Orang ini dapat lihat istrinya kembali setelah 30 tahun bersama
Melihat istrinya untuk yang pertama kali sejak 30 tahun lalu itu, membuatnya sangat bahagia.
Kecanggihan teknologi apabila dibuat untuk tujuan baik pasti akan membawa hasil yang membahagiakan, salah satunya apa yang dirasakan oleh seorang laki-laki yang dapat melihat istrinya untuk pertama kali setelah 30 tahun bersama.
Seorang laki-laki bernama Larry Hester (66) yang menderita penyakit kemunduran atau disebut degenerative disease dan membuatnya buta akhirnya dapat melihat kembali.
Yang membuat Larry bahagia bukan hanya karena matanya berfungsi kembali, namun dia dapat melihat istrinya lagi untuk pertama kali sejak 30 tahun lalu, ketika dia pertama kali mengalami kebutaan.
Dikutip dari Daily Mail (10/10), Larry merupakan pasien di Duke Eye Center, North Carolina, yang menjadi orang pertama di dunia yang menggunakan mata bionik atau Argus II Retinal Prosthesis Device.
Argus II Retinal Prosthesis Device ini merupakan alat yang dapat mengirimkan visualisasi sinyal cahaya ke otak pasien agar dapat tercipta bayangan.
Sinyal cahaya tersebut dikumpulkan dan dikirimkan dari kamera yang terletak pada ujung kacamata khusus. Memang secara nyata, mata Larry masih tidak dapat berfungsi layaknya mata manusia normal, namun setidaknya, dia dapat membedakan benda, memperkirakan jarak suatu tempat dengan benda sampai dengan berjalan tanpa alat bantu.