Jadi yang Pertama, Blibli Dapatkan ISO 27001
Jadi yang Pertama, Blibli Dapatkan ISO 27001
Blibli.com resmi menjadi eCommerce pertama yang mendapat sertifikasi ISO/IEC 27001:2013. Sertifikat ISO/IEC 27001:2013 ini diberikan oleh British Standard Institution (BSI) yang disaksikan oleh Badan Sandi dan Siber Negara (BSSN). Dengan sertifikasi ini Blibli.com telah memenuhi standar sistem keamanan dalam mengoperasikan bisnis eCommerce.
Ongkowijoyo, Vice President of Infrastructure and Technical Support Blibli.com mangatakan,"Blibli.com dapat memperoleh ISO/IEC 27001:2013 karena telah menerapkan berbagai strategi, termasuk di bidang arsistektur IT dan application programming interface(API) untuk memastikan ketahanan Blibli.com pada keamanan datan, baik korporat maupun pelanggan."
-
Bagaimana Tally membangun brand lokalnya dan memasuki pasar e-commerce? Sejak ia berdiri, pada tahun 1997 barulah Tally fokus untuk membangun brand lokalnya dengan nama “Tally Underwear” dan mulai melakukan strategi ekspor ke seluruh Indonesia dan mancanegara dari Middle East, Singapore, Malaysia, dan Brunei. Hingga akhirnya di tahun 2019, seiring dengan kemajuan teknologi dan permintaan pasar, Tally semakin menyadari perlunya mengevaluasi dan menciptakan strategi baru untuk ke kemajuan bisnis ke depan, serta mengikuti tren dan perkembangan zaman dengan memasuki pasar e-commerce, salah satunya menggandeng platform e-commerce terbesar Indonesia, yakni Shopee.
-
Mengapa QLola by BRI penting untuk bisnis di era digital? Di era digital saat ini, tidak dapat dipungkiri bahwa kehadiran platform telah membantu produktivitas para penggunanya. Namun, kehadiran platform yang semakin banyak membuat proses login dan autentikasi semakin rumit.
-
Bagaimana Hadinata Batik menggunakan platform digital untuk mengembangkan bisnisnya? Banyak bermunculan brand batik baru di tengah disrupsi digital menjadi tantangan sekaligus motivasi bagi Hadinata Batik untuk terus berkembang. Hadinata Batik pun terus beradaptasi dengan berinovasi membuat model batik yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan serta bergabung di platform digital seperti Tokopedia dan ShopTokopedia guna mempercepat laju bisnis lewat pemanfaatan platform digital.
-
Kenapa BNI menggandeng startup? Tak hanya itu, BNI juga menggandeng startup agar bisnis terus bertumbuh.
-
Mengapa QLola by BRI menjadi pilihan ideal bagi bisnis dalam transaksi digital? Pasalnya, QLola by BRI ini telah dirancang untuk memberikan kemudahan penggunaan serta pemantauan online, yang menjadikannya pilihan ideal bagi bisnis.
-
Siapa yang membangun bisnis melalui marketplace? Selain itu, penjual bisa secara independen membangun bisnisnya melalui fasilitas yang ada di platform ini.
Standar ISO/IEC 27001 telah diakui oleh 164 negara di dunia. Persyaratan standar ISO/IEC 27001 ini sangatlah ketat. Proses yang dilalui untuk mendapatkan sertifikasinya juga cukup sulit dan panjang. Sertifikat ini diberikan kepada Blibli.com oleh British Standar Institution(BSI) yang merupakan creator dari standar sertifikasi yang memiliki akreditasi internasional ini.
"Blibli.com telah mendapat sertifikat ISO/IEC 27001 tentang sistem manajemen keamanan informasi setelah melalui proses audit yang menyeluruh. Berhasilnya Blibli.com mendapatkan sertifikat tersebut menandakan eCommerce tersebut telah memperhatikan keamanan data, baik yang menjadi milik korporat dan para pelanggan," ujar Erna Damayanty, selaku Managing Director BSI Indonesia.
Selain ISO/IEC 27001, Blibli.com juga mendapatkan skor tertinggi indeks Keamanan Informasi (KAMI) dari BSSN. Intan Rahayu, Kasubdit Identifikasi Kerentanan dan Penilaian Risiko Perdagangan Berbasis Elektronik BSSN mengatakan," Indeks KAMI adalah alat untuk menganalisa dan mengevaluasi penerapan keamanan informasi pada Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE). PSE yang berhasil memperoleh hasil asesmen indeks KAMI dengan skor tinggi dan berpredikat baik atau cukup, adalah PSE yang telah memenuhi kriteria terkait tata kelola, pengelolaan risiko, kerangka kerja, pengelolaan aset, dan aspek teknologi keamanan informasi, PSE ini juga berhak mendapatkan sertifikat Indeks KAMI selama 1 tahun."
Reporter Magang : Roy Ridho
(mdk/idc)