Ini spesifikasi Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge, garang!
Galaxy S7 punya baterai lebih besar, kamera baru, chipset super cepat, dan slot microSD
Selama beberapa bulan terakhir, spesifikasi Galaxy S7 memang telah muncul. Baru-baru ini, web teknologi China, Weibo, merilis sebuah tabel perbandingan spesifikasi antara Galaxy S7, Galaxy S7 Edge, serta pendahulunya Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge+.
Sebagian besar info yang selama ini kita dengar ditunjukkan pada tabel ini, seperti Galaxy S7 Edge mengusung layar 5,7 inci, sedangkan Galaxy S7 menggunakan layar 5,17 inci. Dalam bocoran ini, bahkan ada informasi mengenai baterai yang lebih besar, kamera baru, chipset super cepat, dan slot microSD.
-
Mengapa Samsung memperluas fitur Galaxy AI ke smartphone lainnya? “Samsung memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya. Kami perluas ke Samsung Galaxy smartphone lainnya,”
-
Siapa pemimpin dunia yang menggunakan Samsung Galaxy? Meskipun awalnya berencana untuk memboikot Apple, Trump akhirnya menggunakan iPhone untuk keperluan keamanan selama masa jabatannya di Gedung Putih. Ia dulu pernah menggunakan Samsung Galaxy.
-
Mengapa Samsung percaya bahwa Galaxy AI akan mengubah cara pengguna berpikir tentang ponsel? “Teknologi mobile memiliki kekuatan luar biasa untuk mendukung hubungan, produktivitas, kreativitas, dan banyak lagi untuk orang-orang di seluruh dunia, tetapi hingga saat ini, kami belum melihat mobile AI memicu hal tersebut dengan cara yang benar-benar berarti.
-
Siapa yang mengatakan bahwa Samsung akan memperluas fitur Galaxy AI? Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia mengatakan pihaknya memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya.
-
Apa yang membuat beberapa perangkat Samsung tetap rentan terhadap ancaman keamanan? Sayangnya, kondisi ini membuat beberapa perangkat yang tidak termasuk dalam jadwal pembaruan bulanan tetap rentan.
-
Kenapa Samsung meluncurkan Galaxy Ring? Meskipun raksasa teknologi tersebut telah memberikan bocoran singkat mengenai hal ini dua kali sebelumnya, namun ia belum sepenuhnya terungkap dengan semua spesifikasi dan fiturnya.
Seperti dilansir dari Phone Arena, kapasitas baterai Galaxy S7 3000 mAh, sedangkan untuk S7 Edge 3600 mAh. Jika ini benar, Samsung telah menggunakan daya baterai terbesar untuk Galaxy S sejauh ini. Samsung sepertinya akan memberikan daya baterai lebih besar untuk smartphone mereka selanjutnya, seperti Galaxy A9 dengan baterai 4000 mAh.
Samsung Galaxy S7 © pcadvisor.co.uk
Prosesornya menggunakan quad-core 2,3 GHz + quad-core 2,6 GHz dengan RAM besar 4 GB. Penyimpanan internalnya bisa memilih antara 32 GB atau G4 GB yang bisa ditambah dengan slot microSD hingga 200 GB.
Namun untuk kamera, dalam web China tersebut, resolusinya menurun dari Galaxy S6, yaitu 16 MP menjadi 12 MP. Kabar yangberedar, terdapat teknologi dual-PD dan kamera yang lebih besar untuk smartphone dengan 1/2 inci sensor.
Jika hal ini terjadi, sepertinya akan ada cercahan dari penggemarnya karena resolusinya diturunkan. Tetapi, terlepas dari itu, apakah Anda merencanakan membeli Samsung Galaxy S7 atau S7 Edge yang akan diluncurkan tahun ini?
Baca juga:
Smartphone atau tablet yang paling disukai?
Petinggi Xiaomi bocorkan jadwal launching Mi 5
Letv Le Max Pro, smartphone pertama di dunia dengan Snapdragon 820
Huawei Mate 8 dengan kamera 16 MP resmi diluncurkan