Tandingi Snapdragon, Tablet Windows RT gunakan Nvidia Tegra 4
Nvidia: Windows RT memiliki masa depan yang cerah.
Tablet Windows RT yang banyak diisukan beberapa waktu lalu kini mulai menampakkan kejelasan pada wujudnya. Diketahui, tablet tersebut akan menggunakan chip Tegra 4 milik Nvidia.
Seperti yang dikutip dari Phone Arena (10/5), pihak Nvidia sendiri mengungkapkan bahwa beberapa produk Windows RT akan menggunakan prosesor Tegra 4 yang kini sudah mulai disiapkan.
Para ahli memprediksi bahwa penggunaan Tegra 4 pada tablet Windows RT ini adalah salah satu upaya yang dilakukan untuk bersaing dengan prosesor kondang, Snapdragon milik Qualcomm. Seperti yang diketahui, prosesor besutan Qualcomm tersebut sudah banyak dijumpai pada perangkat mobile versi terbaru untuk mendukung kecepatan.
Seperti yang terjadi pada HTC. Kini perusahaan asal Taiwan tersebut dikabarkan tengah menyiapkan dua tablet dengan prosesor Qualcomm Snapdragon, yaitu HTC R7 dan R12.
Wakil Presiden Komputasi Nvidia, Rene Haas, menyatakan bahwa pihaknya akan sangat mendukung dengan melakukan investasi besar-besaran untuk platform Windows RT. Selain itu dia juga menyatakan yakin suatu saat ini Windows RT memiliki masa depan yang cerah.