Bersenjatakan teknologi baru, Indosat genjot iklan mobile
Teknologi baru ini menungkinkan Indosat membuka pintu lebar untuk pengiklan global
Indosat, anak perusahaan Ooredoo Group, hari ini di ajang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona, mengumumkan peluncuran Indonesia Mobile Exchange (IMX)
IMX adalah sebuah teknologi platform untuk digital mobile advertising dengan Real-Time Bidding (RTB) yang pertama di Indonesia. Ini berhasil terwujud berkat kerja sama dengan Smaato, perusahaan yang bergerak dalam bidang Ads Exchange dengan platform RTB global terkemuka melalui kemitraan (joint venture).
-
Bagaimana Telkom menghadapi evolusi dunia telekomunikasi? “TelkomGroup telah market leader di Indonesia, namun kita harus melakukan ekspansi bisnis di kawasan untuk dapat memenangkan market yang lebih besar," katanya.. Untuk itu, mereka menetapkan strategi Five Bold Moves yang sejalan dengan tren global untuk mengantisipasi kondisi market telco Indonesia dimana layanan legacy kian stagnan dan menurun. Fokus strategi tersebut pada digital connectivity, digital platform, digital services.
-
Mengapa industri telekomunikasi di Indonesia terus berkembang? Pada tahun 2021, sektor informasi dan komunikasi menyumbang sekitar Rp 748,75 triliun terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia.
-
Apa yang dilakukan Telkomsel dan Google dalam kerja sama ini? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih. Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis dengan Google untuk menghadirkan layanan Rich Communication Services (RCS) dengan Rich Business Messaging (RBM).
-
Apa yang ditawarkan dalam kolaborasi Vidio dan Telkomsel? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
-
Kapan kolaborasi Vidio dan Telkomsel ini berlaku? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
-
Bagaimana Telkomsel dan Google meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan? RCS memungkinkan pelanggan Telkomsel untuk meningkatkan layanan Short Messaging Service (SMS) dengan tingkat interaktivitas yang lebih tinggi, berbagi konten multimedia berkualitas tinggi, berpartisipasi dalam obrolan grup yang lebih dinamis, serta mencakup dukungan penuh untuk tanda terima telah dibaca dan indikator pengetikan.
Layanan mobile advertising Indosat, i-klan, yang saat ini berada di bawah Unit Layanan Digital Indosat, akan menjadi bagian dari kemitraan ini.
IMX akan menyediakan portal yang memungkinkan pengiklan lokal dan global untuk terhubung dengan publisher terkemuka di Indonesia dalam menyediakan layanan iklan dengan target seluruh konsumen di Indonesia.
Indonesia sendiri merupakan salah satu pasar mobile ad terbesar di dunia dalam hal jumlah tayangan (impression) dengan proyeksi pertumbuhan dua digit di masa mendatang.
"Mobile ad memberi jalan bagi bisnis baru seiring dengan strategi kami mencari peluang di luar layanan utama untuk mendukung kebutuhan gaya hidup digital bagi para pelanggan," ungkap Nasser Marafih, CEO Ooredoo Group seperti yang dilansir dari siaran persnya, (5/3).
"Saat ini 25% pelanggan kami aktif menggunakan layanan konten seluler dan kemitraan Indosat dengan pemain global terkemuka seperti Smaato membantu kami untuk membangun produk dan kemampuan sehingga dapat lebih baik lagi melayani pelanggan bisnis maupun konsumen. Seiring meningkatnya penggunaan smartphone di seluruh wilayah operasional kami, kami berniat memperluas pendekatan ini," tambahnya.
IMX akan memanfaatkan jangkauan Indosat di Indonesia dengan 54,2 juta pelanggan selulernya, pelanggan bisnis Indosat, dan jangkauan teknologi Ads Exchange Smaato yang sudah memberi layanan bagi hampir 5 milyar impression per bulan di Indonesia.
IMX akan terus didukung oleh Unit Layanan Digital Indosat, yang berfokus pada layanan mobile commerce dan layanan mobile payment. Unit Layanan Digital Indosat menjadi kunci dalam membantu membangun salah satu ekosistem digital terbesar dunia di Indonesia.
Dengan kemitraan seperti ini dan juga, investasi Indosat melalui inkubasi bisnis start-up dan modal dana ventura, diharapkan dapat membantu IMX memperoleh akses lebih jauh untuk sumberdaya, mitra (terutama pengembang aplikasi dan situs mobile), dan pelanggan seiring bertumbuhnya layanan ini di Indonesia.
"Indosat selama beberapa tahun ini sangat tertantang untuk menciptakan ekosistem layanan digital yang kuat di Indonesia," kata Alexander Rusli, President Director & CEO Indosat.
Dirinya juga melanjutkan, bahwa mobile ad, mobile commerce dan mobile payment merupakan komponen penting ekosistem ini yang merevolusi cara perusahaan berinteraksi dengan konsumen.
Baca juga:
Meski makin dilupakan, Indosat tetap 'sayang' telepon dan SMS
Indosat Sumatera janji sumbang 24 persen dari total pendapatan 2015
Skenario penataan migrasi jaringan 4G masih dibahas
Jajal jaringan baru, Indosat geber download hingga 17,4 Mbps!