10 Manfaat Telur Puyuh Bagi Kesehatan, Dapat Atasi Batuk dan Asma
Manfaat telur puyuh ini sangat jarang diketahui. Padahal telur puyuh ini sangat kaya akan manfaat, termasuk dapat mengatasi batuk hingga asma.
Manfaat telur puyuh ini sangat jarang diketahui. Padahal telur puyuh ini sangat kaya akan manfaat, termasuk dapat mengatasi batuk hingga asma. Telur puyuh adalah telur yang tidak susah untuk ditemukan.
Umumnya, telur puyuh ini dikonsumsi dalam bentuk matang setelah direbus. Telur puyuh rebus banyak dijual oleh pedagang kaki lima karena cara mengolahnya cukup sederhana, dengan cara direbus saja telur puyuh sudah dapat dimakan dengan cita rasa yang nikmat.
-
Bagaimana cara membuat pentol dengan isian telur puyuh? Ambil satu sendok makan adonan, kemudian bulatkan. Pipihkan adonan. Isi adonan dengan telur puyuh. Tutup rapatkan adonan dan bulatkan.
-
Bagaimana cara membuat puding telur susu? 1. Masukkan bahan karamel puding ke dalam panci bersih dan masak menggunakan api sedang. Setelah warnanya sudah keemasan, pindahkan karamel ke dalam cetakan loyang kecil atau wadah alumunium. 2. Untuk bikin adonan pudingnya, masukkan gula, telur utuh, dan kuning telur. Kemudian, kocok hingga gulanya larut. 3. Tambahkan vanilla, dan kocok kembali sampai rata. sisihkan. 4. Masukkan susu full cream dan whipped cream cair ke dalam panci bersih. Kemudian masak di di api kecil hingga suhu cairan menjadi hangat suam-suam kuku atau nggak sampai mendidih. 5. Campurkan sedikit demi sedikit cairan susu ke dalam adonan puding (langkah nomor 2). Sambil mencampurkan keduanya, kamu bisa mengaduk secara perlahan hingga cairan susu masuk semua ke dalam wadah adonan puding. 6. Jika sudah tercampur rata, masukkan kembali adonan puding ke dalam wadah berisi karamel. Kemudian kukus selama kurang lebih 20-25 menit. 7. Jika sudah matang, diamkan selama 1-2 menit di suhu ruang. Setelah itu, masukkan puding ke dalam kulkas selama kurang lebih 4 jam. Jika sudah 4 jam, keluarkan kembali dan sajikan puding di atas piring untuk jadi camilan enak buat si kecil.
-
Bagaimana cara membuat telur matang? Jika perlu waktu merebus 20 menit agar sebutir telur bisa matang, berapa lama waktu merebus yang dibutuhkan agar 10 butir telur bisa matang?Jawaban: Tetap 20 menit karena kamu bisa merebus 10 butir telur bersamaan.
-
Apa saja manfaat temu putih untuk kecantikan? Selain memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan, temu putih juga baik untuk kecantikan. Berikut manfaat temu putih untuk kecantikan:
-
Bagaimana cara membuat telur saus tiram? 1. Goreng 5 butir telur ayam dengan minyak yang panas, beri sedikit garam 2. Bolak balik hingga matangnya merata, kemudian angkat 3. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabai menggunakan chopper. Atau bisa juga dengan cara dicincang halus menggunakan pisau 4. Tumis bumbu yang telah dihaluskan, masukan garam, penyedap rasa, saus tiram, dan daun bawang agar menambah aroma yang menggugah selera 5. Tumis hingga merata. Apabila sudah nampak kecoklatan, masukan air dan kecap manis 6. Setelah tercampur rata, masukan telur dan tunggu hingga bumbunya meresap 7. Telur saus tiram sudah siap dihidangkan dan dinikmati bersama sepiring nasi panas
-
Bagaimana cara membuat Kue Petulo Kembang? Proses pembuatan kue ini sangat praktis serta bahan-bahan yang dibutuhkan sangat mudah untuk didapatkan sehingga masyarakat dapat membuatnya di rumah.
Puyuh adalah burung yang berukuran sedang daripada burung lainnya. Burung ini ditemukan di benua Eropa, Afrika Utara, Amerika Serikat bagian selatan dan beberapa negara di bagian Asia, Indonesia salah satunya. Telur puyuh mempunyai warna putih atau cokelat dengan corak bintik-bintik hitam.
Telur puyuh memiliki bentuk yang lebih kecil daripada telur ayam. Telur puyuh banyak dikonsumsi dalam bentuk masakan Asia, terutama dalam masakan Jepang. Di jepang telur ini dikemas dalam bentuk kotak bento kemudian langsung bisa disantap 3-5 sekaligus dalam satu suap, karena bentuknya yang kecil.
