45 Kata kata Bijak untuk Keluarga Tercinta, Penuh Makna dan Menggugah Hati
Kata kata bijak untuk keluarga ini bisa dijadikan pedoman hidup. Kata kata bijak untuk keluarga juga bisa merekatkan hubungan sebuah keluarga.
Kata kata bijak untuk keluarga ini bisa dikirim untuk keluarga terkasih. Ungkapan "harta yang paling berharga adalah keluarga" sudah sering terdengar. Memiliki keluarga adalah salah satu anugerah terindah yang bisa dimiliki oleh seorang manusia.
Karena itu, kita harus selalu menjaga dan menyayangi keluarga kita, sebab kita tidak pernah tahu kapan kematian memisahkan. Mencintai keluarga bisa dilakukan dengan berbagai cara. Selama memiliki niat yang bersih, maka menemui keluarga dan memberikan kasih sayang bukanlah hal yang sulit.
-
Kapan Rafathar potong rambut? 3 Namun, ternyata Raffi dan Nagita ingin anak mereka tampil berbeda menjelang Hari Raya Idul Fitri yang tidak lama lagi.
-
Kapan Rahmat mulai panen slada? Yang awalnya hanya panen 5 kilogram per hari, kini ia mampu sampai 1,9 ton per bulan. Profesi petani sebenarnya masih sangat prospek untuk didalami, terutama bagi kalangan muda. Jika ditekuni, bukan tidak mungkin bisa menghasilkan keuntungan berlipat seperti seorang pemuda asal Kecamatan Mijen, Kota Semarang, Jawa Tengah bernama Rahmatul Hafid. Rahmat awalnya mencoba peruntungan di bidang pertanian, bahkan dengan modal awal yang minim yakni Rp2 juta. Namun siapa sangka, hampir lima tahun menjalankan pertanian hidroponik slada produknya kini mampu terjual hingga 60 kilogram per hari.
-
Buah apa yang terkenal dengan teka-teki lucu dan khas Sumut? Buah apa yang durhaka?Jawaban: Melon Kundang.
-
Apa itu Serumbung Sumur? Serumbung sumur merupakan alat penjernih air kuno dari masa Kesultanan Banten yang berkuasa pada 1527-1813. Ini dia serumbung sumur yang merupakan alat penjernih air kuno dari masa Kesultanan Banten yang berkuasa pada 1527-1813.
-
Kapan Agus Salim wafat? Tepat hari ini, 4 November pada tahun 1954 silam, Haji Agus Salim meninggal dunia.
-
Apa itu Kapurut Sagu? Kapurut sagu terbuat dari tepung sagu yang sudah agak mengeras dan memiliki warna kecokelatan. Kepulauan Mentawai di Sumatera Barat kaya akan tradisi, budaya, hingga sajian makanan yang unik.Salah satu sajian makanan khas Mentawai yang patut anda coba adalah kapurut sagu.
Berikut merdeka.com merangkum kumpulan kata kata bijak untuk keluarga. Kata kata bijak untuk keluarga ini bisa dijadikan pedoman hidup. Kata kata bijak untuk keluarga juga bisa merekatkan hubungan sebuah keluarga.
Kata kata Bijak untuk Keluarga yang Menghangatkan Hati
ilustrasi keluarga©2023 Merdeka.com/Pexels/Craig Adderley
Berikut adalah kata kata bijak untuk keluarga yang bisa membuat hati menjadi lebih hangat, sehangat cinta keluarga.
1. Setiap orang butuh rumah, namun keluarga yang anggotanya saling menyayangi dan mendukung satu sama lainlah yang membangun rumah itu.
2. Keluarga yang baik dimulai dengan cinta, dibangun dengan kasih sayang, dan dipelihara dengan kesetiaan.
3. Keluarga adalah ikatan jiwa yang penuh kasih, saling memercayai dan saling memahami.
4. Kesederhanaan dalam keluarga adalah sumber kedamaian dalam hidup.
5. Jangan pernah merasa sendiri ketika ditinggalkan. Karena kamu masih memiliki sahabat, dan keluarga yang akan selalu ada.
6. Utamakanlah keluarga. Ingatlah saat semuanya runtuh dan gagal, keluarga adalah tempatmu kembali.
7. Kedamaian adalah keindahan hidup. Itu adalah sinar matahari. Itu adalah senyuman seorang anak, cinta seorang ibu, kegembiraan seorang ayah, kebersamaan sebuah keluarga. Itu adalah kemajuan manusia, kemenangan sebab yang adil, kemenangan kebenaran.
Kata kata Bijak untuk Keluarga
8. Jangan pernah takut mencoba hal yang baru, gapailah impianmu. Tapi ingatlah, tak peduli kemana kamu pergi, keluarga adalah tempatmu kembali.
9. Rumah bukanlah dari mana kamu berasal, tetapi di mana kamu menemukan cahaya ketika semua menjadi gelap.
10. Surga yang nyata yang bisa kita rasakan saat ini adalah rumah yang dipenuhi kehangatan dari keluarga.
11. Seperti oksigen, walaupun nggak terlihat, keluarga ada di sekitarmu, ada di setiap tarikan nafasmu, ada di dalam darahmu.
12. Kehangatan dalam keluarga tidak diukur dari ukuran luas rumahnya, tapi luasnya kebahagiaan yang menempati.
13. Memiliki tempat untuk pulang adalah rumah. Memiliki seseorang untuk dicintai adalah sebuah keluarga. Memiliki keduanya adalah berkah.
