Beredar Foto Polisi Jacklyn Choppers Tangannya Diikat ke Tiang, Kenapa?
Aksinya yang tegas sering menangkap para kriminal kini seolah sirna. Kedua tangan Jacklyn nampak terikat di tiang besi.
Ada kabar terbaru dari polisi bergaya nyentrik satu ini. Hal ini tak lepas dari sebuah foto anggota Subdit IV Jatanras Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Jacklyn Choppers yang beredar di media sosial.
Kedua tangan Jacklyn nampak terikat di tiang besi. Dia pun hanya bisa pasrah.
-
Apa yang dilakukan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto terhadap jajarannya? Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto merombak jajarannya dengan memutasi sejumlah pejabat kepala satuan (Kasat) tingkat Polres hingga Kapolsek.
-
Kapan Polri mengatur pangkat polisi? Hal itu sesuai dengan peraturan Kapolri Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Kapan Tiko Aryawardhana meninggalkan Polres Metro Jakarta Selatan? Pada Rabu dini hari tanggal 17 Juli sekitar pukul 00.35 WIB, setelah selesai pemeriksaan, suami dari Bunga Citra Lestari ini terlihat berjalan cepat meninggalkan Polres Metro Jakarta Selatan.
-
Siapa saja yang dimutasi dalam perombakan jajaran di Polda Metro Jaya? Selain Iver, ada pula sebanyak 304 personel yang dimutasi. Berikut 34 daftar mutasi mulai dari tingkat pejabat Polres sampai Kapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang dirotasi: 1. AKBP Iver Son Manossoh diangkat jadi Kasatresnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat;2. Komisaris Polisi Muhammad Yamin menjadi Kasatresnarkoba Polres Kota Bandara Soekarno Hatta;3. AKBP Hady Saputra Siagian menjadi Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara;4. Kompol Harry Gasgari menjadi Wakil Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Barat; 5. Ajun Komisaris Polisi Lukman diangkat jadi Wakasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara;6. Kompol Saiful Anwar diangkat sebagai Kapolsek Ciledug;7. Kompol Stanlly Soselisa diangkat sebagai Kapolsek Kelapa Dua;8. Kompol Sutirto diangkat sebagai Kapolsek Tambun;9. Kompol Jupriono diangkat sebagai Kapolsek Beji; 10. AKP Untung Riswaji diangkat sebagai Kapolsek Bekasi Selatan;11. AKP Usep Aramsyah diangkat sebagai Kapolsek Cikarang Pusat;12. AKP Basuni diangkat sebagai Kapolsek Cabang Bungin;13. AKP Ani Widayati diangkat sebagai Kapolsek Setu;14. AKP Hotma Partogu Sitompul diangkat sebagai Kapolsek Pebayuran; 15. AKP I Gede Bagus Ariska Sudana diangkat sebagai Kapolsek Tarumajaya;16. Iptu Diana Aldini Putri diangkat sebagai Kapolsek Pinang;17. AKP Sugianto diangkat sebagai Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan;18. AKP Jefri diangkat sebagai Kapolsek Tambelang;19. AKP Windarto diangkat sebagai Kapolsek Kawasan Muara Baru; 20. Kompol Jamalinus L.P Nababan diangkat sebagai Kapolsek Metro Gambir;21. Kompol Murodih diangkat sebagai Kapolsek Tebet;22. Kompol Antonius diangkat sebagai Kapolsek Karawaci;23. Kompol Hadi Wiyono diangkat sebagai Kapolsek Benda;24. Kompol Sugiran diangkat sebagai Kapolsek Palmerah;25. Kompol Judika Sinaga diangkat sebagai Kapolsek Cimanggis; 26. Kompol Arnold Julius Simanjuntak diangkat sebagai Kapolsek Kemayoran;27. AKP Muhamad Trisno diangkat sebagai Kapolsek Cikarang Timur;28. Kompol Rusit Malaka diangkat sebagai Kapolsek Makasar;29. Kompol Tuti Aini diangkat sebagai Kapolsek Kramatjati;30. Kompol Kemas Muhammad Syawaludin Arifin diangkat sebagai Kapolsek Ciputat Timur;31. Kompol Andika Muslim diangkat sebagai Kapolsek Serpong.
-
Siapa yang memberikan pernyataan pujian terhadap langkah Polda Metro Jaya dalam melibatkan Ormas dan satpam? Mengomentari hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni ikut mengapresiasi.
-
Apa alasan di balik mutasi sejumlah pejabat di Polda Metro Jaya? "Benar, mutasi merupakan hal biasa dalam rangka penyegaran personel, tour of area," kata Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Rabu (6/12).
Tak bisa berkutik, ia justru mendapatkan perlakuan tak terduga. Lantas, sebenarnya apa yang terjadi? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.
Diikat ke Tiang
Sosok polisi fenomenal satu ini belakangan terlihat berbeda. Jika biasanya Jacklyn tegas saat menumpas kriminalitas di Tanah Air, ia malah terlihat tak berdaya.
Tangannya diikat di tiang besi. Mengenakan pakaian serba hitam dengan rambut memanjang, ia terlihat pasrah saat pelaku memberikan perlakuan tersebut kepadanya. Raut wajahnya pun benar-benar hampir tak dikenali sebagai sosok polisi yang garang.
Kena Borgol
Penampakan berbeda dari sang polisi yang kerap mengganti warna rambut ini diunggah oleh sebuah akun Instagram @jokersupriadi.
Instagram/@jokersupriadi ©2021 Merdeka.com
"Bukan sulap, bukan sihir. Gantian bang @jacklyn_choppers yang kena borgol hari ini ya @oscar_k_dachi_zld mbak @aoki_vera," dikutip dari akun Instagram @jokersupriadi.
Jacklyn Chopper Ulang Tahun
Rupanya, hal ini merupakan cara nyentrik nan unik sejumlah kerabatnya untuk merayakan ulang tahun Jacklyn. Pria tersebut lantas memberikan ucapan dan doa bagi sang polisi bernama asli Jakaria.
"HBD Katim Idola @Jacklyn_choppers," dikutip dari tulisan dalam foto yang diunggah.
"Insya Allah panjang umur murah rezeki selalu dilindungi katim jatanras kami," dikutip dari akun Instagram @jokersupriadi
Tanggapan Jacklyn
Melihat foto dirinya yang diunggah tersebut, sontak Jacklyn langsung memberikan tanggapan. Ia merasa heran dengan tingkah menggelitik nan usil para kerabatnya yang membagikan foto dirinya tengah tak berdaya.
Instagram/@jokersupriadi ©2021 Merdeka.com
"Waduhhh, sudah sampai Batam aja tuh foto. Emang @jokersupriadi ngga ada lawan signalnya mentereng,” kata jacklyn_choppers.
"@jacklyn_choppers, Intel bang, enggak usah kemana-mana tapi ada dimana-mana. Dinding bisa bicara, angin membawa berita haha," tulis akun @jokersupriadi.
"@jokersupriadi akhirnye kena juga gw," tulisnya.
(mdk/mta)