Genjot jumlah pelanggan 4G, XL tawarkan paket data combo
Per kuartal I 2016, jumlah pelanggan 4G XL tercatat lima juta pengguna
Demi menjadi nomor satu di layanan 4G-LTE, operator ketiga terbesar di Indonesia, PT XL Axiata Tbk, agresif memasarkan paket data baru, yang dinamakan paket Combo Xtra. Ini strategi operator untuk menambah pengguna baru layanan 4G-LTE.
Per kuartal I 2016, jumlah pelanggan 4G XL tercatat lima juta pengguna, dengan total pelanggan 42 juta. Hingga akhir tahun ini, jumlah pelanggan 4G ditargetkan naik tiga kali lipat dari tahun lalu atau setara 10 juta pengguna.
-
Mengapa XL Axiata memperluas jaringan XL SATU Fiber di Morowali? Potensi pasar untuk layanan konvergensi di Sulawesi sangat besar karena digitalisasi di semua bidang juga telah menjangkau hingga ke pelosok daerah, termasuk Morowali. Sampai saat ini penetrasi XL Satu telah mencapai sekitar 30%,” ujar dia.
-
Bagaimana XL Axiata mempersiapkan diri untuk memperluas layanan konvergensi? Dalam kerja sama ini, XL Axiata telah menyiapkan perencanaan (planning) dan desain target pasar yang bisa melayani kebutuhan layanan konvergensi (convergence). Sementara itu, Link Net akan melakukan desain jaringan dan kapasitas yang dapat memenuhi kebutuhan target pasar XL Axiata.
-
Apa yang XL Axiata terus perluas di Sulawesi? PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus memperluas jaringan Fix Mobile Convergence (FMC) di Sulawesi.
-
Apa yang dibangun XL Axiata di Sulawesi? XL Axiata meresmikan beroperasinya jaringan backbone fiber optic jalur Gorontalo – Palu untuk melayani lonjakan trafik layanan seluler di seluruh Sulawesi dan mendukung layanan internet rumah.
-
Di mana XL Axiata menargetkan perluasan layanan konvergensi? Dalam lima tahun ke depan, kedua pihak akan memperluas cakupan layanan hingga 8 juta home pass.
-
Kapan XL Axiata menargetkan peningkatan penetrasi layanan konvergensi? Dalam lima tahun ke depan, kedua pihak akan memperluas cakupan layanan hingga 8 juta home pass.
David Arselus Oses, Chief Prepaid Business Officer XL, menjelaskan paket data ekstra ini dibuat untuk menarik pelanggan dan masyarakat beralih ke layanan 4G-LTE. Untuk ini paket data ini menawarkan banyak bonus, seperti bonus data kuota 4G hingga 40 GB dan menelepon gratis ke semua operator.
"Paket ini sekaligus untuk mengakomodasi kebutuhan pelanggan data yang masih banyak menggunakan layanan telepon," ujar Oses, usai penjelasan paket Combo Xtra kepada media di Jakarta, Rabu (18/5).
Paket ini mulai dipasarkan besok (19/5), dengan harga mulai Rp 39 ribu. Sementara paket termahal ini ditawarkan Rp 239 ribu.
Selain menawarkan paket data baru, XL juga memperkenalkan program tarif kartu perdana hemat, yakni satu tarif ke semua operator. Untuk telepon, tarifnya Rp 100 per 10 detik, sedangkan untuk SMS Rp 175/pesan. Saat ini layanan 4G XL sudah menjangkau 58 kota dengan dukungan 3 ribu BTS 4G.