Lumia 930 hadir di Indonesia dengan harga Rp 7,2 jutaan
Salah satu keunggulan dari Lumia 930 ini adalah terdapatnya kamera belakang dengan resolusi 20MP.
Salah satu produk mobile Microsoft yaitu Lumia 930 dengan fasilitas kamera dengan resolusi lensa sebesar 20MP siap beredar di Indonesia di akhir bulan Oktober 2014 ini.
Memang, untuk sekarang ini, Lumia 930 belum dapat dibeli secara langsung atau juga belum dapat ditemui di pasaran Indonesia. Oleh karenanya, pihak Microsoft memberikan penawaran khusus yaitu sistem pre-order untuk perangkat mobile terbarunya tersebut.
"Lumia 930 mulai tersedia di Indonesia pada tanggal 31 Oktober 2014 dengan harga resmi Rp 7,2 jutaan. Tetapi terdapat penawaran khusus jika pre-order seharga Rp 5,9 jutaan," ungkap William Hamilton-Whyte, Presiden Direktur Microsoft Device, Indonesia, seperti dikutip dari Antara, Kamis (09/10).
Perangkat mobile satu ini tetap akan dilengkapi dengan operating system mobile dari Microsoft yaitu Windows Phone 8.1. Untuk bagian dalamnya, terdapat juga prosesor Quad-Core 2.2 GHz serta fasilitas kamera bagian belakang dengan resolusi sebesar 20MP yang telah didukung dengan teknologi PureView, optical image stabilization (OIS) serta lensa Carl Zeiss 6. Untuk kamera bagian depannya, Lumia 930 dilengkapi dengan lensa yang memiliki resolusi sebesar 1,2MP.