4G LTE bakal digeber, perangkat juga harus mendukung
Indosat sudah menunjukkan kesiapan jaringan 4G sejak tahun lalu
Hingar bingar era 4G terus digaungkan industri telekomunikasi tanah air. Berbagai persiapan pun masih dan terus dilakukan oleh para pelaku industri, salah satunya PT Indosat Tbk.
PT Indosat Tbk sebagai salah satu operator penyelenggara layanan 4G, menunjukkan kesiapan jaringan 4G LTE sejak dua tahun lalu. Hal tersebut diungkapkan oleh CEO, Alexander Rusli, CEO PT Indosat Tbk.
-
Mengapa industri telekomunikasi di Indonesia terus berkembang? Pada tahun 2021, sektor informasi dan komunikasi menyumbang sekitar Rp 748,75 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia.
-
Kapan Telkom Jawa Barat menyelenggarakan program Indonesia Digital Learning? Tahun ini, sebanyak 550 guru se Jawa Barat mengikuti program yang digelar oleh Telkom Jawa Barat pada tanggal 4-5 Juli 2024 di di Gedung Achmad Sanusi, Universitas Pendidikan Indonesia.
-
Apa yang dilakukan Telkomsel dan Google dalam kerja sama ini? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih. Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis dengan Google untuk menghadirkan layanan Rich Communication Services (RCS) dengan Rich Business Messaging (RBM).
-
Kenapa Telkom yakin Indibiz bisa bersaing dengan kompetitor di Bali? Pihaknya yakini dapat bersaing dengan sejumlah kompetitor yang sudah ada sebelumnya di Bali. Antara lain karena pengelola Indibiz sudah berpengalaman sebelumnya dalam mengelola Indihome.
-
Apa yang dilakukan Huawei selama berbisnis di Indonesia? Selama lebih dari 23 tahun beroperasi di Indonesia, Huawei telah membangun dengan berbagai pemangku kepentingan, demi mendukung kesuksesan transformasi digital dan tercapainya Visi Indonesia Emas 2045
-
Kapan kolaborasi Vidio dan Telkomsel ini berlaku? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
"Di frekuensi 1800 Mhz, kami bakal all out. Persiapannya sudah dari dua tahun lalu, sekarang tinggal di-on-kan, dan mulai tahun ini sudah siap dioperasikan sesuai kebijakan pemerintah," ujar Alex di forum diskusi media dan dan praktisi yang diadakan Selular Group yang bertajuk Tantangan bagi network performance dan user experience di Jakarta, Kamis (10/9).
Dirinya mengakui meskipun semua operator telekomunikasi tanah air semangat dengan era 4G LTE, tapi yang masih menjadi kendala adalah ketersediaan device ataupun perangkat yang mendukung teknologi 4G.
"Jangan sampai investasi jaringan yang tidak sedikit sudah dilakukan operator, namun nyatanya tidak didukung dengan ponsel 4G. Artinya teknologi ini tidak akan berjalan dengan baik, sehingga kedua-duanya harus saling mendukung," ujarnya.
Sehingga Alex berharap, kejelasan pemerintah yang menyatakan penggunaan teknologi 4G-LTE resmi pada akhir tahun ini, semua sudah berjalan beriringan, baik kesiapan oprator dan ketersediaan ponsel yang mendukung teknologi 4G.
Baca juga:
Telkom ganti seluruh kabel tembaga dengan serat optik
Operator Telekomunikasi seleksi OTT lokal yang akan diajak kerjasama
Rupiah tak berotot, operator telekomunikasi aman hingga akhir tahun
Experience zone, galeri baru Smartfren bernuansa 4G LTE
Ponsel lawas masih digandrungi, operator telko cari peluang