5 Cara jaga baterai smartphone tahan seharian (1)
berikut 5 cara ampuh dan mudah untuk buat daya baterai Anda bisa bertahan dalam satu hari penuh
Smartphone yang beredar di pasaran saat ini termasuk produksi perusahaan besar seperti Samsung, Apple, Nokia, Sony, HTC, maupun perusahaan yang lain rata-rata hadir dengan membawa sistem operasi dan spesifikasi terbaru.
Sayangnya, OS ataupun spesifikasi seperti prosesor terbaru ini justru akan membuat daya baterai smartphone terkuras habis dalam waktu yang singkat.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Bagaimana smartphone memengaruhi bentuk tengkorak manusia? Secara mengejutkan, tanduk hingga sepanjang 30 milimeter mulai muncul di kepala masyarakat saat ini. Benjolan yang muncul pada bagian bawah tengkorak dan sedikit di atas leher ini sangat langka pada 100 tahun lalu. Hal aneh ini muncul karena penggunaan smartphone, yang biasanya membuat orang menunduk dan bahkan jika diakumulasi bisa sampai empat jam dalam sehari. Hal ini membuat leher bekerja lebih keras dan tubuh meresponsnya.
-
Kapan riset tren pasar smartphone di Indonesia dilakukan? Lembaga riset teknologi Counterpoint memaparkan hasil riset smartphone. Menurut Senior Analyst Counterpoint, Febriman Abdillah, insight terbaru terkait tren pasar smartphone di Indonesia dilakukan selama Q3 2023.
-
Apa yang dimaksud dengan kemampuan "menguping" smartphone dalam konteks iklan? “mereka tidak mendengarkan,” jawabnya. Lantas hal ini menjadi pertanyaan, mengapa platform seperti Facebook begitu sering menampilkan iklan tertentu. Bahkan, beberapa contoh iklan yang hadir menampil produk-produk yang biasa digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
-
Apa yang dimaksud dengan ponsel lipat? Seperti namanya, ponsel lipat dapat diartikan sebagai ponsel cerdas yang memiliki layar yang dapat dilipat menjadi dua. Ini memungkinkan pengguna untuk memiliki perangkat dengan ukuran layar yang lebih besar namun tetap dapat dilipat menjadi ukuran yang lebih kecil dan portabel.
-
Bagaimana cara kerja ponsel lipat? Ponsel lipat bekerja dengan menggunakan teknologi layar fleksibel yang memungkinkan perangkat untuk dilipat tanpa merusak layar. Beberapa ponsel lipat memiliki dua layar terpisah yang terhubung oleh engsel, sementara yang lain memiliki layar tunggal yang dapat dilipat.
Tidak heran jika saat ini banyak pengguna smartphone yang harus membawa charger atau powerbank saat mereka keluar rumah.
Akan tetapi sebenarnya ada beberapa cara untuk menghemat baterai smartphone agar kuat bertahan seharian meskipun tetap digunakan dengan intens.
Berikut 10 cara mudah buat baterai smartphone Anda dapat bertahan seharian dalam pemakaian.
Matikan vibrasi atau tanda getar
Vibrasi memang sangat efektif digunakan untuk penanda adanya pesan atau telepon masuk, akan tetapi perlu Anda ketahui jika vibrasi atau tanda getar ini lebih menyedot banyak daya baterai dibanding dengan notifikasi suara atau ringtone.
Jadi matikan vibrasi atau tanda getar jika Anda tidak benar-benar membutuhkannya.
Kurangi kecerahan layar
Mengurangi kecerahan layar memang menjadi cara paling efektif untuk menghemat daya baterai secara signifikan.
Untuk bisa mempertahankan daya baterai agar smartphone bisa menyala seharian sebaiknya selama seharian, gunakan lah kecerahan layar seminimal mungkin.
Perpendek waktu standby layar smartphone
Memperpendek waktu nyala atau waktu standby layar smartphone juga merupakan cara paling efektif untuk menghemat daya baterai smartphone.
Cara lain yang juga menerapkan sistem yang sama untuk menghemat baterai adalah dengan langsung menekan tombol kunci smartphone ketika Anda selesai menggunakan smartphone.
Matikan smartphone jika sedang tak digunakan
Mematikan daya smartphone jelas akan membuat daya baterai tidak akan terpakai sama sekali.
Cara ini sangat efektif menghemat daya baterai smartphone. Anda dapat mematikan smartphone saat dalam aktivitas ibadah daripada tetap membiarkannya dalam posisi standby yang juga masih memakan daya baterai.
Isi ulang daya baterai dengan benar
Saat ini ada terdapat dua jenis baterai yang beredar di pasaran yaitu Lithium-ion (Li-Ion), and Nickel-based.
Untuk baterai Nickel (NiCd) Anda harus mengisi baterai ketika dayanya habis dan harus diisi hingga dayanya benar-benar terisi penuh.
Sedangkan untuk baterai jenis Lithium-ion (Li-Ion), Anda dapat melakukan pengisian baterai meskipun daya baterai masih setengah penuh. Dan keunggulan dari baterai Lithium-ion (Li-Ion) ini adalah baterai ini bisa dicharge berkali-kali meskipun dayanya masih belum habis total, dan hal ini justru akan membuat baterai Li-Ion tetap dalam kondisi optimal.