Logitech adakan Logitech G National DOTA Tournament
Total hadiah dari Logitech G National DOTA Tournament ini mencapai Rp 77 juta
Logitech dan Indogamers mempersembahkan gaming tournament untuk game DOTA yang bertajuk 'Logitech G National DOTA Tournament'.
Seperti press release yang diterima merdeka.com (30/04), turnamen berskala nasional ini dibuka khusus untuk menyambut kedatangan perangkat gaming canggih Logitech G di Indonesia, sehingga para gamer dapat mencoba langsung dan merasakan keandalan perangkat gaming Logitech G ini melalui kompetisi tersebut.
-
Bagaimana penjahat siber menyerang para gamer? Di satu sisi, mengikuti tren populer, penjahat siber meluncurkan serangan yang lebih licik, memanfaatkan agenda terkini dan menyusun skema yang kabur, alih-alih menggunakan serangan umum," ujar Vasily M. Kolesnikov, pakar keamanan di Kaspersky.
-
Apa yang Telkomsel luncurkan untuk para gamers? Mempertegas konsistensi dalam mendorong perkembangan ekosistem gaming dan esports Tanah Air tersebut, Telkomsel mengambil peran terdepan dengan menghadirkan Paket GamesMAX Booster terbaru dan menjadi Official Mobile Internet Partner di ajang turnamen Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID) Season 13 untuk memberikan pengalaman bermain mobile game yang unggul melalui jaringan terdepan Telkomsel yang telah terbukti sebagai Best Mobile Network oleh Ookla® Speedtest Award selama lima tahun berturut-turut.
-
Bagaimana LG Monitor Seri MR membantu mengurangi jeda waktu antara gambar dan aksi saat bermain game? Maka itu, produk anyar LG ini disematkan keberadaan Black Stabilizer, Dynamic Action Sync dan teknologi AMD FreeSync Premium. Hal itu demi mengurangi kemungkinan terjadinya jeda waktu antara gambar dan aksi, sinkronisasi pergerakan gambar ini memungkinkan pemain beraksi secara real time.
-
Fitur apa yang ditawarkan LG Monitor Seri MR untuk pengalaman gaming yang lebih mulus? Kata Susanto, LG Monitor Seri MR ini dibekali dengan refresh rate hingga 100 Hz dan response time 5Ms untuk penggunaan gaming yang mulus. “LG Monitor Seri MR ini juga memiliki kelengkapan khusus yang dibuat untuk mendukung kenyamanan penggunaannya bagi permainan berbasis PC,”
-
Apa saja game yang mereka mainkan? Mereka dikenal sebagai gamers profesional yang ahli di berbagai macam game seperti PUBG Mobile, GTA V, DOTA 2, dan game lainnya.
-
Kapan serangan terhadap gamer meningkat? Pakar Kaspersky percaya bahwa tingkat keberhasilan yang lebih tinggi pada tahun 2024 dapat dijelaskan oleh tren yang diamati dalam perkembangan terkini lanskap ancaman siber secara umum.
Logitech yang berkolaborasi dengan Indogamers berjanji akan menyuguhkan pengalaman berkompetisi game DOTA terbaik serta berbagai hadiah eksklusif menarik.
Kompetisi game DOTA ini sendiri juga merupakan salah satu bukti keseriusan Logitech dalam menghadirkan solusi yang lengkap bagi para gamer yang selama ini menjadi sahabat terbaik produk-produk gaming Logitech.
"Melalui kompetisi ini, para gamer dapat merasakan pengalaman terbaik menggunakan produk-produk khusus untuk gaming dari Logitech yang dapat mereka andalkan untuk meraih pencapaian tertinggi. Selain itu, kompetisi ini juga akan menjadi medium positif bagi para gamers dalam mengaktualisasi diri melalui prestasi yang membanggakan," ujar Kurniadih Sutanto, Country Manager Logitech Indonesia.
Untuk pendaftaran peserta kompetisi ini telah dibuka per tanggal 29 April 2013 dan akan ditutup pada 6 Mei 2013.
Sistem turnamen DOTA ini akan menggunakan sistem double elimination, di mana setiap tim akan tersisih bila sudah mengalami 2 kali kekalahan. Turnamen akan diadakan secara online melalui public server Indogamers (public.indogamers.us) dan akan diambil 1 tim juara winner bracket yang akan bersaing dengan 1 tim juara dari loser bracket.
Babak Grand Final akan diadakan secara LAN di Ritter Cyber Café, dengan menggunakan sistem Best of 5 (Bo5) atau lima terbaik. Lima tim terbaik adalah tim juara yang masing-masing telah meraih 3 poin. Wakil dari winner bracket otomatis akan mendapatkan 1 poin (pertandingan akan dimulai dengan skor 1-0).
Logitech sendiri telah menyiapkan hadiah fantastis bagi 8 pemenang kompetisi ini, dengan total hadiah sebesar Rp.77 juta.
Untuk melihat syarat dan prosedur pendaftaran untuk mengikuti turnamen ini dapat diakses di situs g.indogamers.com.
(mdk/dzm)