Doa Selamat Dunia Akhirat Lengkap Beserta Artinya
Berikut merdeka.com merangkum berbagai doa keselamatan, salah satunya doa selamat dunia akhirat lengkap beserta artinya yang bisa Anda panjatkan:
Setiap muslim menginginkan selamat di dunia maupun di akhirat. Keselamatan ini bisa berarti apa saja selain jasmaniah, keselamatan mental, iman maupun keselamatan dari dosa-dosa yang tak terampuni.
Islam merupakan agama yang menyediakan banyak solusi dan cara keluar dari suatu masalah. Selain ilmu untuk menjalani hidup damai di dunia, islam juga menyediakan beragam macam doa untuk kebutuhan umat muslim.
-
Bagaimana Imlek dirayakan di Sumut? Sejarah perayaan Imlek di Indonesia telah ada sejak abad ke-15 ketika pedagang Tionghoa datang ke Nusantara. Perayaan ini telah menjadi bagian dari budaya Indonesia, dengan tradisi seperti memasang lampion, menyiapkan makanan khas Imlek, dan memberikan angpao.
-
Siapa saja yang dibebani dengan pajak di Sumut? Pajak adalah pembayaran wajib yang harus dibayarkan oleh individu atau badan usaha kepada pemerintah sesuai dengan undang-undang.
-
Siapa saja yang terlibat dalam kerja bakti di Sumut? Saat kerja bakti, tak jarang terjadi komunikasi yang intens antarwarga.
-
Di mana lokasi Rumah BUMN Yogyakarta? RuBY terletak di Jalan Sagan Timur No. 123, Kec. Gondokusman, Kota Yogyakarta.
-
Bagaimana pesan berantai lucu menyebarkan kebahagiaan di Sumut? Dengan kemudahan teknologi, pesan-pesan ini tidak hanya menawarkan hiburan sejenak, tetapi juga menciptakan ikatan sosial yang kuat di antara pengirim dan penerima. Pesan berantai lucu sering kali mengambil bentuk meme, teka-teki, atau anekdot humoris yang dirancang untuk mengundang senyum dan tawa. Fenomena ini mengilhami kreativitas dalam menyusun pesan-pesan yang tidak hanya menghibur tetapi juga mungkin menginspirasi orang lain untuk berpartisipasi dan berbagi kembali, menciptakan lingkaran positif yang memperkaya interaksi sosial di dunia maya.
-
Apa masalah utama yang dihadapi Yogyakarta terkait sampah? Sampah di Yogyakarta ini rasane ora kelar-kelar, ora uwis-uwis (rasanya enggak pernah selesai, enggak ada habisnya). Pertanyaannya, kepiye kok ngene? Gitu kan? Terus muncul timbunan sampah di 14 depo yang ada di kota,
Baca juga: Doa Selamat Dunia Akhirat Lengkap Bisa Diamalkan Tiap Hari
Jika seseorang menginginkan keselamatan, ia bisa berdoa dengan doa spesifik supaya dikabulkan permintaannya.
Berikut merdeka.com merangkum berbagai doa keselamatan, salah satunya doa selamat dunia akhirat lengkap beserta artinya yang bisa Anda panjatkan dirangkum dari brilio:
Doa selamat dunia dan akhirat
"Allaahumma innaa nas aluka salaamatan fid diin, wa 'aafiyatan fil jasad, wa ziyadatan fil 'ilmi, wabarokatan dir rizqi, wa taubatan qoblal maut, warohmatan indal maut, wa maghfirotan ba'dal maut. Allaahumma hawwin 'alainaa fii sakarootil maut, wan najaata minan naar, wal 'afwa indal hisaab."
Artinya:
"Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kepada-Mu keselamatan ketika beragama, kesehatan badan, limpahan ilmu, keberkahan rezeki, taubat sebelum datangnya maut, rahmat pada saat datangnya maut, dan ampunan setelah datangnya maut. Ya Allah, mudahkanlah kami dalam menghadapi sakaratul maut, berikanlah kami keselamatan dari api neraka, dan ampunan pada saat hisab."
