Perusahaan Teknologi Iklan, MediaDonuts, Ekspansi Bisnis ke Indonesia
Perusahaan periklanan berbasis teknologi, MediaDonuts, hadirkan layanan inventaris teknologi eksklusif di kantor barunya di Indonesia. MediaDonuts merupakan perusahaan teknologi iklan asal Belgia dengan fokus layanan eksklusif yang mengkombinasikan teknologi dan gaya hidup terkini di kalangan anak muda.
Perusahaan periklanan berbasis teknologi, MediaDonuts, hadirkan layanan inventaris teknologi eksklusif di kantor barunya di Indonesia.
MediaDonuts merupakan perusahaan teknologi iklan asal Belgia dengan fokus layanan eksklusif yang mengkombinasikan teknologi dan gaya hidup terkini di kalangan anak muda. Indonesia pasar potensial karena kian marak penggunaan media digital di Indonesia terutama di kalangan GenZ dan milenial.
-
Apa itu iklan digital? Keunggulan utama iklan digital yaitu kemampuannya untuk menargetkan iklan secara spesifik. Adanya database pengguna dan perilaku online, perusahaan dapat menyajikan iklan hanya kepada kelompok audiens yang ditentukan.
-
Kenapa iklan digital bisa diukur dengan lebih akurat? Keunggulan lainnya, iklan digital dapat diukur dengan lebih akurat melalui hasil analisis data dan statistik.
-
Apa yang membuat iklan display ads begitu menguntungkan? Jenis iklan ini bisa dikatakan cukup menguntungkan, karena website sendiri bisa diakses oleh siapapun tanpa memandang latar belakangnya.
-
Kapan iklan digital menjadi tidak efektif? Di lingkungan digital yang penuh dengan iklan, pesan-pesan dapat dengan cepat terselip di antara banyaknya konten yang ada. Ditambah lagi cepatnya perubahan dan perkembangan teknologi dapat membuat iklan digital menjadi cepat usang, sehingga memerlukan pembaruan terus-menerus.
-
Bagaimana iklan digital bisa mencapai target yang spesifik? Adanya database pengguna dan perilaku online, perusahaan dapat menyajikan iklan hanya kepada kelompok audiens yang ditentukan.
-
Kapan kata-kata promosi jualan paling efektif? "Perut keroncongan di tanggal tua? Segera datang ke outlet kami!"
Dengan pengalaman 10 tahun berada di industri periklanan dan teknologi, MediaDonuts telah berkembang pesat di Asia Pasifik selama 4 tahun terakhir dan sekarang membangun kehadirannya di JakartaIndonesia per kuartal tahun ini.
Pieter-Jan de Kroon, Managing Partner MediaDonuts, mengungkapkan kegembiraannya telah meluncurkan MediaDonuts di Indonesia.
“Kami sangat senang akhirnya meluncurkan MediaDonuts di Indonesia. Indonesia adalah pasar terbesar di Asia Tenggara dengan dominasi populasi anak muda dinamis, yang mana dalam kesehariannya, mereka menggunakan digital media platform yang MediaDonuts represents (Tinder, WebToon, Activision Blizzard Media) dengan sangat aktif dan terus bertumbuh secara eksponensial," ujar de Kroon dalam rilisnya, kemarin.
Menurutnya, hal ini merupakan peluang besar bagi brands dan advertisers untuk terhubung dengan audiens dengan cara yang kreatif dan efektif, serta pada akhirnya akan membuat hasil optimal.
Melalui layanan eksklusifnya, MediaDonuts membantu brands dan advertisers untuk terhubung dengan audiens melalui digital media platform, seperti Twitter, Spotify, TikTok, Tinder, WebToon, Activision Blizzard (Candy Crush & Call of Duty), dan sebagainya. Namun, di Indonesia sendiri MediaDonuts fokus layanannya pada 4 platform yang terakhir disebutkan.
MediaDonuts Indonesia Dipimpin Devinder Sharma
Selain layanan ekslusif partnerships dengan platform di atas, MediaDonuts juga menawarkan berbagai solusi digital performance campaign dengan menggunakan teknologi yang dibangun dan dikembangkan selama 10 tahun terakhir.
Tim MediaDonuts Indonesia dipimpin oleh Devinder Sharma, saat ini menjabat sebagai Head of Business Development untuk MediaDonuts India. Devinder Sharma telah memiliki pengalaman di industri media Indonesia, yang mana sebelumnya menjabat sebagai Country Head di Vdopia.
Didirikan pada 2010, MediaDonuts saat ini beroperasi di 14 negara yang tersebar di Eropa, Timur Tengah, Afrika, Asia Pasifik dan Amerika Serikat. Dengan kantor pusat di Belgia dan Singapura.