Tinggal Update Software, Ini Daftar HP Samsung yang Kebagian Fitur Canggih AI
Berikut adalah deretan HP Samsung khususnya flagship yang mendapatkan fitur AI.
Berikut adalah deretan HP Samsung khususnya flagship yang mendapatkan fitur AI.
Tinggal Update Software, Ini Daftar HP Samsung yang Kebagian Fitur Canggih AI
Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia mengatakan pihaknya memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya. Ekspansi ke HP premium merupakan cara Samsung membawa pengalaman baru ke lebih banyak pengguna.
“Itu juga menegaskan komitmen Samsung untuk mentransformasi penerapan AI di perangkat mobile melalui terobosan-terobosan yang bermakna,” kata dia dalam keterangan persnya, Kamis (28/3).
Dilanjutkannya, pengguna Galaxy S23 Series yang pertama akan mendapat software update untuk menikmati fitur Galaxy AI mulai 28 Maret 2024, diikuti Galaxy Z Fold5 dan Z Galaxy Flip5 pada tanggal 1 April 2024. Tanggal 4 April 2024 giliran pengguna Galaxy S23 FE dan Galaxy Tab S9 Series mendapat software update.
-
Kenapa Samsung Galaxy Tab S10 Ultra dilengkapi dengan fitur AI? Dengan layar berukuran 14,6 inci yang menggunakan teknologi Dynamic AMOLED 2X, perangkat ini diklaim nyaman untuk melakukan berbagai tugas secara bersamaan, seperti membuat dokumen, membaca dan mengirim email, mengikuti rapat online, serta menyiapkan dan meninjau presentasi, semuanya dapat dilakukan dengan Galaxy Tab S10 Plus dan Galaxy Tab S10 Ultra.
-
Apa yang Samsung perbarui? Perangkat pertama yang akan menikmati dukungan diperpanjang ini adalah Galaxy A16 5G, yang baru saja diluncurkan. Samsung telah menginformasikan bahwa model ini akan mendapatkan update Android serta patch keamanan selama enam tahun ke depan.
-
Fitur AI apa saja di Samsung Galaxy S24? Tak Perlu Lagi Unduh Aplikasi Lain, 5 Fitur AI ini Jadi Keunggulan Samsung Galaxy S24 5 fitur ini memudahkan pengguna menikmati Samsung Galaxy S24 Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan Galaxy S24 Series yang bisa menjadi ‘teman’ baik bagi banyak anak muda masa kini di kesehariannya.
-
Fitur AI apa yang ada di Galaxy Tab S10 Ultra? Galaxy Tab S10 Ultra kini dilengkapi dengan fitur Note Assist yang telah diperbarui. Fitur ini membantu pengguna dalam mencatat serta mendapatkan ringkasan. Selain itu, terdapat juga fitur Voice to Text yang memungkinkan pengguna merekam sesi rapat dan membiarkan Galaxy AI mengubah rekaman tersebut menjadi teks serta merangkum isi rapat.
-
Bagaimana cara update software Samsung? Pembaruan ini mencakup pembaruan Android dan patch keamanan, sehingga perangkat high-end ini tetap nyaman digunakan dari tahun ke tahun.
-
Apa saja HP Samsung yang dapat update software lama? Daftar HP-nya Galaxy A16 5G tidak sendiri, karena beberapa smartphone lainnya juga akan menerima pembaruan perangkat lunak yang panjang. Berikut daftarnya:Galaxy Z Flip6Galaxy Z Fold6Galaxy S24 UltraGalaxy S24 PlusGalaxy S24 FEGalaxy Tab S10 PlusGalaxy Tab S10 UltraSemua perangkat tersebut akan mulai mendapatkan pembaruan perangkat lunak selama 7 tahun.
“Samsung memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya. Kami perluas ke Samsung Galaxy smartphone lainnya,”
Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia.
Dengan demikian, Samsung Electronics Indonesia resmi mengumumkan ketersediaan Galaxy AI di Galaxy S23 series, S23 FE, Z Flip5, Z Fold5, Tab S9 (5G) series dan Tab S9 (Wi-Fi) series melalui pembaruan software yang tersedia secara bertahap mulai 28 Maret 2024.
Perbarui Software
Setelah melakukan pembaruan software, perangkat akan terbaharui juga dengan One UI 6.1 beserta fitur Galaxy AI yang membantu pengguna menikmati produktivitas keseharian yang lebih mudah, menyelesaikan lebih banyak pekerjaan dengan lebih cepat, hingga mengekspresikan kreativitas dengan lebih banyak cara berkat Galaxy AI yang inovatif.