Doa Masuk Rumah, Lengkap Beserta Arti dan Keutamaannya
Ketika masuk ke dalam rumah, umat Islam dianjurkan untuk menyebut nama Allah.
Ketika masuk ke dalam rumah, umat Islam dianjurkan untuk menyebut nama Allah.
Doa Masuk Rumah, Lengkap Beserta Arti dan Keutamaannya
Umat Islam diajarkan untuk selalu memanjatkan doa dan mengingat Allah dalam setiap aktivitas sehari-hari.
Bahkan ketika hendak keluar rumah atau masuk ke rumah, terdapat doa masuk dan keluar rumah yang dipanjatkan.
Ketika masuk ke dalam rumah, umat Islam dianjurkan untuk menyebut nama Allah. Anjuran ini terdapat dalam hadis yang sifatnya umum yang membicarakan keutamaan orang yang memasuki rumah dengan menyebut nama Allah.
Hadis tersebut berasal dari Jabir bin ‘Abdillah, ia pernah mendengar Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
-
Apa yang dimaksud dengan doa masuk rumah? Doa masuk rumah adalah bacaan doa yang bisa diamalkan setiap kali Anda masuk rumah. Baik masuk rumah sendiri maupun masuk rumah orang lain saat bertamu. Ini termasuk amalan sederhana yang dapat memberikan kebaikan dan perlindungan bagi siapa saja yang melakukan.
-
Bagaimana cara melakukan doa masuk rumah? “Dari Abu Malik Al Asy’ari, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Jika seseorang memasuki rumahnya, maka ucapkanlah ‘Allahumma inni as-aluka khoirol mawlaji wa khoirol makhroji, bismillahi walajnaa wa bismillahi khorojnaa wa ‘alallahi robbinaa tawakkalnaa’ (Artinya: Ya Allah, aku memohon pada-Mu kebaikan ketika masuk dan keluar dari rumah. Dengan nama Allah, kami masuk dan dengan nama Allah kami keluar dan hanya kepada Allah Rabb kami, kami bertawakkal). Lalu hendaklah mengucapkan salam pada keluarganya.” (HR. Abu Daud).
-
Bagaimana cara membaca doa masuk rumah? Cara membacanya adalah dengan merapatkan kedua telapak tangan, lalu membaca doa masuk rumah sambil menarik nafas.
-
Kapan doa keluar rumah dibaca? Salah satunya, ketika Anda akan pergi keluar rumah.
-
Apa yang dipanjatkan dalam doa keluar rumah? “Barangsiapa keluar dari rumahnya lalu mengucapkan: Bismillahi tawakkaltu ‘alallah, walaa hawla walaa quwwata illa billah.”Artinya:“Dengan menyebut nama Allah aku bertawakal kepada-Nya, tiada daya kekuatan melainkan dengan pertologan Allah.”
-
Siapa yang mengajarkan doa masuk rumah? “Dari Abu Malik Al Asy’ari, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Jika seseorang memasuki rumahnya, maka ucapkanlah ‘Allahumma inni as-aluka khoirol mawlaji wa khoirol makhroji, bismillahi walajnaa wa bismillahi khorojnaa wa ‘alallahi robbinaa tawakkalnaa’ (Artinya: Ya Allah, aku memohon pada-Mu kebaikan ketika masuk dan keluar dari rumah. Dengan nama Allah, kami masuk dan dengan nama Allah kami keluar dan hanya kepada Allah Rabb kami, kami bertawakkal). Lalu hendaklah mengucapkan salam pada keluarganya.” (HR. Abu Daud).
“Jika seseorang memasuki rumahnya lantas ia menyebut nama Allah saat memasukinya, begitu pula saat ia makan, maka setan pun berkata (pada teman-temannya), “Kalian tidak ada tempat untuk bermalam dan tidak ada jatah makan.” Ketika ia memasuki rumahnya tanpa menyebut nama Allah ketika memasukinya, setan pun mengatakan (pada teman-temannya), “Saat ini kalian mendapatkan tempat untuk bermalam.” Ketika ia lupa menyebut nama Allah saat makan, maka setan pun berkata, “Kalian mendapat tempat bermalam dan jatah makan malam.” (HR. Muslim).
Sedangkan doa keluar rumah kita baca dengan tujuan untuk memohon pertolongan kepada Allah agar kita terlindung dari bahaya dan segala bentuk kejadian yang dapat merugikan diri sendiri saat sedang berada di luar rumah.
Beberapa orang mungkin ada yang sudah hafal dengan doa masuk dan keluar rumah ini. Karena doa ini pendek dan mudah untuk dihafal. Namun, beberapa orang mungkin masih ada yang belum hafal, atau hanya hafal salah satunya saja. Oleh karena itu, berikut bacaan doa masuk dan keluar rumah beserta artinya:
Doa Masuk Rumah
Sebagai seorang umat muslim, tentu akan sangat baik jika kita bisa mengingat Allah dalam setiap aktivitas yang sedang dikerjakan.
Doa masuk dan keluar rumah merupakan salah satu bentuk amalan yang membantu kita untuk terus mengingat Allah meski sedang keluar atau masuk ke dalam rumah.
Doa masuk rumah terdapat dalam salah satu hadis yang artinya,
“Dari Abu Malik Al Asy’ari, ia berkata bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Jika seseorang memasuki rumahnya, maka ucapkanlah ‘Allahumma inni as-aluka khoirol mawlaji wa khoirol makhroji, bismillahi walajnaa wa bismillahi khorojnaa wa ‘alallahi robbinaa tawakkalnaa’ (Artinya: Ya Allah, aku memohon pada-Mu kebaikan ketika masuk dan keluar dari rumah. Dengan nama Allah, kami masuk dan dengan nama Allah kami keluar dan hanya kepada Allah Rabb kami, kami bertawakkal). Lalu hendaklah mengucapkan salam pada keluarganya.” (HR. Abu Daud).
