Apple sempat singgung Android saat kenalkan iPhone 5S dan 5C
"iPhone 5C bebas dari bahan berbahaya, dan Android tentunya," kata Schiller, petinggi Apple.
Ada sebuah pernyataan menggelitik yang dikeluarkan Phil Schiller, SVP Marketing global Apple dalam peluncuran dua iPhone terbaru dini hari tadi. Dirinya sempat menyinggung Android saat membahas iPhone 5C.
Seperti yang dilansir dalam live blogging TechCrunch (11/9), Phil saat itu sedang membahas beberapa bahan kimia berbahaya yang sudah dihindari saat produksi iPhone ini. Tiba-tiba, dirinya berceletuk, "Oh ya, ini juga bebas Android".
-
Kenapa iPhone mengambil foto pengguna tiap 5 detik? Kamera TrueDepth ini berfungsi untuk merekam data wajah secara akurat dengan memproyeksikan dan menganalisis ribuan titik tak terlihat untuk membuat peta kedalaman wajah dan juga menangkap gambar inframerah wajah.
-
Dimana Apple keluar dari 5 merek ponsel teratas? Menurut perusahaan riset pasar TechInsights, seperti dikutip dari GizChina, Kamis (16/5), Apple keluar dari lima merek ponsel teratas di Tiongkok pada kuartal pertama tahun 2024, dengan pangsa pasar yang hanya 13,7 persen.
-
Siapa saja yang memilih iPhone seri lawas? Pengguna Android yang membeli iPhone, yaitu sebanyak 10—15% dari semua pembeli iPhone dalam suatu kuartal, secara tidak mengherankan, banyak yang membeli iPhone lawas.
-
Apa yang dilakukan iPhone dengan foto pengguna? Face-ID dirancang untuk berfungsi mendeteksi pengguna misal sedang menggunakan topi, syal, kacamata, lensa kontak, atau kacamata hitam. “Selain itu, ini dirancang untuk bekerja di dalam ruangan, di luar ruangan, dan bahkan dalam kegelapan total,” ungkap dia.
-
Mengapa Apple disebut-sebut menunda peluncuran iPhone lipat? Analisa itu sejauh ini masih misterius. Yang jelas Apple telah menerima paten baru terkait dengan perangkat elektronik dengan layar lipat yang tahan lama.
-
Bagaimana iPhone merekam foto pengguna? iPhone memiliki fitur Face-ID yang secara rutin memang akan menembakan sinar inframerah. Sinar inframerah ini kemudian ditangkap oleh kamera TrueDepth. Kamera TrueDepth ini berfungsi untuk merekam data wajah secara akurat dengan memproyeksikan dan menganalisis ribuan titik tak terlihat untuk membuat peta kedalaman wajah dan juga menangkap gambar inframerah wajah.
Entah apa yang dimaksud oleh Phil ini. Namun, diduga ini hanyalah bentuk guyonannya saja.
Dalam acara ini sendiri, Schiller mewakili Apple menelurkan dua produk barunya yaitu iPhone 5C yang kemudian disusul iPhone 5S. Keduanya diperkenalkan secara langsung dan dikatakan akan tersedia di pengecer pada September ini.
Dilansir dari liveblog TechCrunch (10/9), tentang acara perilisan iPhone 5C ini diketahui jika handset terbaru Apple berbahan polycarbonate ini akan hadir di pasaran dengan harga USD 99 atau sekitar Rp 1,1 juta untuk varian iPhone 5C 16Gb dan USD 199 atau sekitar Rp 2,2 juta untuk varian iPhone 5C 32GB.
Untuk harga iPhone 5S dibedakan antara lain USD 199 atau sekitar Rp 2,2 juta untuk 16 GB, USD 299 atau Rp 3,3 juta untuk 32 GB dan USD 399 atau Rp 4,4 juta untuk 64 GB semuanya dengan kontrak dua tahun. Perangkat ini bisa mulai dibeli 20 September 2013 di beberapa negara kecuali Indonesia.