Tanggapan Samsung seputar terbakarnya Galaxy S III
Samsung memberikan tanggapan atas terbakar dan meledaknya Samsung Galaxy S III.
Beberapa hari yang lalu terdapat satu laporan yang mengatakan bahwa satu produk baru dari Samsung yaitu <a title="Galaxy S III terbakar dan meledak" href="http://www.merdeka.com/teknologi/galaxy-s-iii-juga-dapat-terbakar-dan-meledak.html">Galaxy S III terbakar dan meledak</a> ketika sedang melakukan proses charging dengan menggunakan car holster. Tidak menunggu sampai kasus tersebut menggantung dan hilang begitu saja, pihak Samsung secara langsung memberikan tanggapannya.
Seperti yang dituliskan dalam Global.Samsungtomorrow.com, pihak Samsung telah mendengar perihal terbakar dan meledaknya produk mereka dan Samsung akan memulai investigasi serta membuat analisa untuk masalah tersebut.
Pihak Samsung juga mengatakan bahwa ketika investigasi telah selesai, maka Samsung akan segera membuat pernyataan untuk menjelaskan apa yang diakibatkan oleh produknya tersebut. Samsung juga menyebutkan bahwa mereka membuat produk secara berhati-hati agar tidak mencelakakan penggunanya dan apabila terjadi hal yang tidak diinginkan maka mereka akan segera menanganinya secara serius.
Sang pelapor yang menuliskan permasalahannya ini pertama kali di Boards.ie mengatakan bahwa pada awalnya dia telah membawa ke carphone warehouse atau sejenis tempat servis untuk handset Samsung.
Ketika sang pelapor membawa ke charphone werehouse, pihak carphone warehouse tidak mau menerima dan memberikan servis kepada sang pelapor. Mereka hanya bersedia untuk melakukan pengujian seputar terbakarnya produk tersebut yang memakan waktu sekitar 2 minggu.
Kemungkinan karena Samsung telah membaca tulisan di forum tersebut dan mengetahui bahwa gerai yang selama ini menjalin kerjasama secara langsung dengan Samsung akhirnya mendapatkan teguran. Dari teguran tersebut, sang pelapor dengan inisial di forum bernama dillo2k10 pada akhirnya kembali dihubungi oleh carphone warehouse dan diberikan ganti sebuah Samsung Galaxy S III baru.
Namun, apabila dipikir secara logika, penggantian perangkat yang terbakar atau meledak dengan perangkat baru apakah merupakan solusi tepat? Bagaimana menurut Anda?
-
Siapa pemimpin dunia yang menggunakan Samsung Galaxy? Meskipun awalnya berencana untuk memboikot Apple, Trump akhirnya menggunakan iPhone untuk keperluan keamanan selama masa jabatannya di Gedung Putih. Ia dulu pernah menggunakan Samsung Galaxy.
-
Siapa yang mengatakan bahwa Samsung akan memperluas fitur Galaxy AI? Lo Khing Seng, Head of MX Business Samsung Electronics Indonesia mengatakan pihaknya memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya.
-
Mengapa Samsung memperluas fitur Galaxy AI ke smartphone lainnya? “Samsung memiliki visi besar dalam memperluas penggunaan Galaxy AI di kehidupan sehari-hari konsumennya. Kami perluas ke Samsung Galaxy smartphone lainnya,”
-
Di mana Samsung menerapkan teknologi tahan air pada Galaxy Z Fold3? Galaxy Z Fold3 menjadi foldable phone pertama yang tahan air. Adapun teknologi tahan air ini diaplikasikan pada dua area utama, yaitu pada bagian luar layar dan engsel. Bagian luar layar dilindungi dengan pita karet untuk mencegah debu dan cairan masuk, sementara bagian logam engsel terbuat dari bahan tahan karat dan dilapisi dengan pelumas yang awet.
-
Kenapa Samsung meluncurkan Galaxy Ring? Meskipun raksasa teknologi tersebut telah memberikan bocoran singkat mengenai hal ini dua kali sebelumnya, namun ia belum sepenuhnya terungkap dengan semua spesifikasi dan fiturnya.
-
Bagaimana cara Samsung Galaxy AI membantu dalam meningkatkan komunikasi dan produktivitas? Samsung Galaxy AI menawarkan fitur yang mempermudah komunikasi dan meningkatkan produktivitas. Salah satu fitur utamanya adalah terjemahan panggilan real-time yang menghilangkan hambatan bahasa dalam percakapan telepon. Hal tersebut juga berlaku untuk aplikasi perpesanan seperti WhatsApp dan Instagram. Selain itu, Galaxy AI menyediakan mode penerjemah untuk interaksi tatap muka, mentranskripsikan percakapan secara real-time.