5 Resep dan Cara Membuat Mi Aceh Ala Rumahan, Enaknya Bikin Nagih
Rasanya yang nikmat dan menggugah selera membuat mi Aceh disukai oleh banyak orang.
Semua daerah di Indonesia tentu memiliki ciri khasnya masing-masing. Baik dalam hal budaya, seni, tradisi, hingga kuliner. Salah satu daerah di Indonesia yang cukup terkenal dengan segala kekayaan budayanya yaitu Aceh.
Selain kaya akan budaya, Aceh juga memiliki beragam sajian kuliner yang populer di tanah air. Salah satunya mi Aceh. Mi Aceh merupakan kuliner khas Aceh yang berbahan dasar mi dan sarat akan bumbu dengan cita rasanya yang pedas.
-
Di mana resep makanan tradisional Indonesia ini ditemukan? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (5/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Apa yang membuat makanan tradisional Indonesia begitu lezat? Tidak hanya budaya dan keindahan alamnya saja, Indonesia juga dikenal memiliki berbagai makanan tradisional yang begitu lezat. Apalagi Indonesia juga mempunyai berbagai macam rempah-rempah yang membuat setiap masakan menawaran cita rasa khas yang memukau lidah.
-
Makanan apa yang menjadi salah satu masakan yang cukup akrab di lidah masyarakat Indonesia? Bagi sebagian masyarakat Indonesia mungkin sudah cukup sering mengonsumsi masakan chinese food. Bahkan, Chinese food menjadi salah satu masakan yang sudah cukup akrab di lidah masyarakat.
-
Apa saja resep masakan sehari-hari yang murah meriah dan lezat? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera. Bahkan terkadang, hanya dibutuhkan bahan-bahan sederhana untuk membuatnya.
Rasanya yang nikmat dan menggugah selera membuat mi Aceh disukai oleh banyak orang. Bahkan, mi Aceh kini juga dapat dengan mudah ditemukan di berbagai penjuru kota di Indonesia.
Nikmatnya perpaduan mi dengan bumbu rempah yang khas, membuat para pecinta kuliner penasaran dengan cara membuat mi Aceh ini. Berikut resep mi Aceh yang telah merdeka.com rangkum dari Cookpad.
Berikut ulasan lengkapnya.
Mi Aceh Goreng
Bahan bumbu halus:
- 3 buah cabai merah
- 3 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 1/4 sdt jinten
- 1/4 sdt adas manis
- 1 sdt kunyit
- 2 buah kapulaga
Bahan lain:
- 250 gr mie kering (bisa ganti mie basah)
- 50 gr tauge
- 60 gr udang
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 buah tomat (iris memanjang buang biji)
- 1 batang daun bawang
- 2 sdm kecap manis
- Air secukupnya
- Minyak secukupnya
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1 lembar daun salam
- 1/4 sdt lada
- 1 batang seledri
- Garam secukupnya
Bahan pelengkap:
- Kerupuk
- Acar
- Jeruk nipis
- Selada
Cara membuat mi aceh:
- Siapkan bahan-bahan lalu rebus mi kering sampai matang. Tiriskan.
- Tumis bawang putih, bawang merah, dan bumbu halus sampai harum. Kemudian masukkan udang dan aduk rata.
- Masukkan juga tauge dan tomat. Masak sampai layu.
- Masukkan mi dan daun salam. Tambahkan sedikit air dan aduk rata.
- Tambahkan kecap, lada, kaldu, dan garam. Masak sampai air menyusut. Koreksi rasanya.
- Masukkan daun bawang dan seledri sesaat sebelum diangkat.
- Angkat dan sajikan dengan bahan pelengkap.
Mi Aceh Kuah Pedas
Bahan-bahan:
- 1 butir tomat (potong kotak-kotak)
- 400 gr mi kuning (rebus dan tiriskan)
- 1 bungkus kobe bumbu nasi goreng pol pedas
- 2 butir telur (kocok lepas)
- 1 sdm bumbu kari powder
- 200 gr ayam fillet (potong kotak)
- 500 ml air
Cara membuat mi aceh:
- Siapkan bahan-bahan lalu panaskan air, masukkan tomat, kobe bumbu nasi goreng poll pedas, ayam fillet, serta 2 butit telur. Aduk sampai mendidih.