14. Kekuatan sebuah keluarga, seperti kekuatan tentara, terletak pada kesetiaannya satu sama lain.
15. Kamu tidak memilih keluargamu. Mereka adalah pemberian Tuhan untukmu, seperti kamu bagi mereka.
Kata kata Bijak untuk Keluarga yang Penuh Makna
©mybank4.me
Berikut adalah kata-kata bijak untuk keluarga yang memiliki makna mendalam.
16. Apa yang dapat kamu lakukan untuk mempromosikan perdamaian dunia? Pulanglah dan cintai keluargamu.
17. Rumah harus menjadi jangkar, pelabuhan dalam badai, tempat berlindung, tempat yang menyenangkan untuk tinggal, tempat dimana kita dicintai dan dimana kita bisa mencintai.
18. Keluarga adalah kompas yang memandu arah kita. Ia adalah inspirasi untuk mencapai puncak, yang menghibur saat kita goyah.
19. Harta yang paling berharga adalah keluarga.
20. Keluarga adalah amanat dari Tuhan. Hendaknya segala yang kamu lakukan adalah demi kedamaian dan kebahagiaan keluarga.
21. Bahagia itu relatif, tapi bagi saya kebahagiaan selalu bermuara di hati keluarga.
22. Hal-hal lain dapat mengubah kita, tetapi kita mulai dan berakhir bersama keluarga.
23. Hal yang paling membahagiakan, adalah keluarga. sayangi keluarga apapun perbedaannya.
24. Karena mereka bilang rumah adalah tempat hatimu berada, tempat Anda tuju saat Anda sendiri, tempat Anda pergi untuk mengistirahatkan tulang Anda. Bukan hanya tempat di mana Anda meletakkan kepala, bukan hanya tempat Anda merapikan tempat tidur. Selama kita bersama, apakah penting ke mana kita pergi?
25. Keluarga adalah kompas yang membimbing kita. Mereka adalah inspirasi untuk mencapai ketinggian yang luar biasa dan kenyamanan saat kita sesekali goyah.
26. Jika kita tidak pernah meluangkan waktu untuk keluarga, mungkin suatu saat kita juga bisa lupa seberapa penting keberadaan mereka di hidup kita.
27. Ketegasan untuk menghentikan kebiasaan buruk, sangat ditentukan oleh besarnya cinta kita kepada keluarga.
28. Cintai keluargamu. Luangkan waktu, bersikap baiklah, serta melayani satu sama lain. Jangan beri ruang untuk penyesalan. Sebab hari esok belum tentu ada dan hari ini sangat singkat.
29. Dunia yang kamu temukan, tidak mencintaimu seperti keluargamu mencintaimu.
30. Seseorang bisa memimpin negeri ini dengan baik jika ia terlahir dari keluarga yang baik, menghargai kemuliaan, akhlak menjadi pilar dan taat sebagai kekayaan.
Kata kata Bijak untuk Keluarga Sebagai Pelajaran Hidup
Berikut adalah kata kata bijak untuk keluarga yang bisa dijadikan sebagai pelajaran hidup.
31. Setiap orang membutuhkan rumah untuk ditinggali, tetapi keluarga yang mendukung adalah yang membangun rumah.
32. Keluarga adalah rumah. Sejauh apapun kita melangkah, akan tetap kembali padanya.
33. Menghancurkan pertalian keluarga mungkin adalah dosa paling besar yang bisa dilakukan seseorang.
34. Dalam kehidupan keluarga, cinta adalah minyak yang meredakan gesekan, semen yang mengikat lebih dekat, dan musik yang membawa harmoni.
35. Tak peduli dimana pun kita berada, keluarga tetap selalu mendoakan untuk kebaikan agar kita dijauhkan dari keburukan.
36. Keluarga adalah mereka yang tidak pernah meninggalkan, meski kamu telah berbuat hal yang paling buruk sekalipun.
37. Setiap keluarga punya cinta dan cerita karena keluarga adalah anugerah yang akan bertahan selamanya.
38. Rumah mewah bukan jaminan keluarga bahagia. Saling mengasihi, menghormati, dan memaafkan, itulah kunci keluarga bahagia.
39. Kita mungkin bisa mengumpulkan uang ratusan, bahkan milyaran. Tetapi, kita tidak bisa mengumpulkan keluarga yang sudah dipisahkan oleh kematian. Bahkan, dengan membayarnya menggunakan semua uang yang pernah dikumpulkan.
40. Ada tempat yang selalu didambakan, ia adalah keluarga. Ada rasa yang selalu dirindukan ia adalah bahagia. Ada keadaan yang selalu dicita-citakan, yatu keluarga yang bahagia.
41. Ikatan yang menghubungkan keluarga sejati bukanlah ikatan darah, tetapi rasa hormat dan sukacita dalam kehidupan satu sama lain.
42. Dalam setiap cara yang mungkin, keluarga adalah penghubung ke masa lalu kita, jembatan menuju masa depan kita.
43. Seseorang berkeliling dunia untuk mencari apa yang dia butuhkan, dan kembali ke rumah untuk menemukannya.
44. Wajah keluarga adalah cermin ajaib. Melihat orang-orang yang menjadi milik kita, kita melihat masa lalu, sekarang, dan masa depan.
45. Cinta keluarga adalah cinta tanpa pandang bulu, cinta yang tidak mengenal usia, dan akan selalu abadi.