Friendly: Korea Selatan kalah tipis dari Iran
Ian meraih kemenangan pertama sejak bulan Juni lalu dengan mengalahkan Korea Selatan di Teheran, Selasa (18/11).
Iran mendapat modal bagus menuju Piala Asia 2015, Januari mendatang. Menggelar uji coba di Azadi Stadium, Teheran, Selasa (18/11), tim asuhan Carlos Queiroz itu mengalahkan Korea Selatan dengan skor 1-0.
Korea Selatan yang belum konsisten meski sudah berganti pelatih menguasai awal pertandingan. Peluang bagus dari Son-Heung Ming digagalkan kiper Alireza.
Kedudukan tanpa gol berlangsung hingga memasuki delapan menit terakhir babak kedua. Di saat kedua tim terlihat akan meraih hasil imbang, Iran mengubah kedudukan.
Tendangan bebas Javad Nekounam tak mampu dijangkau Kim Jin-Hyeon, tetapi bola malah dua kali mengenai tiang gawang, beruntung penyerang Rubin Kazan yang masih berusia 19 tahun, Sardar Azmoun bereaksi cepat untuk mengambil peluang yang ada.
Ini menjadi kemenangan pertama Iran sejak bulan Juni lalu. Tageuk Warriors sendiri mencatatkan tiga kemenangan dan tiga kali kalah pasca Piala Dunia 2014.
Kedua tim berpeluang kembali bertempur di semifinal Piala Asia 2015, bila mereka bisa mengenyahkan lawan-lawannya. (bola/dct)