5 Doa Mendapatkan Jodoh yang Bisa Kita Panjatkan Biar Doi Semakin Mendekat
Doa mendapatkan jodoh ini bisa dipanjatkan bagi Anda umat Islam yang segera ingin dipertemukan dengan belahan jiwa. Pasangan merupakan salah seorang yang bisa mendampingi setiap perjalanan hidup bagi kaum muslimin. Allah sudah menentukan dalam firmannya jika setiap orang mempunyai jodohnya masing-masing.
Doa mendapatkan jodoh ini bisa dipanjatkan bagi Anda umat Islam yang segera ingin dipertemukan dengan belahan jiwa. Pasangan merupakan salah seorang yang bisa mendampingi setiap perjalanan hidup bagi kaum muslimin. Allah sudah menentukan dalam firmannya jika setiap orang mempunyai jodohnya masing-masing.
Namun, bagaimana jika jodoh tersebut tak kunjung ditemukan dan datang. Maka Anda perlu mengimbanginya dengan doa mendapatkan jodoh agar segera didekatkan.Dalam Al-Quran Allah menjamin setiap manusia memang diciptakan sudah berpasang-pasangan dan tertuang dalam surah An-Najm ayat 45.
-
Bagaimana Al-Quran diturunkan? Turunnya Al-Quran sendiri terjadi secara berangsur-angsur dalam kurun waktu 23 tahun.
-
Apa yang dimaksud dengan Daarul Quran? Tulisan ini buah pemikiran KH Ahmad Kosasih M Ag, Pimpinan Dewan Syariah Daarul Qur’an
-
Apa yang dilakukan orang-orang dalam video viral saat memusnahkan Alquran yang rusak? Terlihat beberapa orang membuang bongkahan abu Alquran ke dalam laut. Tiktok/gbclthg Bukan hanya itu, saat melakukan proses pemusnahan terhadap Alquran yang sudah rusak, mereka juga terdengar terus melantunkan sholawat sembari membuang abu Alquran satu per satu dari atas kapal.
-
Kapan kata-kata motivasi Alquran dipublikasikan? Melansir dari berbagai sumber, Kamis (9/5), berikut merdeka.com rangkum mengenai 60 kata-kata motivasi yang ada di Alquran untuk dapat Anda jadikan sebagai inspirasi menapaki kehidupan.
-
Apa saja kata-kata motivasi yang ada di Alquran? Kata-kata motivasi yang ada di Alquran dapat menjadi pedoman hidup bagi umat Islam. Seperti yang diketahui, Alquran sendiri merupakan kitab suci yang merupakan kumpulan firman Allah SWT. Kitab tersebut kemudian diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW sebagai perantara.
-
Bagaimana hadis memperjelas isi Alquran? Bayan At-Taqrir (Memperjelas isi Alquran Fungsi hadis terhadap Alquran yang pertama adalah sebagai Bayan At-Taqrir yang berarti memperkuat isi dari Alquran. Dalam hal ini sebagai contoh hadits yang diriwayatkan oleh H.R Bukhari dan Muslim terkait perintah berwudhu, yakni:“Rasulullah SAW bersabda, tidak diterima salat seseorang yang berhadats sampai ia berwudhu” (HR.Bukhori dan Abu Hurairah) Hadits di atas mentaqrir dari surat Al-Maidah ayat 6 yang berbunyi:“Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu hendak mengerjakan salat, maka basuhlah muka dan tanganmu sampai dengan siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kakimu sampai dengan kedua mata kaki” - (QS.Al-Maidah:6)
Baca juga: Kata Kata Untuk Pasangan Ldr Yang Bikin Baper
"Dan bahwasannya Dialah yang menciptakan berpasang-pasangan pria dan wanita.". Berikut adalah 5 doa mendapatkan jodoh yang bisa kita panjatkan agar doi semakin mendekat.
