Desain Huawei Mate 30 Pro Bocor, Punya 5 Kamera Belakang?
Spekulasi mengenai 5 kamera belakang pada Mate 30 Pro menyeruak, benarkah?
Huawei dikabarkan tengah mengajukan paten untuk casing Mate 30 Pro ke China National Intellectual Property Administration (CNIPA).
Padahal, belum lama ini tepatnya pada Oktober 2018, perusahaan ini baru saja merilis Mate 20 Pro. Hal itu dilaporkan oleh GSM Arena pada Jumat (4/1).
-
Apa yang dilakukan Huawei selama berbisnis di Indonesia? Selama lebih dari 23 tahun beroperasi di Indonesia, Huawei telah membangun dengan berbagai pemangku kepentingan, demi mendukung kesuksesan transformasi digital dan tercapainya Visi Indonesia Emas 2045
-
Bagaimana Huawei menunjukkan komitmennya untuk memajukan Indonesia? Lewat inovasi teknologi dan layanan mereka miliki baik yang bergerak di bidang Carrier Network, Enterprise, Consumer, Cloud, hingga Digital Power, perusahaan asal China ini berkomitmen memajukan Indonesia juga mitra kerja mereka.
-
Bagaimana Huawei menunjukkan kepedulian terhadap masyarakat? Ida Fauziyah menjelaskan bentuk kepedulian terlihat dari salah satu Corporate Social Responsibility (CSR) Huawei. Yakni mempekerjakan lebih dari 90 persen pekerja lokal Indonesia yang merupakan lulusan terbaik dari perguruan tinggi di Indonesia. "Huawei juga berperan aktif dalam menyediakan peningkatan keterampilan dan kompetensi sesuai dengan standar kebutuhan industri, " ujar Ida Fauziyah.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Mengapa Kemnaker mengapresiasi Huawei? Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, memberikan apresiasi atas kepatuhan Huawei pada regulasi yang berlaku selama 24 tahun berusaha di Indonesia.
-
Apa yang diapresiasi Kemnaker dari Huawei? Apresiasi Ida Fauziyah diungkapkan saat meet and greet dengan President of Global Government Affairs Huawei, Bao Jialing, di Shenzhen, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Sabtu (6/7). "Saya harap kepatuhan Huawei Indonesia dalam menjalankan bisnisnya dan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar dan masyarakat Indonesia pada umumnya, dapat menjadi motivasi bagi perusahaan-perusahaan lain milik RRT, " kata Ida Fauziyah melalui Siaran Pers Biro Humas, Sabtu (6/7/2024).
Nah, menariknya bentuk casing Mate 30 Pro bocor dan menjadi perhatian bagi publik. Pasalnya, berdasarkan gambar tersebut, nampak jika bentuk pada lubang kamera lebih besar. Tidak seperti Mate 20 Pro.
Alhasil, spekulasi mengenai 5 kamera belakang pada Mate 30 Pro pun menyeruak.
Memang, belum ada informasi detail yang membenarkan bahwa Mate 30 Pro bakal membawa 5 kamera belakang. Pihak Huawei pun masih tutup mulut.
Di sisi lain, mereka juga tengah menyiapkan peluncuran seri P pada semester awal tahun 2019. Maka, teka-teki Huawei Mate 30 Pro bakal menyematkan 5 kamera belakang masih menjadi tanda tanya.
Huawei memang saat ini terlihat semakin gencar memproduksi smartphone. CNET pernah melaporkan bahwa pengapalan smartphone besutan produsen asal Tiongkok ini terus membesar. Di tahun 2018 saja, Huawei telah mengapalkan lebih dari 200 juta unit smartphone. Ini berkat seri P20, Honor 10, dan Mate 20.
Sementara, di tahun 2017, Huawei berhasil menjual 153 juta unit. Menurut riset Canalys, Huawei berhasil menggeser Apple pada kuartal II 2018, dan menjadi vendor ponsel kedua terbesar di dunia.
"Pada pasar smartphone global, Huawei telah bebas dari yang dianggap sebagai statistik 'lainnya' menjadi pemain tiga besar di dunia," tulis Huawei dalam keterangan resminya.
(mdk/faz)