Pelanggan operator selular pelan-pelan beralih ke layanan 4G
Telkomsel memiliki 400 titik pelayanan untuk penggantian USIM
Vice President LTE Commercial Telkomsel, Lindayanti Harjono, mengatakan para pelanggan Telkomsel sudah berduyun-duyun untuk beralih ke layanan 4G LTE.
Hal itu dikatakan pihaknya, ada peningkatan enquiry pelanggan untuk penukaran USIM yang terlihat dari beberapa channel pelayanan Telkomsel, seperti di GraPARI yang naik sekitar 50 persen di 5 bulan terakhir.
-
Apa yang dilakukan Telkomsel dan Google dalam kerja sama ini? Kerja sama ini bertujuan meningkatkan pengalaman komunikasi pelanggan dan menyajikan solusi pesan singkat yang lebih canggih. Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis dengan Google untuk menghadirkan layanan Rich Communication Services (RCS) dengan Rich Business Messaging (RBM).
-
Bagaimana Telkom menghadapi evolusi dunia telekomunikasi? “TelkomGroup telah market leader di Indonesia, namun kita harus melakukan ekspansi bisnis di kawasan untuk dapat memenangkan market yang lebih besar," katanya.. Untuk itu, mereka menetapkan strategi Five Bold Moves yang sejalan dengan tren global untuk mengantisipasi kondisi market telco Indonesia dimana layanan legacy kian stagnan dan menurun. Fokus strategi tersebut pada digital connectivity, digital platform, digital services.
-
Kapan kolaborasi Vidio dan Telkomsel ini berlaku? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
-
Kapan Telkom Jawa Barat menyelenggarakan program Indonesia Digital Learning? Tahun ini, sebanyak 550 guru se Jawa Barat mengikuti program yang digelar oleh Telkom Jawa Barat pada tanggal 4-5 Juli 2024 di di Gedung Achmad Sanusi, Universitas Pendidikan Indonesia.
-
Apa penghargaan yang didapatkan Telkom? Sebagai bentuk pengakuan atas kinerjanya terkait pengelolaan komunikasi dan program keberlanjutan, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk dianugerahi empat penghargaan oleh Kementerian BUMN dalam ajang BUMN Corporate Communication and Sustainability Summit (BCOMSS) 2024.
-
Apa yang ditawarkan dalam kolaborasi Vidio dan Telkomsel? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
"Secara nasional kami memiliki sebanyak lebih dari 400 titik pelayanan yang dapat melayani penggantian USIM, dan kebutuhan pelanggan akan layanan Telkomsel 4G LTE," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (29/2).
Dia juga berujar akan menambahkan dan memperluas channel-channel penukaran USIM, seperti di antaranya di lokasi keramaian publik. Selain itu, Telkomsel juga melakukan aktivitas layanan jemput bola dengan membuka booth untuk penggantian USIM, seperti yang dilakukan di beberapa kawasan perkantoran dan industri yang sudah terjangkau layanan 4G LTE.
Secara nasional Telkomsel memiliki 4.500 eNodeB atau BTS 4G yang tersebar di lebih dari 40 kota. Ketika menggelar jaringan, Telkomsel selalu memastikan bahwa layanan ini dapat dinikmati di sekitar 70 persen – 80 persen dari wilayah lokasi tersebut. Adapun hingga saat ini jumlah pelanggan 4G Telkomsel yang menggunakan smartphone 4G berjumlah sekitar 3 juta.
Baca juga:
Catat! Ini janji XL sampai akhir tahun 2016
Smartfren: Tak semua pelanggan butuh hasil uji kecepatan internet
Smartfren: Sukabumi dan Indramayu paling banyak pakai internet
Telkomsel masih jadi penopang bisnis Telkom Group
Ketum ATSI soal OTT lokal: 'In progress. Tinggal diumumin'