Telur yang kecil menggemaskan ini memiliki permintaan tinggi di beberapa bidang kuliner, karena kuning telurnya yang enak dan beraroma khas. Telur puyuh juga kaya akan nutrisi dan bisa menjadi makanan pengganti yang tepat untuk Anda yang mempunyai alergi terhadap telur ayam.
Selain itu telur puyuh ini juga menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan. Berikut adalah rangkuman manfaat telur puyuh bagi kesehatan:
Mengatasi Batuk dan Asma
Telur puyuh ini ternyata mengandung sifat antioksidan yang dapat meningkatkan fungsi paru-paru secara keseluruhan. Tidak hanya itu, telur puyuh juga mengandung vitamin A yang tinggi dan juga selenium. Itu sebabnya, telur puyuh bisa secara ajaib menyembuhkan dan mengatasi masalah pernapasan seperti batuk, asma hingga TBC.
Mencegah Penyakit Kronis
Telur puyuh ini mengandung vitamin A dan vitamin C yang sangat signifikan. Kandungan tersebut membuat telur puyuh ini dapat mencegah timbulnya penyakit kronis dan dapat membantu Anda untuk meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan
Mengobati Alergi dan Peradangan
Telur puyuh dapat menjadi obat untuk meredakan alergi dan peradangan. Sebab, telur puyuh ini mengandung ovomucoid yang berfungsi sebagai komponen anti alergi yang alami.
Peradangan, atau tidak lancarnya sistem pada tubuh kita juga dapat diobati dengan cara mengonsumsi telur puyuh ini. Meskipun bentuknya yang kecil, namun ternyata telur ini memiliki manfaat luar biasa bagi kesehatan tubuh kita.
Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Telur puyuh dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh Anda. Karena telur puyuh dapat membuat darah Anda bersih dari racun dan logam berat yang berasal dari sesuatu yang tadinya Anda konsumsi. Tak hanya itu, telur puyuh juga dapat meningkatkan kemurnian darah, meningkatkan daya ingat dan juga meningkatkan aktivitas otak Anda.
Meningkatkan Metabolisme Tubuh
Vitamin B yang terkandung dalam telur ini ternyata dapat meningkatkan aktivitas metabolisme di seluruh tubuh. Hal ini akan dilakukan oleh vitamin B yang ada di dalam telur dengan cara meningkatkan fungsi hormon tubuh dan juga enzimatik yang ada dalam tubuh Anda.
Meningkatkan Kadar Hemoglobin Dalam Darah
Kandungan zat besi yang tinggi pada telur puyuh dapat membantu Anda yang menderita anemia dalam jumlah besar. Dengan mengonsumsi telur puyuh secara teratur akan membantu untuk menambah dan meningkatkan kadar hemoglobin dalam darah.
Meningkatkan Kesehatan Mata
Telur puyuh ternyata juga mengandung vitamin A. Seperti yang Anda ketahui bahwa vitamin A sangat berperan penting bagi kesehatan mata. Sehingga vitamin A dalam telur puyuh membantu melindungi penglihatan mata Anda, membantu mengurangi degenerasi makula dan mampu mencegah perkembangan katarak pada mata Anda.
Mengendalikan Tekanan Darah
Karena kandungan potasium sangat tinggi pada telur puyuh, maka mineralnya ini sangat membantu meredakan ketegangan pada arteri dan juga pembuluh darah. Oleh karena itu, dengan mengonsumsi telur puyuh maka dapat menjaga tekanan darah Anda untuk tetap pada kondisi normal dan terkendali.
Meningkatkan Kesehatan Jantung
High Density Lipoprotein (HDL) telah membentuk 60% lemak dalam telur puyuh itu sendiri. Asam lemak yang bermanfaat ini dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung Anda. Namun, bagi Anda yang memiliki masalah kesehatan kolesterol, mengonsumsi telur puyuh terlalu banyak juga kurang baik untuk kolesterol Anda dan sangat tidak dianjurkan mengonsumsinya dalam jumlah yang banyak.
Mencegah Batu Kandung Kemih
Telur puyuh dapat meningkatkan kesehatan ginjal, hati, dan kantong empedu pada tubuh Anda. Telur puyuh mengandung yang disebut dengan lesitin, sehingga dapat membantu memecah batu kandung kemih dan mampu menghentikan pertumbuhan batu-batu ini. Sangat banyak manfaat yang terkandung dalam telur puyuh ini.