LG luncurkan tablet pengusung Windows 8.1 seharga Rp 8 jutaan
LG Tab Book Duo ini bisa berfungsi sebagai tablet dan laptop, serta tahan digunakan selam 11 jam tanpa isi baterai.
LG baru saja meluncurkan tablet 10 inci pengusung OS Windows 8.1 yang hadir di pasaran dengan harga Rp 8,6 juta.
Tablet bernama LG Tab Book Duo ini bisa menjadi pilihan lain dari tablet premium di pasaran di samping Samsung Galaxy Tab, iPad, maupun Microsoft Surface.
-
Kenapa LG SMART Monitor dirancang seperti ini? Seri LG SMART Monitor dirancang untuk memenuhi preferensi pribadi dan permintaan unik dari berbagai jenis pengguna.
-
Bagaimana TCL membuat HP dengan layar lipat tiga ini menjadi tipis? Desain layar bertahap memungkinkan profil perangkat yang sangat tipis, dengan ketebalan hanya 472 mikron, kurang dari 0,5 mm.
-
Kapan Samsung berencana meluncurkan tablet lipat? Produk yang dirumorkan akan launching pada tahun ini direncanakan akan resmi hadir di antara jajaran produk Samsung lainnya yaitu setelah meluncurnya seri Galaxy Tab S9.
-
Kenapa Samsung tertarik mengembangkan tablet dan laptop lipat? Pengembangan teknologi lipat pada tablet dan laptop Samsung juga terinspirasi dari smartphone Fold Series yang berhasil laris dipasaran.
-
Siapa yang menemukan Tablet Dispilio? George Chourmouziadis, seorang profesor arkeologi prasejarah, menemukan sebuah lempengan di pemukiman Danau Dispilio. Lempengan ini kemudian dinamai Tablet atau Lempengan Dispilio sesuai dengan tempat dimana benda itu ditemukan.
-
Kapan LG SMART Monitor diluncurkan? LG Electronics Indonesia (LG) resmi merilis jajaran terbaru LG SMART Monitor (model 32SR50F dan 27SR50F).
Mengusung nama Tab Book Duo karena handset ini bisa berfungsi sebagai tablet layar sentuh namun juga bisa berubah menjadi laptop dengan bantuan virtual keyboard bawaannya. Fungsi ini tentu sangat membantu para penggunanya yang memiliki kebutuhan mengetik yang cukup tinggi dalam aktivitas kesehariannya.
Selain bersifat seperti perangkat hybrid, LG meluncurkan tablet ini dengan mengusung keunggulan tahan dinyalakan dalam waktu lama, sehingga penggunanya tak perlu bingung mencari colokan charger kala menggunakan tablet ini. Pihak LG mengklaim jika LG Tab Book Duo bisa digunakan selama 11 jam non-stop dengan satu kali pengisian baterai penuh.
Untuk spesifikasinya sendiri, tablet Windows 8.1 ini sudah dibekali layar IPS 10 inci, prosesor quad-core, dan beragam fitur seperti USB 3.0 port dan micro HDMI port.
Saat ini, pihak LG menyebutkan jika LG Tab Book Duo hanya dipasarkan untuk pasar Korea Selatan saja. Namun tak menutup kemungkinan jika nantinya tablet ini akan dipasarkan secara global kala respon pasar dianggap baik pada tablet ini.
Baca juga:
Di 2015, LG hanya buat 1 varian smartphone mewah
Proyek ambisius LG malah bikin G3 Screen gagal di pasaran
LG bakal buat smartphone Firefox bernama LG L25
Smartphone layar lengkung terbaru dari LG bakal rilis Januari
Beli LG L Fino-LG L Bello di XL, dapatkan kuota internet 7,2GB