pak, gimana kalau Kaesang maju wagub Jakarta?'. 'Waduh', gitu, 'Jangan Pak Zul', katanya," kata Zulhas di DPP PAN, Jakarta Selatan, Senin (3/6).
Dia siap bekerja keras untuk memenangkan Jokowi di Maluku Utara sebab sesuai dengan aspirasi rakyat. Alasan lain Rivai memberi dukungan, karena melihat sosok Jokowi pekerja keras dan dapat merealisasikan semua program untuk kemajuan Maluku Utara. Salah satunya Tol Laut yang bisa menghubungkan pulau-pulau di Maluku Utara.
"Sehingga diharapkan bisa membantu melancarkan proses distribusi barang dan jasa," kata Rivai.
Dia juga menyerahkan sepenuhnya kepada Jokowi terkait siapa cawapres yang akan dipilih. "Siapapun wakil Pak Jokowi kami akan berikan dukungan. Karena bagi kami terbukti selama ini kinerja pak Jokowi sangat bagus hasilnya," tegasnya.
Baca juga:
Demokrat belum tentukan di kubu Jokowi atau Prabowo
Politikus Golkar usul Demokrat lebih baik gabung Gerindra
LIPI: Pemilih PAN pilih Jokowi, pemilih Hanura dukung Prabowo
Golkar prediksi sosok ini yang cuma bisa imbangi Jokowi di Pilpres 2019
Salah pilih cawapres dan isu SARA bisa menjadi sandungan Jokowi dalam Pilpres
Survei LIPI: Pemilih Jokowi menyebutkan Prabowo sebagai Cawapres paling tepat
Said Aqil masih berpotensi jadi Cawapres Jokowi