Smartphone tertipis di dunia dari Wiko siap menggempur tanah air
Smartphone ini lebih tipis dari iPhone 6 dan Samsung Galaxy S6
Wiko Mobile, vendor smartphone terkemuka dari Prancis, dikabarkan bakal merilis smartphone 4G tertipis di dunia. Smartphone tersebut digadang-gadang bakal hadir di Indonesia awal bulan Juli tahun ini.
Smartphone yang dimaksudkan adalah Wiko Highway Pure. Pihak Wiko Global memandang smartphone tersebut sangat cocok untuk segmen pengguna di Indonesia. Bocoran ini muncul dari situs resminya, www.wikomobile.com.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Apa yang disita dari Aiman Witjaksono selain handphone? Polisi menyita akun media sosial dan email dari Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud, Aiman Witjaksono.
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.
-
Apa yang dimaksud dengan ponsel lipat? Seperti namanya, ponsel lipat dapat diartikan sebagai ponsel cerdas yang memiliki layar yang dapat dilipat menjadi dua. Ini memungkinkan pengguna untuk memiliki perangkat dengan ukuran layar yang lebih besar namun tetap dapat dilipat menjadi ukuran yang lebih kecil dan portabel.
-
Di mana lokasi toko ponsel yang dirampok? Toko Ponsel Fajar Store di Jalan Delima Kelurahan Tabek Godang Kecamatan Bina Widya Kota Pekanbaru disatroni maling.
-
Mobil seperti apa yang dikendarai Cinta? Dalam sebuah unggahan Instagram, Cinta terlihat memukau saat mengendarai mobil atap terbuka berwarna merah, memancarkan aura berani dan kuat yang mengingatkan pada karakter Letty dari film FAST AND FURIOUS.
Wiko Highway Pure merupakan salah satu smartphone tertipis saat ini yang memiliki ketipisan 5.1mm dengan bobot sangat ringan, hanya 98 gram.
Desain super tipis dan stylish diyakini sebagai selling point smartphone ini.Bahkan, smartphone ini juga lebih tipis dari iPhone 6 yang memiliki ketebalan 6.9 mm dan Samsung Galaxy S6 dengan ketebalan 6.8 mm. Yang membedakan smartphone Wiko Highway Pure dengan smartphone tipis lainnya adalah Highway Pure tetap memiliki Audio Jack 3.5 mm.
Dalam situs resminya juga disebutkan bahwa fitur dan spesifikasinya dipandang mampu bersaing misalnya layar touchscreen HD AMOLED 4,8inci, kamera belakang 8MP, 5MP (depan), RAM 2GB, memori internal 16GB, dan baterai 2.000 mAh.
Pada bagian dapur pacu sudah tersemat prosesor Qualcomm Snapdragon 410 SoC, dengan 1,2 GHz quad-core Cortex-A53 CPU. Wiko Highway Pure juga sudah didukung jaringan 4G/LTE cat 4 yang mampu menghadirkan kecepatan downlink hingga 150 Mbps dan uplink 50 Mbps.
Bakal hadirnya smartphone 4G dari negeri Prancis ini semakin meramaikan persaingan pasar smartphone tanah air. Wiko sebagai brand global yang mempunyai pengalaman dalam teknologi dan desain, sepertinya tidak ingin membuang kesempatan untuk pasar 4G. Karena pada dasarnya, brand ini membidik pasar high end. Untuk segmentasi pasar smartphone 4G, Wiko dipandang bias bersaing mengingat teknologi yang dikembangkan serta desain yang diusung memiliki cita rasa tinggi.
Baca juga:
Bos BlackBerry: Kami akan kembangkan smartphone Android asal ...
Penemu ponsel ramal smartphone kelak menancap di kepala manusia
Mengintip spesifikasi gahar smartphone baru HTC, One ME
Evercoss jadi brand smartphone nomor satu di Indonesia
Tak ada Samsung Galaxy S7 di tahun 2015