Merdunya Suara Pria Berjaket Ojol Bawakan Lagu 'Tajamnya Karang' Bikin Merinding, Pengunjung Acungkan Jempol
Suara emas pria berjaket ojol ini mampu bikin merinding dan tuai apresiasi pengunjung kafe.
Suara emas pria berjaket ojol ini mampu bikin merinding dan tuai apresiasi pengunjung kafe.
Merdunya Suara Pria Berjaket Ojol Bawakan Lagu 'Tajamnya Karang' Bikin Merinding, Pengunjung Acungkan Jempol
Sosok pria berjaket ojek online (ojol) berhasil menarik perhatian.
Ia menjadi sorotan sejak menyumbangkan suara emas di sebuah kafe. Merdunya suara dan cengkok khas musik dangdut mampu membius beberapa pengunjung hingga bereaksi.
Seperti apa momennya? Simak selengkapnya dalam ulasan berikut, Rabu (29/5).
- Tiga Hari Terjebak di Sumur, Jeritan Pria ini Dikira Suara Hantu
- Dikira Maling Oleh Warga, Pria di Jakbar Nekat Terjun ke Kali Pesing dan Tewas Tenggelam
- Seorang Pria Mengamuk Tak Terima Ditegur saat Pesta Miras sambil Nyalakan Musik sampai Tengah Malam
- Tak Semangat Jalani Sahur, Pria Ini Sedih saat Dengar Pesan Sang Nenek: 'Belum Pasti Tahun Depan Bisa Puasa Bareng'
Pria mengenakan jaket ojol ini memantik atensi publik saat mendatangi sebuah kafe. Di sana, ia mencoba unjuk kebolehannya dalam bernyanyi.
Melansir dari video viral unggahan channel Youtube acik story, pria itu menyumbangkan suara merdunya di kafe Mangopi, Kedamean, Gresik, Jawa Timur.
Saat itu ia melantunkan lagu dangdut yang dipopulerkan oleh Mansyur S berjudul ‘Tajamnya Karang’.
Merdunya suara pria berjaket ojol ini lantas membuat para pengunjung terkejut. Nampaknya mereka merasa kagum.
Tidak hanya sekedar bernyanyi, pria itu juga terlihat mengkhayati setiap lirik pada lagu ‘Tajamnya Karang’.
Beberapa pengunjung bahkan merekam penampilan pria berjaket ojol lewat ponsel pribadinya.
Usai membawakan satu lagu, ia mendapatkan apresiasi dari salah satu pengunjung kafe.
Ia diberi acungan jempol yang menandakan bahwa penampilannya keren.
Suara merdu yang dimiliki olehnya bukan hanya berhasil membius para pengunjung kafe itu, namun juga para netizen di media sosial. Pujian banyak dilayangkan kepada pria berjaket ojol ini sejak videonya viral.
“Wow mantap bisa menghibur sambil aktivitas..dari Cirebon hadir ...maaaajuuu trus,” puji @wariwareng5311..
“Mantapppppppp vocalnya merdu dan tebal...sukses selalu...aamiiinnn,” timpal @user-us4ne2uo6z.
“Sangat menghayati kayaknya pengalaman pribadi mantab banget terus kan balas,” lanjut @sukricell2289.
Video Viral
Berikut adalah video viral yang dapat disaksikan secara lengkap.