Cara Backup Aplikasi Android Dari HP Lama ke HP Baru
Cara Backup Aplikasi Android Dari HP Lama ke HP Baru
Kemampuan untuk backup aplikasi Android adalah sesuatu yang kita butuhkan. Pasalnya seringkali kita terpaksa untuk ganti HP, entah karena rusak atau hilang, ataupun kita butuh reset karena ada sistem yang error.
Cara backup aplikasi Android sendiri cukup mudah, dan tersedia di setelan HP kita. Google sendiri secara otomatis melakukan backup beberapa informasi seperti kontak, informasi di kalender, call logs, setting Do Not Disturb, dan beberapa informasi kecil lainnya langsung ke cloud Anda.
-
Bagaimana tren perpindahan pengguna Android ke iPhone? Sejak tahun 2019, jumlah pengguna ponsel Android yang membeli atau mengganti ponselnya dengan iPhone relatif stabil. Pada periode 2019—2023, terdapat 11% hingga 19% pengguna Android yang pindah ke iPhone. Peningkatan perpindahan tertinggi terjadi di tahun 2022, sebelum pembelian menurun di tahun 2023.
-
Bagaimana cara mengakses Platform Merdeka Mengajar melalui Android? Untuk mengakses PMM melalui Android, pertama-tama buka Google Play Store dan cari aplikasi "Merdeka Mengajar" untuk diunduh.
-
Bagaimana cara menghidupkan Mobil Ketek? Mobil ini juga masih tergolong sangat jadul, karena cara menghidupkannya harus dengan cara diengkol terlebih dahulu.
-
Apa yang sering dibandingkan dari pengguna Android dan iPhone? Di tengah banyaknya pilihan, pengguna Android dan iPhone sering kali menjadi dua kelompok utama yang sering dibandingkan.
-
Apa yang lebih disukai pengguna Android dari iPhone? Selain harga yang lebih murah, banyak pengguna Android yang membeli iPhone untuk mendapat fitur-fitur eksklusif ponsel tersebut, seperti iMessage, FaceTime, AirPods, hingga bahkan kemampuan videografi ponsel iPhone yang baik.
-
Di mana pengaturan notifikasi aplikasi di smartphone Android? Untuk mengecek pengaturan notifikasi aplikasi, pengguna dapat membuka menu Settings, lalu pilih Notifikasi.
Namun, aplikasi yang Anda punya tentu harus dibackup secara manual. Oleh karena itu cara backup aplikasi Android harus kita ketahui langkah-langkahnya. Melansir Android Central, berikut ulasannya!
Cara Menyalakan Layanan Backup Android
Sebelum memulai backup data, kita harus pastikan kalau layanan backup di HP kita sudah menyala. Berikut langkahnya.
- Buka Settings
- Scroll hingga ke bagian bawah, pilih System
- Setelah itu, pilih Backup
- Pastikan tab 'Back up to Google Drive' menyala
Dengan ini, aplikasi dan setelan sistem sudah akan tersimpan ke Drive. Jika Anda ganti HP, Anda bisa langsung login dengan email dan aplikasi lama Anda sudah bisa langsung diunduh.
Cara Restore Backup di HP Android Baru
Jika data Anda sudah terbackup, perkara ganti HP dan merestore data jadi mudah. Tak cuma aplikasi, home screen background, ikon, layout widget, dan masih banyak lagi, bisa direstore di HP Anda. Meski HP baru Anda mereknya berbeda dengan HP lama. Asal masih Android, semua tetap bisa direstore.
Berikut cara restore backup di HP Android baru.
- Setelah menyalakan HP baru Anda dan menyetel bahasa, pilih tombol 'Let's Go' di layar awal
- Pilih 'Copy your data' untuk memilih opsi restore
- Koneksikan HP Anda ke jaringan Wifi untuk memulai restore
- Di layar selanjutnya, pilih sesuai preferensi Anda: 'backup from an Android phone' atau 'backup from cloud'. Di kasus ini, pilih cloud
- Sign in ke akun Google Anda, dan pilih I agree di Terms of Service
- Anda akan masuk ke daftar backup-an Anda. Pilih yang ingin Anda backup, lalu pilih Restore
- Anda bisa memiilih aplikasi Anda yang ingin Anda install atau tidak, pilih sesuai keinginan Anda, lalu OK
- Data Anda sedang direstore di latar belakang sembari Anda setup HP baru Anda
Baca juga:
2 Website yang Sediakan eBook Legal, Gratis!
Mengenal Fungsi Hardisk beserta Cara Kerjanya, Berikut Jenis-jenisnya
6 Fungsi Google Drive Selain Menyimpan File, dari Membuat Catatan hingga Backup Chat
Fungsi Net Framework Beserta Cara Kerjanya yang Perlu Diketahui
Cara Blokir Nomor HP Mengganggu, Dengan dan Tanpa Aplikasi
Cara Bagi Pulsa All Operator, Dari Indosat, Telkomsel, 3, dan XL
3 Cara Ambil Foto di Instagram, Mudah dan Tanpa Ketahuan!