Samsung Segera Produksi Massal Layar OLED Khusus Laptop
Samsung Segera Produksi Massal Layar OLED Khusus Laptop
Salah satu anak perusahaan Samsung di sektor layar yakni Samsung Display mengumumkan akan memproduksi massal layar OLED 90Hz pertama untuk laptop.
Menurut Samsung, sudah ada sejumlah perusahaan teknologi yang akan merilis laptop dengan layar OLED di tahun ini.
-
Kapan Samsung pertama kali memperkenalkan smartphone lipat dengan teknologi engsel inovatif? Diluncurkan pertama kali pada tahun 2019, Galaxy Fold menjadi smartphone revolusioner pertama yang memberikan pengalaman menggunakan smartphone dengan layar lebih besar saat dibuka dan tetap ringkas saat dilipat. Konsep "melipat dan membuka" ini menjadi bagian baru dalam interaksi mobile, di mana Samsung menggunakan teknologi engsel inovatif guna memastikan pengalaman yang intuitif bagi pengguna.
-
Apa saja produk yang akan diluncurkan Samsung malam ini? Mengutip PhoneArena, Rabu (10/7), Samsung kali ini meluncurkan beragam penawaran, mulai dari ponsel lipat dan jam tangan pintar hingga cincin pintar dan earbud.
-
Siapa yang mengatakan bahwa Samsung akan memperluas fitur Galaxy AI? Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia mengatakan pihaknya memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya.
-
Kenapa Samsung tertarik mengembangkan tablet dan laptop lipat? Pengembangan teknologi lipat pada tablet dan laptop Samsung juga terinspirasi dari smartphone Fold Series yang berhasil laris dipasaran.
-
Mengapa Samsung memperluas fitur Galaxy AI ke smartphone lainnya? “Samsung memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya. Kami perluas ke Samsung Galaxy smartphone lainnya,”
-
Mengapa Samsung percaya bahwa Galaxy AI akan mengubah cara pengguna berpikir tentang ponsel? “Teknologi mobile memiliki kekuatan luar biasa untuk mendukung hubungan, produktivitas, kreativitas, dan banyak lagi untuk orang-orang di seluruh dunia, tetapi hingga saat ini, kami belum melihat mobile AI memicu hal tersebut dengan cara yang benar-benar berarti.
Dikutip dari The Verge via Tekno Liputan6.com, CEO Samsung Display, Choi Joo-sun, menuturkan pihaknya akan mulai melakukan manufaktur layar OLED untuk laptop secara massal pada Maret 2021.
Adapun panel yang digarap berukuran 14 inci, tapi tidak ada informasi detail mengenai spesifikasi layar ini, termasuk soal resolusi dan aspect ratio. Ada kemungkinan perusahaan akan memproduksi beberapa jenis layar.
Samsung mengklaim kemampuan layar OLED 90Hz yang dibesutnya memiliki respons yang lebih cepat, terutama saat menampilkan konten dengan gerakan cepat.
Untuk diketahui, panel layar OLED sebenarnya bukan tidak pernah dipakai di laptop, tapi memang tidak umum. Beberapa laptop gaming diketahui sudah pernah memakai panel layar dengan tipe ini.
Samsung sendiri dikenal sebagai salah satu vendor layar OLED terbesar di dunia. Karenanya dengan pengumuman ini, tidak tertutup kemungkinan laptop dengan layar OLED akan semakin banyak rilis di 2021.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Agustinus Mario Damar
Baca juga:
Yoonsoo Kim Jadi Presiden Samsung Indonesia
Deretan Gadget Baru dan Tren Teknologi di CES 2021
Bos Samsung di Penjara 2,5 Tahun Gara-gara Suap
Terlibat Skandal Suap, Bos Samsung Kembali di Penjara
Samsung Galaxy Buds Pro Dirilis, Harganya?
Samsung Siapkan Sensor Kamera 600 MP