Selama Covid-19, Trafik Data Melonjak tapi Tak Selalu Linier dengan Pendapatan
(Plt) Chief Teknologi Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa mengatakan, meski lonjakan trafik data naik di masa-masa Work From Home (WFH), namun hal tersebut tidak serta merta berpengaruh terhadap pendapatan perusahaan. Sebab, banyak program yang disediakan oleh XL Axiata bersifat gratis selama pandemi Covid-19 ini.
(Plt) Chief Teknologi Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa mengatakan, meski lonjakan trafik data naik di masa-masa Work From Home (WFH), namun hal tersebut tidak serta merta berpengaruh terhadap pendapatan perusahaan. Sebab, banyak program yang disediakan oleh XL Axiata bersifat gratis selama pandemi Covid-19 ini.
"Trafik data memang naik, tetapi data dan revenue itu tidak akan pernah linier. Sejauh ini, soal revenue kita tidak melihatnya untuk masa-masa Covid-19. Karena program yang kami buat itu free dan tentunya kita ingin komunikasi pengguna lancar di situasi sekarang ini," jelas Gede saat konferensi pers virtual, Rabu (22/4).
-
Kapan peningkatan trafik internet XL Axiata terjadi? Peningkatan trafik penggunaan data di sepanjang masa libur Ramadan dan Lebaran, antara 4 April 2024 - 14 April 2024 PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) mencatat peningkatan trafik penggunaan data di sepanjang masa libur Ramadan dan Lebaran, antara 4 April 2024 - 14 April 2024.
-
Bagaimana XL Axiata meningkatkan kualitas layanan internet di Kepri? Gede menambahkan bahwa dalam 2 tahun terakhir di Kepri, XL Axiata telah meningkatkan kualitas layanan internet dengan menambahkan hampir 200 BTS dan lebih dari 1.000 BTS telah di-upgrade.
-
Bagaimana XL Axiata mempersiapkan diri untuk memperluas layanan konvergensi? Dalam kerja sama ini, XL Axiata telah menyiapkan perencanaan (planning) dan desain target pasar yang bisa melayani kebutuhan layanan konvergensi (convergence). Sementara itu, Link Net akan melakukan desain jaringan dan kapasitas yang dapat memenuhi kebutuhan target pasar XL Axiata.
-
Mengapa XL Axiata memperluas jaringan XL SATU Fiber di Morowali? Potensi pasar untuk layanan konvergensi di Sulawesi sangat besar karena digitalisasi di semua bidang juga telah menjangkau hingga ke pelosok daerah, termasuk Morowali. Sampai saat ini penetrasi XL Satu telah mencapai sekitar 30%,” ujar dia.
-
Di mana XL Axiata menargetkan perluasan layanan konvergensi? Dalam lima tahun ke depan, kedua pihak akan memperluas cakupan layanan hingga 8 juta home pass.
-
Dimana saja XL Axiata meningkatkan kualitas layanan internet di Kepri? Saat ini, perluasan jaringan dan peningkatan kualitas masih terus dilakukan terutama di Kepulauan Anambas, Kepulauan Bintan dan Kepulauan Karimun.
Dilanjutkan Gede, untuk kondisi saat ini, tujuan utama XL adalah membantu pemerintah untuk menyelesaikan situasi wabah Covid-19 dengan cara yang bisa dilakukan oleh XL Axiata. Sebagaimana diketahui, pemerintah telah mengeluarkan aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Dengan demikian, peranan operator seluler untuk mendukung kebijakan itu seperti Work From Home (WFH) dan Belajar dari rumah, mutlak diperlukan.
"Yang pasti saat ini kita pastikan terlebih dahulu untuk membantu pemerintah menanggulangi Covid-19," terang dia.
Lonjakan Trafik XL Axiata
Saat ini beberapa area mengalami peningkatan trafik data yang relatif merata seperti regional Sumatera sekitar 15,9 persen, regional Jabodetabek dan sebagian Kalimantan 15,8 persen, regional Central:Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta dan sebagian Kalimantan 15,5 persen, East:Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi dan sekitarnya 15,8 persen.
Dari pola penggunaan data dan aplikasi, layanan berbasis streaming mendominasi mencapai sekitar 66 persen, Instant Messaging 16 persen, Social Network 11,5 persen, dan lain-lain sekitar 6,5 persen.
Secara keseluruhan selama periode waktu diberlakukanya kebijakan bekerja dari rumah (WFH) dan belajar dari rumah (SFH), untuk trafik layanan seluler terjadi peningkatan trafik sekitar 18 persen dari kondisi normal, sedangkan untuk layanan XL Home peningkatan trafik sekitar 20 persen dari kondisi normal. Kenaikan trafik terjadi secara merata di berbagai kota/wilayah khususnya di wilayah perumahan/residensial.
XL Axiata juga memanfaatkan Mobile BTS untuk ditempatkan diberbagai rumah sakit yang saat ini merawat pasien Covid-19 seperti Rumah Sakit Rujukan, Rumah Sakit Darurat, Pemukiman/residensial dan lokasi-lokasi strategis lainnya untuk mendukung Lebaran 2020 sehingga pelanggan tetap bisa berkomunikasi bersama keluarga dan sanak saudara.