Doa Mendapatkan Jodoh untuk Perempuan
Doa mendapatkan jodoh bisa dipanjatkan oleh kaum muslimin dan muslimah. Terdapat lafal doa yang bisa dipanjatkan khususnya bagi seorang perempuan.
Diharapkan dengan memanjatkan doa yang berisi tentang harapan ini, maka akan segera dipertemukan dengan sosok suami yang menjadi imam di dunia dan akhirat kelak.
©Shutterstock
Robbi hablii milladunka zaujan thoyyiban wayakuuna shoohiban lii fiddini waddunyaa wal aakhiroh.
Artinya:
"Ya Tuhanku berikanlah kepadaku suami yang terbaik dari sisi-Mu, suami yang juga menjadi sahabatkan dalam urusan agama, urusan dunia dan akhirat."
Doa Mendapatkan Jodoh untuk Laki-Laki
Doa mendapatkan jodoh untuk laki-laki tentu juga ada lafalnya. Ini berisikan agar pada nantinya seorang laki-laki segera dipertemukan dengan sosok wanita tercintanya. Baik dalam hal agama dan juga duniawi.
Robbi hablii milladunka saujatan thoyyibah akhtubuhaa wa atasawwaju biha watakunu shoohibatan lii fiddini waddunyaa walaakhiroh.
©Pixabay/SuleymanKarakas
Artinya:
Ya Tuhanku, berikanla kepadaku istri yang terbaik dari sisi-Mu, istri yang aku lamar dan nikahi dan istri yang menjadi sahabatku dalam urusan agama, urusan dunia dan akhirat,"
Doa Nabi zakaria
Doa lainnya yang bisa dipanjatkan ialah doa dari nabi zakaria. Diketahui sosoknya ialah merupakan salah satu nabi yang diuji oleh Allah dengan memiliki keturunan cukup lama hingga berpuluh-puluhan tahun.
©Pixabay/AveCalvar
Doa ini terdapat dalam Al-Quran Surah Al-Anbiya' ayat 89.
Rabbi laa tadsarnii fardan wa anta khairul waaritsiin.
Artinya:
"Ya Tuhanku, janganlah Engkau biarkan aku hidup seorang diri (tanpa keturunan) dan Engkaulah ahli waris yang terbaik,".
Doa Mendapatkan Jodoh sebagai Penenang Hati
Dengan adanya atau kehadiran pasangan pun bisa menjadi salah satu alasan meningkatkan ketenangan batin. Untuk itu Anda bisa memanjatkan doa berikut sebagai salah satu bentuk pengharapan sosok yang Anda inginkan.
Rabbanaa hablanaa min aswaajinaa wa dsuriyyatinaa qurrota a'yun.
freepik.com
Artinya:
Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pasangan dan keturunan dari kalangan kami sebagai penenang hati,".
Anda bisa memanjatkan doa ini setelah salat wirid maupun setelah melakukan salat lainnya. Cukup dengan meresapinya dengan bersungguh-sungguh.
Doa Mendapatkan Jodoh yang Diberkahi Allah
Dengan hubungan yang diberkahi oleh Allah pasti akan membuat umat Islam sangat berbahagia. Hubungan tidak hanya berlandaskan dan bertujuan duniawi, akan tetapi memanjatkan harapan agar pada nantinya bisa langgeng hingga di kehidupan akhirat kelak.
Rabbi innii limaa ansalta ilayya min khoirin faqiirun.
©Pixabay/Konevi
Artinya:
"Ya Tuhanku, sesungguhnya aku sangat memerlukan suatu kebaikan yang Engkau turunkan kepadaku,"
Adanya doa ini bisa menjadi lambang jika kita berharap satu kebaikan yang akan datang dan menghampiri kehidupan kita salah satunya dengan dipertemukan dengan jodoh yang baik pula. Itu tadi adalah 5 doa mendapatkan jodoh yang bisa dipanjatkan agar doi semakin mendekat kepada kita yang berhasil Merdeka.com rangkum dari beragam sumber.