Nokia tawari Lumia pada orang yang Galaxy S4-nya meledak
Hal ini sekaligus menyinggung Samsung yang bertindak seenaknya pada sang korban.
Masih ingat dengan kasus di mana Samsung meminta pengguna Galaxy S4 menutupi kabar bahwa smartphonenya meledak? Nokia yang mendengar kabar itu ternyata melakukan tindakan di luar dugaan siapapun.
Seperti yang dilansir oleh NDTV (12/12), Nokia Amerika Serikat menawari korban yang bernama Richard Wygand (@ghostlyrich) sebuah smartphone baru dari jajaran Lumia sebagai rasa simpati terhadapnya. Hal ini secara tersirat juga merupakan perlawanan Nokia terhadap Samsung.
-
Siapa pemimpin dunia yang menggunakan Samsung Galaxy? Meskipun awalnya berencana untuk memboikot Apple, Trump akhirnya menggunakan iPhone untuk keperluan keamanan selama masa jabatannya di Gedung Putih. Ia dulu pernah menggunakan Samsung Galaxy.
-
Mengapa Samsung memperluas fitur Galaxy AI ke smartphone lainnya? “Samsung memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya. Kami perluas ke Samsung Galaxy smartphone lainnya,”
-
Apa yang menjadi sorotan menarik tentang Samsung Galaxy Z Fold 4? Biaya pembuatan Samsung Galaxy Z Fold 4 menjadi sorotan menarik, terutama mengingat harga jualnya yang tinggi.
-
Bagaimana Samsung meluncurkan Galaxy S24 Ultra ke stratosfer? Samsung menggunakan braket serat karbon khusus untuk memasang ponsel pada balon yang diisi dengan hidrogen.
-
Apa yang membuat beberapa perangkat Samsung tetap rentan terhadap ancaman keamanan? Sayangnya, kondisi ini membuat beberapa perangkat yang tidak termasuk dalam jadwal pembaruan bulanan tetap rentan.
-
Kapan Samsung Galaxy S24 akan diluncurkan? Samsung Galaxy S24 dikabarkan akan segera meluncur di 17 Januari tahun ini.
"@ghostlyrich, kami ingin membantumu. Izinkan kami memberimu sebuah Nokia Lumia sehingga kamu bisa mengetahui bagaimana cara menghadapi pelanggan yang 'sesungguhnya'," tulis Nokia USA dalam sebuah tweet.
Hal seperti ini memang bukan hal baru bagi Nokia. Pada 2011 misalnya, mereka menawarkan 5 ponsel gratis pada orang yang smartphone Androidnya terserang malware berbahaya.
Dilansir Ubergizmo (8/12), Samsung ketahuan telah menyuap penggunanya untuk tutup mulut agar tidak mempublikasikan insiden meledaknya smartphone Samsung Galaxy S4 yang dimilikinya.
Berdasarkan lansiran tersebut, pada Juni lalu pria pemilik Galaxy S4 dengan akun Youtube bernama ghostlyrich ini mengalami kejadian yang tidak mengenakkan yang aman smartphone Galaxy S4 miliknya tiba-tiba meledak ketika dilempar ke sofa yang mengakibatkan hampir sebagian apartemennya juga ikut terbakar.
Namun, alih-alih akan melakukan konfirmasi terkait kejadian ini, perusahaan asal Korea Selatan ini malah membujuk pengguna untuk tidak mempublikasikan kejadian ini dan berjanji mengganti smartphone Galaxy S4 miliknya yang terbakar dengan smartphone Galaxy S4 yang baru.
(mdk/nvl)