- Kemudian tambahkan bumbu kari powder dan aduk sampai rata. Angkat.
- Siapkan mangkuk saji, tata mi yang sudah di rebus, dan tuang kuah mi di atasnya.
- Sajikan mi aceh saat masih hangat.
Mi Aceh Tumis
Bahan-bahan:
- 1 bungkus mi lidi
- 20 ekor udang (bersihkan)
- 150 gr daging sapi (rebus dan iris-iris)
- 1 tomat merah (iris-iris)
- 50 gr kol (iris-iris)
- 2 batang seledri (iris-iris)
- 2 batang daun bawang (iris-iris)
- Garam, gula pasir, kecap manis, saus sambal secukupnya
- Pala bubuk, lada bubuk secukupnya
- 1 sdm cuka
- Minyak goreng secukupnya
- Air secukupnya
Bumbu halus:
- 5 bawang merah
- 4 bawang putih
- 4 kemiri
- 7 cabai merah
- 3 sdm ebi
- 1 ruas jahe
Pelengkap:
- Emping
- Acar
Cara membuat mi aceh:
- Siapkan bahan-bahan lalu rebus mi lidi sampai lunak. Tiriskan.
- Blender bumbu halus lalu tumis sampai harum.
- Kemudian masukkan udang dan daging lalu masukkan sayur-sayuran beserta pala bubuk dan lada bubuk.
- Tuang air secukupnya lalu aduk rata. Setelah air dirasa sudah matang, masukkan mi lidi. Aduk lalu masukkan cuka, kecap manis, gula pasir, garam, dan saus sambal. Aduk sampai bumbu meresap.
- Siapkan emping dan acar.
- Sajikan mi aceh bersama emping dan acar.
Mi Aceh Ayam
Bahan-bahan:
- 200 gr mi kering lidi (rebus dan tiriskan)
- 150 gr daging ayam (iris melintang)
- 2 butir telur (kocok lepas)
- 1/2 buah jamur shittake kering (rendam sampai empuk, peras airnya, lali potong melintang)
- Kol (iris-iris)
- Sawi hijau (iris-iris)
- 3 sdm kecap manis
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm bubuk kari
- Garam, gula pasir, kaldu jamur secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Air secukupnya
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 4 butir kemiri (sangrai)
- 1 ruas jahe
- 1 buah tomat
- Cabai merah keriting dan cabai rawit setan secukupnya
Pelengkap:
- Acar
- Bawang goreng
- Kerupuk
Cara membuat mi aceh:
- Siapkan bahan-bahan lalu tumis bumbu halus sampai harum dan matang.
- Masukkan telur, orak-arik lalu masukkan potongan ayam. Masak sampai ayam berubah warna.
- Setelah itu, masukkan kol, sawi, dan jamur. Aduk rata.
- Beri air secukupnya dan bumbu lainnya. Aduk sampai rata lalu masukkan mi. Koreksi rasanya.
- Jika sudah pas, matikan api dan sajikan mi aceh ayam beserta pelengkapnya.
Mi Aceh Simpel
Bahan-bahan:
- Mi lidi segenggam
- Bumbu kari
- Kecap manis
- Kaldu sapi
- Garam
- 500 ml air putih
- Daun bawang dan seledri
Bumbu halus:
- 3 bawang putih
- 5 bawang merah
- 3 kemiri
- 3 cabai merah keriting
- 1/2 sdt bubuk kunyit
- 1/2 sdt lada
- Sedikit ketumbar
Bahan pelengkap:
- Touge
- Tomat
- Timun
- Sayur pakcoy
- Bakso
- Jeruk Nipis
- Emping
- Acar Bawang
Cara membuat mi aceh:
- Siapkan bahan-bahan lalu rebus mi lidi kurang lebih 10 menit. Angkat lalu tiriskan.
- Tumis bumbu halus sampai harum lalu masukkan bakso. Tumis lagi sampai bakso matang. Kemudian masukkan kare.
- Setelah itu, masukkan air, dan aduk rata.
- Masukkan garam dan kaldu sapi. Koreksi rasanya.
- Kemudian masukkan mi dan kecap manis. Koreksi rasanya lagi.
- Masukkan daun bawang, seledri, pakcoy, dan tauge. Aduk rata dan hidangkan dengan pelengkap lainnya.