Namun, Al Hafizh Abu Thohir mengatakan bahwa sanad hadis ini adalah dho’if. Syaikh Al Albani juga mendho’ifkan hadis ini. Jadi, dapat diambil kesimpulan bahwa hadis yang satu ini adalah hadis yang lemah.
Lalu apa yang bisa kita baca ketika hendak masuk ke dalam rumah? Sebenarnya mengucapkan salam saja sudah cukup ketika kita masuk ke dalam rumah.
Terkait pengucapan salam saat memasukki rumah ini juga sudah diterangkan dalam Alquran yang artinya:
“Maka apabila kamu memasuki (suatu rumah dari) rumah- rumah (ini) hendaklah kamu memberi salam kepada (penghuninya yang berarti memberi salam) kepada dirimu sendiri, salam yang ditetapkan dari sisi Allah, yang diberi berkat lagi baik.” (QS. An Nur: 61).
Doa Keluar Rumah
Doa masuk dan keluar rumah berikutnya adalah doa ketika kita hendak keluar rumah.
Doa keluar rumah mungkin menjadi salah satu doa yang familiar bagi kita. Berikut bacaan doa keluar rumah:
'Bismillahi tawakkaltu ‘alallah laa hawla wa laa quwwata illa billah"
Artinya:
" Dengan nama Allah, aku bertawakkal kepada Allah, tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan-Nya."
Terkait doa masuk dan keluar rumah tersebut, terdapat hadis dari Anas bin Malik, di mana Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Jika seseorang keluar rumah, lalu dia mengucapkan ‘Bismillahi tawakkaltu ‘alallah, laa hawla wa laa quwwata illa billah’, maka dikatakan ketika itu: “Engkau akan diberi petunjuk, dicukupkan dan dijaga”. Setan pun akan menyingkir darinya. Setan yang lain akan mengatakan: “Bagaimana mungkin engkau bisa mengganggu seseorang yang telah mendapatkan petunjuk, kecukupan dan penjagaan?!” (HR. Abu Daud dan Tirmidzi. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini shahih).
Selain bacaan doa keluar rumah tersebut, ada juga bacaan zikir lain yang bisa dilafalkan ketika hendak keluar rumah. Zikir ini terdapat dalam hadis dari Ummu Salamah, beliau berkata,
“Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam tidaklah keluar dari rumahku kecuali beliau menghadapkan pandangannya ke langit, lalu beliau membaca dzikir: Allahumma inni a’udzu bika an adhilla aw udholla, aw azilla aw uzalla, aw azhlima aw uzhlama, aw ajhala aw yujhala ‘alayya (Artinya: Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kesesatan diriku atau disesatkan orang lain, dari ketergelinciran diriku atau digelincirkan orang lain, dari menzholimi diriku atau dizholimi orang lain, dari kebodohan diriku atau dijahilin orang lain)” (HR. Abu Daud dan Ibnu Majah).
Keutamaan Doa Masuk Rumah
Ada beberapa keutamaan doa masuk rumah yang bisa didapatkan oleh umat Muslim, antara lain:
Mendapat Rezeki Berlimpah
Umat Muslim yang berdoa sebelum masuk rumah juga akan mendapatkan rezeki berlimpah.
Sebagaimana hadis berikut, artinya:
“Dan Dia memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangkanya. Dan barangsiapa bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan-Nya. Sungguh, Allah telah mengadakan ketentuan bagi setiap sesuatu.”
Terhindar dari Gangguan Setan
Keutamaan membaca doa masuk rumah berikutnya adalah terhindar dari gangguan setan. Setiap Muslim yang mau mengamalkan doa ini akan senantiasa dilindungi oleh Allah SWT.
“Jika seseorang memasuki rumahnya lantas ia menyebut nama Allah saat memasukinya, begitu pula saat ia makan, maka setan pun berkata (pada teman-temannya): Kalian tidak ada tempat untuk bermalam dan tidak ada jatah makan. Ketika ia memasuki rumahnya tanpa menyebut nama Allah ketika memasukinya, setan pun mengatakan (pada teman-temannya): ‘Saat ini kalian mendapatkan tempat untuk bermalam’. Ketika ia lupa menyebut nama Allah saat makan, maka setan pun berkata: ‘Kalian mendapat tempat bermalam dan jatah makan malam’.” (HR Muslim)
Terhindar dari Segala Macam Bahaya
Keutamaan doa masuk rumah selanjutnya adalah terhindar dari segala macam bahaya. Hal ini sebagaimana yang disebutkan dalam sebuah hadis, artinya:
“Dari Abu Malik Al Asy’ari, ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda: “Jika seseorang memasuki rumahnya, maka ucapkanlah ‘Allahumma inni as-aluka khoirol mawlaji wa khoirol makhroji, bismillahi walajnaa wa bismillahi khorojnaa wa ‘alallahi robbinaa tawakkalnaa’.” (Ya Allah, aku memohon pada-Mu kebaikan ketika masuk dan keluar dari rumah. Dengan nama Allah, kami masuk dan dengan nama Allah kami keluar dan hanya kepada Allah Rabb kami, kami bertawakal). Lalu hendaklah mengucapkan salam pada keluarganya.” (HR Abu Daud)