Ini 5 pertanyaan paling menggelikan yang pernah muncul di internet
5 Pertanyaan ini bakal sukses membuat Anda geleng-geleng kepala
Internet alias dunia maya dipenuhi dengan beragam hal-hal unik, menarik, hingga tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Banyak juga yang terasa inovatif dan inspiratif.
Di sisi lain, internet juga memiliki sisi 'kelam' di mana banyak hal tidak penting, menggelikan, bahkan terasa bodoh muncul tanpa henti. Contohnya, 5 pertanyaan yang ada di Yahoo Answers ini.
-
Kenapa internet cepat penting? Internet yang cepat dapat membantu berbagai hal dalam hidup seseorang, mulai dari hal rekreasi hingga dalam bidang profesi.
-
Apa yang telah dicapai oleh tim peneliti internasional dalam hal kecepatan internet? Tim peneliti internasional telah menciptakan koneksi internet dengan kecepatan yang 4,5 juta kali lebih kencang daripada rata-rata kecepatan internet pita lebar (broadband) rumahan. Mereka telah berhasil mengirimkan data sebesar 301 terabit (Tb) atau 301 juta megabit (Mb) per detik, seperti dikutip dari situs Universitas Aston, Interesting Engineering, dan The Independent, Kamis (28/3).
-
Siapa yang memiliki jumlah pengguna internet terbanyak di dunia? Dilansir dari Exploding Topics, Rabu (5/6), tidak mengherankan, mengingat populasinya yang besar, China memimpin dengan jumlah pengguna internet global, diperkirakan mencapai 1,05 miliar.
-
Apa yang ditekankan oleh Kemkominfo tentang penggunaan internet? Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo RI), Samuel Abrijani Pangerapan berharap melalui seminar ini masyarakat lebih cerdas dalam menggunakan internet.
-
Dimana negara dengan pengguna internet terbanyak berada? Dilansir dari Exploding Topics, Rabu (5/6), tidak mengherankan, mengingat populasinya yang besar, China memimpin dengan jumlah pengguna internet global, diperkirakan mencapai 1,05 miliar.
-
Bagaimana internet berkembang dan menjadi global? ARPANET pertama kali terhubung hanya empat komputer di empat universitas di Amerika Serikat. Namun, seiring berjalannya waktu, jaringan ini tumbuh pesat. Pada tahun 1983, protokol TCP/IP diperkenalkan, yang memungkinkan jaringan komputer yang berbeda untuk berkomunikasi satu sama lain, membuka pintu bagi pertumbuhan internet global.
Apakah Anda berpikir manusia suatu saat nanti bisa berjalan di matahari?
Manusia memang sudah berhasil menginjakkan kaki di Bulan, namun bukan berarti kita bisa mengunjungi semua tempat, seperti matahari.
Pertanyaan dari seorang wanita di dunia maya itu cukup menggelikan karena manusia memang hampir mustahil bisa berjalan di matahari. Alasannya pun sangat jelas, kerena matahari adalah benda terpanas di tata surya kita di mana suhunya mencapai 6000 derajat Celcius di bagian luar dan 15 juta derajat Celcius di bagian intinya.
Bayangkan, suhu luar permukaan matahari saja sudah bisa melelehkan benda terkeras di Bumi, berlian (titik leleh 3550 derajat Celcius). Tentu Anda bisa membayangkan apa yang akan terjadi pada tubuh manusia.
Apa yang terjadi pada mereka yang lahir tanggal 29 Februari? Apa mereka akan tetap berumur 1 tahun setelah 4 tahun?
Pertanyaan lucu ini berkaitan dengan tahun kabisat, di mana tanggal 29 Februari hanya muncul setiap 4 tahun sekali. Namun, bukan berarti orang-orang yang lahir di tanggal itu akan tetap awet muda dan berulang tahun 4 tahun sekali.
Pada dasarnya, tahun 'syamsiah' (berbasis matahari) tidak secara persis terdiri dari 365 hari, tetapi 365 hari 5 jam 48 menit 45,1814 detik. Tetapi, penanggalan dengan kelebihan jam itu pasti sangat sulit.
Nah, untuk mengatasi hal itu, setiap 4 tahun sekali, diberi 1 hari ekstra yang jatuh pada 29 Februari. Jadi, tanggal 'langka' itu tidak mempengaruhi umur atau tingkat 'kemudaan' seseorang.
Bagi mereka yang berulang tahun di 29 Februari, biasanya memilih 1 Maret atau 28 Februari sebagai hari ulang tahun pengganti mereka.
Bagaimana kamu bisa membujuk YouTube membuat video tentang mu?
Pertanyaan ini mungkin datang dari seseorang yang sangat awam soal internet. Tidak, YouTube tidak datang ke rumah-rumah atau ke penggunanya langsung hanya untuk memvideokan atau mengumpulkan video mereka.
Semua video yang berasal dari YouTube datang dari YouTubers (pengguna YouTube) sendiri. Sama seperti jejaring sosial lain, pengguna bisa dengan mudah mengunggah video yang mereka buat sendiri ke YouTube.
Yang perlu dilakukan hanya mengklik tombol 'Upload' yang ada di bagian kanan atas laman muka YouTube.
Mengapa printer ku tidak bisa mencetak file GIF dengan benar?
Pertanyaan yang ini diunggah Yahoo Answers ini pasti bisa membuat Anda tersenyum atau bahkan tertawa. Bagaimana tidak, file GIF memang tidak bisa dicetak dengan benar sebab file biasanya berbentuk animasi sederhana.
Singkatnya, berusaha mencetak GIF sama dengan mencetak banyak gambar dengan ukuran yang sama dalam satu lembar kertas.
Menariknya, ternyata ada printer khusus yang bisa mencetak file GIF, yakni printer 3D spesial yang disebut 'movie duplicator'. Sayangnya, printer ini dibanderol dengan harga sangat mahal dan belum tersedia untuk umum.
Apakah melihat foto matahari bisa melukai mata?
Perhatikan baik-baik, pertanyaan ini menanyakan apakah mata bisa rusak jika melihat FOTO matahari bukan mataharinya. Jawabannya tentu saja tidak, melihat matahari secara langsung lah yang bisa merusak mata.
Perlu diketahui, sinar matahari terdiri dari 3 bagian, sinar yang nampak mata, sinar inframerah, dan sinar ultraviolet (uv). Nah, sinar UV lah yang bisa membuat mata rusak bila kita melihat matahari langsung, seperti kulit yang terkena sunburn.
Sejatinya, memandangi foto matahari juga bisa merusak mata. Syaratnya, Anda harus melihat foto itu dalam waktu yang lama dan tanpa berkedip. Tapi, siapa yang mau melakukan hal itu?
(mdk/bbo)