Keren, Taruna dan Taruni Ini dapat Penghargaan PIN Emas dari Kapolri Netizen Sebut 'Sudah Ganteng dan Cantik Pintar Lagi'
Dua Taruna dan Taruni Akpol dapat pin emas dari Kapolri usai raih prestasi di tingkat Internasional. Siapa sosoknya?
Dua Taruna dan Taruni Akpol dapat pin emas dari Kapolri usai raih prestasi di tingkat Internasional. Siapa sosoknya?
Keren, Taruna dan Taruni Ini dapat Penghargaan PIN Emas dari Kapolri Netizen Sebut 'Sudah Ganteng dan Cantik Pintar Lagi'
Dua sosok Brigadir Taruna (Brigtar) Akpol berhasil catatkan prestasi gemilang di ajang ilmiah tingkat Internasional.
Keduanya yaitu Brigtar Khalifah Nasif dan Brigtar Ayu yang belum lama ini menjuarai ajang ASEAN Youth Science Association di Bali.
- Taruna Akpol Anak Jenderal Polisi Ulang Tahun, Peluk Cium Sang Ayah Bikin Adem
- Taruna Akpol Bikin Kapolres Kaget, Tangannya Penuh Luka karena Mencuci
- Dua Sosok Taruna Naik Pangkat di Akmil dari Pratar jadi Kopral, Hebatnya Raih Gelar Terbaik
- Wajah Tegang, Potret Taruna Akpol Ganteng Dihampiri Jenderal Lulusan Terbaik Eks Kapolri
Atas raihan tersebut, dua Taruna dan Taruni Akpol itu diberi penghargaan prestisius dari Kapolri Listyo Sigit Prabowo.
Seperti apa ulasannya? Melansir dari Instagram @windro_akbar, Kamis (22/2) berikut informasinya.
Brigtar Khalifah Nasif dan Brigtar Ayu mewakili Taruna Akpol untuk menerima penghargaan Pin Emas dari Kapolri.
Dua Taruna berprestasi itu menceritakan pengalamannya menjuarai ajang bergengsi tersebut saat ditanya Kombes Pol Idodo Simangunsong selaku Kabidjemen Ditakademik Akpol Lemdiklat Polri.
"Izin komandan, kami menjelaskan kami mendapatkan juara 1 pada saat perlombaan ASEAN Youth Science Association di Bali yang mana sebagai Best Talent dan juga Best Workshop," kata Brigtar Khalifah.
Menurut informasi, keduanya berhasil mendapatkan Gold Medal Category Innovation Science In Youth International Science Fair (YIF) sebagai Best Presentation Experiment Project dan Best Prepare Project berjudul Smart Traffic Light (STL) : Electromagnetic Pulse Innovation System To International Science Fair (YISF) Tahun 2023 yang diselenggarakan di Universitas PGRI Mahadewa Bali.
Saat ditanya Kombes Idodo, Brigtar Ayu pun menjawab dengan lantang judul penelitiannya hingga mampu meraih juara.
"Siap tentang Electromagnetic Pulse komandan," jawab Brigtar Ayu.
Mereka pun menjelaskan kunci kesuksesan di balik prestasi yang diperoleh selama di Bali.
"Yang pertama saya selalu meminta restu daripada kedua orang tua, para mentor saya sehingga saya bisa dibimbing menjadi seperti ini," kata Khalifah Nasif.
"Siap untuk itu kami selalu berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa komandan dan bersyukur atas apa yang telah diberikan," tambah Ayu.
Sosok keduanya pun tak luput dari pantauan warganet via kolom komentar unggahan.
Selain prestasi keduanya, warganet pun dibuat salah fokus dengan paras cantik dan ganteng Taruna dan Taruni Akpol itu.
"Satunya gagah dan ganteng satunya ayu dan cantik," komentar akun @sintawinda99
"Sudah ganteng dan cantik pintar lagi👼👼," komentar akun @dewaha45
"Waduhhh ada Abang ganteng 😘😘😘," tulis akun @ratuthalib
"Keren tarunanya sukses," tulis akun @eka.fitria1
Sosok Khalifah Nasif pun belakangan menjadi buah bibir lantaran dicap ganteng oleh para kaum hawa.
Selain parasnya, Khalifah Nasif juga diketahui merupakan anak dari pengusaha sukses Miranda Ambarsari dan Andreas Reza.
Maya Miranda Ambarsari atau sang ibu merupakan pemilik e-commerce JD.ID.
Sedangkan sang ayah, Andreas Reza merupakan pemilik kapal PT. Batamec Shipyard, tambang emas hingga pabrik pengolahan minyak.