Konsol PS5 Modifikasi Lapis Emas Dijual Rp7 Miliar
Konsol PS5 Modifikasi Lapis Emas Dijual Rp7 Miliar
Perusahaan yang terkenal memodifikasi perangkat mewah yang berbasis di Rusia yakni Caviar, beberapa waktu lalu merilis konsol PlayStation 5 (PS5) versi mewah.
Tak tanggung-tanggung, Caviar akan merilis konsol PS5 bernama "Golden Rock" yang akan dijual seharga USD 499.000 atau sekitar Rp 7 miliar. Mengutip GSM Arena via Tekno Liputan6.com, perusahaan hanya akan menjual sembilan konsol PS5 berlapis emas 18 karat dengan berat 4.5 kilogram tersebut.
-
Bagaimana penjahat siber menyerang para gamer? Di satu sisi, mengikuti tren populer, penjahat siber meluncurkan serangan yang lebih licik, memanfaatkan agenda terkini dan menyusun skema yang kabur, alih-alih menggunakan serangan umum," ujar Vasily M. Kolesnikov, pakar keamanan di Kaspersky.
-
Bagaimana cara anak kembar Komeng mendapatkan uang untuk main game di rental PS? Babag mengenang saat mereka mencuri kunci mobil untuk dijual agar bisa main game di rental PS karena kekurangan uang.
-
Kenapa UPS penting bagi gamer? Uninterruptible Power Supply, kata Martin, memiliki fungsi yang kritikal bagi pegiat konten digital seperti gamer, streamer, desain grafik, editor video dan profesi sejenisnya. Bayangkan bila tiba-tiba terjadi gangguan listrik atau lonjakan daya saat sedang dalam kompetisi permainan, atau proses editing dan rendering video. Tidak hanya membuat aktivitas terganggu, tetapi juga dapat merusak perangkat gaming dan elektronik.
-
Kenapa para penjahat siber memilih game untuk melakukan serangan? Kemungkinan besar, penjahat dunia maya memilih metode serangan ini berdasarkan popularitas game di kalangan pemain, serta kemampuan gamer untuk menggunakan cheat dan mod. Karena sebagian besar mod dan cheat didistribusikan di situs web pihak ketiga, penyerang menyamarkan malware dengan berpura-pura sebagai aplikasi ini.
-
Apa saja game yang mereka mainkan? Mereka dikenal sebagai gamers profesional yang ahli di berbagai macam game seperti PUBG Mobile, GTA V, DOTA 2, dan game lainnya.
-
Kapan serangan terhadap gamer meningkat? Pakar Kaspersky percaya bahwa tingkat keberhasilan yang lebih tinggi pada tahun 2024 dapat dijelaskan oleh tren yang diamati dalam perkembangan terkini lanskap ancaman siber secara umum.
Walau dijual dengan harga fantastis, perusahaan mengklaim saat ini sudah menerima 1,342 aplikasi dari orang yang ingin membeli konsol PS5 Golden Rock tersebut. Adapun salah satu orang yang tertarik membeli konsol PS5 berlapis emas itu adalah bintang basket ternama di dunia, yakni LeBron James.
"Selain LeBron, pebisnis Rusia dan pengusaha asal Amerika Serikat yang bergerak di bidang IT yang namanya tak ingin disebut, juga tertarik untuk membeli konsol PS5 ini," kata juru bicara perusahaan.
Menambah kesan mewah, perusahaan juga melapisi kontroler DualSense PS5-nya dengan kulit buaya asli yang diberi warna hitam.
Ada Seri PS5 Modifikasi Lainnya
Bagi yang tidak memiliki dana sebesar Rp 7 miliar, Caviar juga menyediakan konsol PS5 modifikasi lain dengan harga yang lebih murah. Perusahaan juga meluncurkan PS5 Carbon dan Black Leather yang masing-masing dibuat sebanyak 99 buah.
Caviar membandrol PS5 Carbon seharga USD 5.830 atau sekitar Rp 82 jutaan. Sedangkan untuk varian kulit buaya berwarna hitam, gamer harus merogoh dompet sebesar Rp 114 jutaan.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Yuslianson
Baca juga:
Pakai Aplikasi GameQoo, Sharp dan Telkom Rilis TV Game Streaming Pertama di Indonesia
Efek Kelamaan Main Game Online Bocah 14 Tahun Gangguan Saraf, Lihat Kondisinya Miris
Microsoft Dilaporkan Uji Coba Layanan Xbox Cloud Gaming
Kecanduan Game Online Sampai Banting HP, 4 Orang Remaja Masuk Rumah Sakit Jiwa
Developer Gim EA Akuisisi Glu Mobile
7 Cara Optimasi PC Windows Untuk Gaming
Xbox Ingin Ajak Elon Musk Untuk Hidupkan Truk Dari Gim Halo