Gadis Ini Akhirnya Dapat Peran Utama Setelah 37 Tahun Berkarier di Dunia Akting, Intip Transformasinya
Kini, gadis tersebut baru saja mendapat peranan utama di film Bangku Kosong: Ujian Terakhir yang tayang di bioskop pada Kamis (5/10) kemarin.
Kini, gadis tersebut baru saja mendapat peranan utama di film Bangku Kosong: Ujian Terakhir yang mulai tayang di bioskop pada Kamis (5/10) kemarin.
Gadis Ini Akhirnya Dapat Peran Utama Setelah 37 Tahun Berkarier di Dunia Akting, Intip Transformasinya
Menjadi seorang aktris tentu kerap menjadi sorotan publik, mulai dari debut aktingnya di depan layar hingga kegiatan kesehariannya. Bahkan, tak jarang aktivitas yang dilakukan menjadi perbincangan hingga viral di media sosial.
Hal itu juga terjadi pada gadis cantik nan lucu ini. Mengawali karier di dunia hiburan sejak usia muda, ia pun tumbuh menjadi aktris senior yang sudah bermain di berbagai judul sinetron hingga film layar lebar. Kualitasnya pun sudah tak perlu diragukan lagi.
Saat ini, ia akhirnya mendapatkan peranan utama di salah satu film usai 37 tahun berkarier di dunia akting. Penasaran siapa dia? Berikut selengkapnya.
- Dibintangi Aktor Kawakan Tanah Air, Akmal Malik Dukung Project Film Dayak Kaltim
- Bikin Gemas, Berikut Potret Gemas Kiano Anak Baim Wong 'Ganggu' Sang Ayah Saat Wawancara
- Kabar Terbaru Polwan Cantik di Film Warkop DKI, Potret Transformasi Bikin Pangling
- Bermain Cerdas Cermat: 8 Potret Bryan Domani, Mawar Eva de Jongh, dan Fadli Faisal dalam Kehangatan yang Penuh Keseruan
Seperti inilah salah satu potret masa kecil aktris senior yang tenama Tanah Air. Gadis muda ini lahir pada 26 Desember 1973 silam. Di usianya yang kini sudah mencapai 49 tahun, ia masih terlihat aktif bermain di layar kaca.
Gadis kecil tersebut adalah Karina Suwandi. Namanya di dunia hiburan tentunya sudah tak asing lagi, terlebih bagi para pecinta serial Warkop Millenium. Karina muda memiliki paras yang cantik dan akting yang memukau.
Di film tersebut, Karina beradu akting dengan Indro Warkop di serial era 90-an ini. Begini potretnya saat berperan menjadi sepasang kekasih.
Wanita blasteran Indonesia-Ceko ini mengawali debutnya di film DON AUFAR. Namun, namanya mulai tenar sejak berperan jadi pasangan Indro di Warkop DKI.
Setelah itu, Karina Suwandi juga pernah membintangi film LUPUS II (MAKHLUK MANIS DALAM BIS) pada tahun 1987 silam. Di sana, ia berperan dengan beberapa aktor ternama pada masa itu, seperti Ryan Hidayat hingga Agyl Shahriar.
Tak hanya dikenal sebagai aktris yang piawai dalam memainkan peran di layar kaca, wajah cantik Karina pun kerap menghiasi berbagai majalah populer pada masanya. Sepertui dalam potret ini, ia sempat menjadi cover majalah Hai yang sempat populer pada masanya.
Hingga saat ini, Karina sudah lebih dari 30 tahun aktif di dunia perfilman. Bahkan, sosoknya pun masih terlihat di berbagai film atau sinetron terbaru sebagai pemeran pendukung.
Sudah lama terjun di dunia akting, Karina juga pernah mendapat penghargaan di berbagai ajang bergengsi. Ia berhasil meraih Piala Maya 2019 sebagai penghargaan artis pendukung terpilih.
Sudah 37 tahun berkarier di dunia hiburan dan bermain di berbagai judul film, akhirnya Karina mendapat peranan utama di film yang bertajuk Bangku Kosong: Ujian Terakhir. Film tersebut sudah tayang di bioskop pada Kamis (5/10) kemarin.
Sontak saja, publik pun dibuat penasaran akan debut pertama kali Karina bermain sebagai peran utama di film tersebut.