Manfaat besar telekomunikasi di daerah terpencil
Manfaat besar telekomunikasi di daerah terpencil telah dirasakan warga Miangas, Sulawesi Utara, yang mayoritas bekerja sebagai nelayan. Nelayan Miangas sangat tergantung pada layanan komunikasi selular. Selanjutnya, daerah berpotensi perikanan ini membutuhkan jaringan internet untuk mengembangkan ekonominya.
Kehadiran telekomunikasi menjadikan manfaat besar untuk daerah-daerah terpencil. Misalnya saja daerah Miangas, Kecamatan Nanusa, Kabupaten Kepulauan Talaud, Provinsi Sulawesi Utara. Steven Hauer Edwin Maarsit, Camat Miangas mengatakan, sebelum jaringan telekomunikasi hadir, akses informasi di Miangas sangat terbatas yang membuat daerah tersebut terisolir. Padahal Miangas memiliki fungsi yang strategis karena berbatasan langsung dengan negara Filipina.
Kendati begitu, dikatakannya, kondisi tersebut berubah sejak tahun 2010 ketika jaringan Telkomsel hadir di Miangas. Kehadiran Telkomsel di Pulau Miangas dinilai Steven memberikan dampak yang signifikan khususnya bagi masyarakat Miangas yang letak geografisnya berada di ujung Utara Indonesia. Layanan telekomunikasi di sana, membuat dampak adanya minat investasi yang tumbuh. Industri perikanan di Pulau Miangas sudah mulai menggeliat.
-
Apa yang dilakukan Telkomsel dan Google dalam kerja sama ini? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih. Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis dengan Google untuk menghadirkan layanan Rich Communication Services (RCS) dengan Rich Business Messaging (RBM).
-
Bagaimana Telkom menghadapi evolusi dunia telekomunikasi? “TelkomGroup telah market leader di Indonesia, namun kita harus melakukan ekspansi bisnis di kawasan untuk dapat memenangkan market yang lebih besar," katanya.. Untuk itu, mereka menetapkan strategi Five Bold Moves yang sejalan dengan tren global untuk mengantisipasi kondisi market telco Indonesia dimana layanan legacy kian stagnan dan menurun. Fokus strategi tersebut pada digital connectivity, digital platform, digital services.
-
Apa yang Telkomsel luncurkan untuk para gamers? Mempertegas konsistensi dalam mendorong perkembangan ekosistem gaming dan esports Tanah Air tersebut, Telkomsel mengambil peran terdepan dengan menghadirkan Paket GamesMAX Booster terbaru dan menjadi Official Mobile Internet Partner di ajang turnamen Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID) Season 13 untuk memberikan pengalaman bermain mobile game yang unggul melalui jaringan terdepan Telkomsel yang telah terbukti sebagai Best Mobile Network oleh Ookla® Speedtest Award selama lima tahun berturut-turut.
-
Siapa yang menguasai internet di Indonesia? “Ada peningkatan sebesar 1,31 persen dibandingkan tahun sebelumnya,” ujar Muhammad Arif, Ketua Umum APJII. Menariknya, dari jumlah tersebut, pengguna internet didominasi oleh satu kelompok saja. Maksud dari kelompok ini adalah orang-orang dengan rentang usia tertentu yang “menguasai” jagad internet Tanah Air. Siapa mereka? Menurut survey itu, terdapat enam kelompok dengan rentang usia bermacam-macam. Dari kelompok generasi itu, Gen Z adalah orang-orang yang menguasai jagad internet di Indonesia.
-
Mengapa Telkomsel bermitra dengan Google? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih.
-
Apa yang ditawarkan dalam kolaborasi Vidio dan Telkomsel? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
"Sebelum adanya layanan telekomunikasi dari Telkomsel, masyarakat Miangas tidak merasakan kemerdekaan. Namun kini dengan kehadiran Telkomsel di Miangas, masyarakat merasa diperhatikan oleh pemerintah pusat," terang Steven.
Sementara itu, Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah mengatakan hadirnya jaringan Telkomsel hingga wilayah perbatasan negara merupakan bentuk nyata pelayanan Telkomsel bagi seluruh masyarakat Indonesia, tanpa terkecuali.
"Lebih dari memerdekakan seluruh masyarakat di NKRI dari keterisolasian komunikasi, kehadiran layanan Telkomsel di wilayah perbatasan negara tentunya juga akan semakin memperkokoh terpeliharanya NKRI sebagai negara kepulauan," jelasnya.
Selain membuka keterisolasian, adanya jaringan telekomunikasi dari Telkomsel dinilai Steven memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat di Miangas. Dia pun berharap agar seluruh operator juga berbondong-bondong membangun jaringan mereka di wilayah-wilayah terpencil seperti mereka.
"Kami mengharapkan kepada Presiden Joko Widodo mau memperhatikan masyarakat di daerah terpencil seperti di Pulau Miangas. Kami mengharapkan tak hanya Telkomsel saja yang mau membangun telekomunikasi di pulau Miangas. Saat ini hanya Telkomsel saja yang masuk ke daerah Miangas. Itupun dengan kapasitas yang sangat terbatas," papar Steven.
Saat ini masyarakat di Miangas yang mayoritas nelayan sangat tergantung terhadap layanan telekomunikasi selular. Bahkan telekomunikasi selular dijadikan alat bantu untuk mencari nafkah. Selain dipergunakan sebagai penghubung Miangas dengan dunia luar, telekomunikasi selular dipergunakan masyarakat sebagai alat berkomunikasi ketika mereka melaut. Tak hanya layanan telekomunikasi saja yang saat ini dibutuhkan masyarakat Miangas. Saat ini masyarakat di Miangas merindukan hadirnya layanan internet. Hingga saat ini desa Miangas belum terjamah layanan internet.
Padahal internet sangat dibutuhkan untuk menjalankan roda pemerintahan dan menggembangkan perekonomian masyarakat di pulau yang memiliki potensi perikanan cukup besar ini.
Baca juga:
Telkom bagi-bagi akses internet pada relawan PON 2016
XL klaim siapkan perluasan wilayah layanan 3G di luar Jawa
Serikat Pekerja BUMN: pemerintah langgar komitmen telekomunikasi
Matikan 30 STO, Telkom lakukan modernisasi jaringan fiber optik
Kampanye internet baik Telkomsel digelar hingga perbatasan negara
Indosat meradang dituding cari keuntungan dari biaya interkoneksi
XL sebut lakukan optimasi jaringan demi PON XIX 2016