7 Cara Menghilangkan Tato dari Alami Hingga Medis
Cara menghilangkan tato bisa dilakukan dengan berbagai cara, dari alami hingga medis. Meski menghilangkan tato permanen bukanlah hal yang mudah, tetapi ada berbagai metode yang bisa dicoba.
Cara menghilangkan tato bisa dilakukan dengan berbagai cara, dari alami hingga medis. Meski menghilangkan tato permanen bukanlah hal yang mudah, tetapi ada berbagai metode yang bisa dicoba.
Tinta tato yang berwarna biru gelap atau hitam cenderung lebih mudah dihilangkan dibandingkan dengan yang berwarna hijau dan kuning. Biasanya akan memerlukan waktu cukup lama untuk benar-benar menghilangkan bekas tato.
-
Bagaimana cara merendam kaki untuk menghilangkan bau kaki? Untuk merendam kaki, Anda dapat menggunakan baskom berisi air hangat yang telah ditambahkan dengan beberapa tetes minyak esensial, seperti tea tree atau lavender. Minyak esensial ini memiliki sifat antijamur dan antibakteri yang dapat membantu menjaga kebersihan kaki. Selain itu, Anda juga dapat menambahkan garam atau baking soda ke dalam air rendaman. Garam dan baking soda memiliki kemampuan menyerap kelembapan dan bau yang ada pada kaki. Cukup tambahkan satu hingga dua sendok makan garam atau baking soda ke dalam baskom berisi air hangat, kemudian rendamkan kaki Anda selama sekitar 15-20 menit.
-
Bagaimana cara menghilangkan kutu beras? Meskipun efektif, perlu diingat bahwa penggunaan bawang putih mungkin dapat memengaruhi rasa dan aroma beras jika digunakan dalam jumlah yang banyak. Oleh karena itu, gunakan bawang putih secukupnya dan pastikan untuk mengeluarkannya setelah kutu berhasil diusir.
-
Bagaimana cara menghilangkan bau kaki dengan cuka apel? Penanganan aroma tak sedap pada kaki juga bisa dilakukan dengan cuka. Caranya adalah mencampur cuka dengan air dalam perbandingan 1:2, kemudian rendam kaki dalam larutan tersebut selama 30 menit. Konsistenlah dalam melakukan perawatan ini, minimal seminggu sekali, guna mencegah perkembangbiakan bakteri yang menjadi penyebab bau tak sedap pada kaki.
-
Bagaimana cara menghilangkan tahi lalat dengan kentang? Kentang akan memudarkan tahi lalat bila digunakan secara rutin dengan cara mengolesi di permukaan kulit.
-
Bagaimana cara mencegah kulit gatal? Pada kasus eksim, disarankan untuk menggunakan produk dengan kandungan ceramide, menghindari paparan sinar matahari yang berlebihan, dan mandi dengan air yang tidak terlalu panas untuk mengurangi gatal.
-
Bagaimana proses menguap membantu otak? Bentuk Protes dari Otak Menurut penelitian dari Princeton University yang dilansir dari situs Klikdokter mengungkapkan bahwa menguap sebenarnya merupakan proses pendinginan otak. Namun nggak hanya itu saja, hal tersebut juga bisa menjadi bentuk protes dari otak karena kekurangan oksigen atau tubuh yang kelelahan. Proses menguap itu sendiri melibatkan peregangan kuat di area rahang.
Karena tato didesain untuk menempel di kulit, tidak sedikit setelah menghilangkannya tidak bisa mengembalikan warna kulit seperti semula. Perlu bantuan perawatan dokter untuk mendapatkan hasil kulit seperti semula. Hal itu tentu mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Untuk itu merdeka.com merangkum cara menghilangkan tato menggunakan bahan alami hingga medis.
Secara Alami: Minyak Zaitun dan Minyak Kelapa
Dilansir dari laman Liputan6, kedua bahan ini dipercaya mampu membantu memudarkan tato yang ada di tubuh. Meski membutuhkan waktu yang cukup lama, jika diaplikasikan secara konsisten maka tato akan perlahan-lahan memudar. Caranya cukup mencampurkan minyak zaitun dan minyak kelapa dan mengoleskannya di atas tato setiap malam sebelum tidur.
Secara Alami: Madu
Madu memang dipercaya banyak mengandung manfaat untuk kesehatan maupun kecantikan. Sebelumnya, madu dipercaya mampu membantu mengobati jerawat. Kini, madu juga dipercaya bisa membantu menghilangkan tato permanen. Cara pemakaiannya juga hampir sama, hanya mengoleskan madu di atas tato sesering mungkin untuk membantu mempercepat pemudaran warna tinta.
Secara Alami: Lidah Buaya
Gel dari lidah buaya mampu menghilangkan pigmen warna tinta yang menempel pada tubuh. Cara menggunakannya dengan mengambil daging lidah buaya, kemudian haluskan dengan blender. Setelah itu oleskan di atas tato dan tunggu hingga kering sebelum dibilas menggunakan air hangat.
Secara Alami: Lemon dan Garam
Garam memiliki kandungan klorin dan natrium yang tinggi, sehingga mampu membantu menghilangkan tato permanen. Cara penggunaannya dengan mencampurkan garam dengan perasan air lemon kemudian mengoleskannya di atas tato dengan kapas. Gosok-gosokan kapas tersebut selama 30 menit seperti proses eksfoliasi. Setelah itu baru bilas menggunakan air hangat hingga bersih.
Perawatan Medis: Dermabrasi
Dermabrasi merupakan metode menghilangkan tato dengan menggunakan alat semacam roda yang memiliki sikat dan dapat berputar dengan kecepatan tinggi dan bertujuan untuk mengampelas lapisan kulit yang bertato. Proses ini bertujuan memudarkan warna.
Perawatan Medis: Laser
Teknik laser, bertujuan untuk memecah warna tato dengan menggunakan sinar dengan intensitas yang tinggi. Teknik laser yang digunakan biasanya YAG dan Q-switched ruby, kedua jenis ini hanya mampu menghilangkan tato berwarna biru, hitam, dan merah.
Proses menghilangkan tato dengan laser yaitu dengan menempelkan alat laser di atas tato yang bertujuan untuk menghancurkan tinta tato. Setelah proses selesai, biasanya akan terjadi pembengkakan pada kulit. Gunakan salep antibakteri untuk mengatasinya.
Perawatan laser sendiri biasanya membutuhkan proses hingga beberapa kali tergantung warna dan ukuran tato.
Perawatan Medis: Pengangkatan Jaringan Kulit
Metode ini dilakukan dengan mengoperasi bagian kulit yang bertato. Caranya dengan mengangkat area kulit yang bertato, kemudian tepian kulit sayatan disatukan dan dijahit agar kembali merekat. Metode ini cukup efektif untuk membantu menghilangkan tato, tetapi menimbulkan bekas luka bekas pengangkatan jaringan.