Doa pendek memohon keselamatan
"Allaahumma antas salaam, wa minkas salaam, tabaarokta dzal jalaali wal ikroom."
Artinya:
"Ya Allah, Engkaulah Tuhan yang memberi keselamatan. Dari keselamatan. Maha Suci Allah, Pemilik Kebesaran dan Kemuliaan."
Doa selamat (Nabi Luth)
"Robbi najjinii wa ahlii mimmaa ya'maluun."
Artinya:
"Ya Tuhanku selamatkanlah aku beserta keluargaku dari perbuatan yang mereka kerjakan."
Doa agar selamat dari tipu daya orang kafir
"Robbanaa laa taj'alnaa fitnatal lil qoumidh dhoolimiin wa najjinaa birohmatika minal qoumil kaafiriin."
Artinya:
"Ya Tuhan kami, jangan jadikan kami sasaran fitnah dan jauhkanlah kami dari sasaran fitnah bagi kaum yang zalim, dan selamatkanlah kami dengan rahmat-Mu dari tipu daya orang-orang yang kafir."
Doa agar selamat dari orang zalim
"Robbi najjinii minal qoumidh dholimiin."
Artinya:
"Ya Allah, selamatkanlah dan lindungilah aku dari orang-orang yang zalim itu."
Doa Selamat dari Kedengkian
"a lam tara ilallażīna nāfaqụ yaqụlụna li`ikhwānihimullażīna kafarụ min ahlil-kitābi la`in ukhrijtum lanakhrujanna ma’akum wa lā nuṭī’u fīkum aḥadan abadaw wa ing qụtiltum lananṣurannakum, wallāhu yasy-hadu innahum lakāżibụn"
Artinya: "Ya Tuhan kami, ampunilah dosa-dosa kami dan dosadosa saudara-saudara kami yang telah mendahului kami dengan membawa iman, dan janganlah Engkau membiarkan kedengkian dalam hati kami terhadap orang-orang yang beriman. Ya Tuhan kami, sungguh Engkau Maha Penyantun lagi Maha Penyayang." (QS. Al-Hasyr: 10).
Doa Selamat Dari Segala Marabahaya
Dibaca Pada Pagi dan Sore Hari
Surat Al Ikhlas sebanyak 3 (tiga) kali;
qul huwallāhu aḥad
allāhuṣ-ṣamad
lam yalid wa lam yụlad
wa lam yakul lahụ kufuwan aḥad
“Dengan menyebut Nama Allah yang Maha pengasih lagi Maha penyayang.” Katakanlah: “Dialah Allah, Yang Mahaesa. Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu. Dia tiada beranak dan tiada pula diperanakkan, dan tidak ada seorangpun yang setara dengan Dia.”
Kemudian diikuti dengan membaca Surat Al Falaq se-banyak 3 (tiga) kali;
qul a'ụżu birabbil-falaq
min syarri mā khalaq
wa min syarri gāsiqin iżā waqab
wa min syarrin-naffāṡāti fil-'uqad
wa min syarri ḥāsidin iżā ḥasad
“Dengan menyebut Nama Allah Yang Maha pengasih lagi Maha penyayang.” Katakanlah: “ Aku berlindung kepada Tuhan Yang Menguasai subuh, dan kejahatan makhlukNya, dan dan kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul, dan dari kejahatan orang yang dengki apabila ia dengki.”
dan Surat An Naas sebanyak 3 (tiga) kali;
qul a-‘uudzu bi rabbin naas
malikin naas
ilaahin naas
min syarril waswaasil khon naas
allażī yuwaswisu fī ṣudụrin-nās
minal-jinnati wan-nās
“ Dengan menyebut Nama Allah Yang Maha pengasih lagi Maha penyayang.” Katakanlah: “ Aku berlindung kepada Tuhan (Yang Memelihara dan Menguasai) Manusia. Raja Manusia. Sembahan manusia, dari kejahatan (bisikan) syaitan yang biasa bersembunyi, yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia, dari (golongan) Jin dan Manusia.