Ira Wibowo menyempatkan diri untuk bersepeda bersama masyarakat Indonesia yang berada di Hamburg
Gowes Bareng Masyarakat Indonesia, Begini Momen Keseruan Ira Wibowo saat Bersepeda di Jerman
Ira Wibowo kini tengah berada di Jerman yang merupakan negara asal sang ibu, Sibylle Grossek. Dikenal sebagai artis yang gemar berolahraga, wanita 55 tahun ini pun menyempatkan diri untuk bersepeda atau gowes ketika berada di sana.
Ira Wibowo tampil cantik dengan outfit lengkap menggunakan busana olahraga dan helm saat bersepeda. Penampilannya begitu fit dan awet muda meski sudah usia kepala lima.
Bersamaan dengan unggahannya itu, Ira menyebut jika dirinya sudah lama tak bersepeda. Kali ini, ia justru bersepeda di Kota Hamburg, Jerman.
Ira Wibowo mengikuti acara gowes bareng masyarakat Indonesia yang tinggal di kota tersebut. Tak lama usai start, ia menuju dermaga kapal feri lalu menyebrang ke Finkenwerder.
Seperti yang diketahui, Finkenwerder merupakan lokasi dari pabrik dan juga bandara khusus milik salah satu pabrik pesawat yang terkenal di dunia, Airbus.
Saat itu, rombongan pesepeda Ira Wibowo berjumlah 24 orang. Mereka berangkat dari kediaman Konsulat Jenderal (Konjen) Republik Indonesia di Hamburg.
Ira mengaku sangat menikmati keseruannya selama gowes berlangsung. Meskipun cuacanya panas, Ira mengaku tak banyak mengeluarkan keringat.
Pemandangan yang begitu asri dengan banyaknya pepohonan dan rumput hijau disekitarnya membuat dirinya begitu nyaman menjalani hobinya ini.
Ira Wibowo lantas mengucapkan terima kasih kepada pihak Konjen yang telah mengajaknya gowes bersama masyarakat Indonesia yang ada di sana.
Dua tahun pascakemerdekaan Indonesia, Menteri Muda Penerangan AR Baswedan, Menteri Muda Luar Negeri H Agus Salim dan rombongan delegas berangkat ke sejumlah negara timur tengah untuk mencari dukungan dan pengakuan negara lain atas kemerdekaan Indonesia.