Merdu Banget, Momen Para Narapidana di Lapas Jayapura Nyanyi Lagu Bengawan Solo
Momen para narapidana kompak nyanyi lagu Bengawan Solo dengan sangat merdu.
Momen para narapidana kompak nyanyi lagu Bengawan Solo dengan sangat merdu.
Merdu Banget, Momen Para Narapidana di Lapas Jayapura Nyanyi Lagu Bengawan Solo
Video merekam momen para narapidana sedang kompak bernyanyi dibagikan oleh akun Tiktok @prison_akustik.
Dalam video yang dibagikan, merekam momen para napi di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Abepura, Jayapura, Papua tengah bernyanyi bersama.
Mereka terdengar tampil menyanyikan lagu ciptaan Gesang berjudul Bengawan Solo dengan sangat merdu. Simak ulasan selengkapnya:
- Momen Siti Atikoh Berjoget Dangdut Bersama Relawan Ganjar-Mahfud
- Miliki Suara Merdu, Kapolri dan Panglima TNI Bernyayi Bawakan Lagu 'Ku TaK Bisa' Bersama Slank
- Keren Abis! Momen Kasad Jenderal Agus Subiyanto Solo Gitar Nyanyi 'Benci untuk Mencinta di Depan Ribuan Orang, Vokalis Naif Bisa Minder
- Tukang Jualan Minyak Urut Asal Bima Menyanyikan Lagu NOAH, Dedi Mulyadi Tersipu Langsung Kasih Uang Rp500 Ribu
Narapidana Nyanyi
Melalui unggahan di Tiktok @prison_akustik, terlihat beberapa narapidana tengah berkumpul untuk menyanyi bersama.
Beberapa orang terlihat ada yang memainkan alat musik seperti gitar, ukulele, dan kajon.
Mereka disebut tergabung dalam grup musik binaan di penjara yang diberi nama Prison Akustik.
Seperti diketahui, jika para narapidana di Lapas biasanya akan mendapatkan berbagai pembinaan yang bisa bermanfaat bagi kehidupn mereka.
Melansir dari laman lapasbaubau.kemenkumham, disebutkan jika ketentuan soal pembinaan narapidana diatur dalam Peraturan Pemerintah RI No.31 Tahun 1999 tentang Pembinaan dan Pembimbingan Warga Binaan Pemasyarakatan.
Para napi tersebut terdengar menyanyikan lagu Bengawan Solo dengan sangat merdu.
Bengawan Solo sendiri merupakan sebuah lagu karya Gesang yang menceritakan tentang aliran Sungai Bengawan Solo. Lagu ini diciptakan pada tahun 1940-an.
Ramai Dipuji
Usai dibagikan, unggahan itupun langsung ramai mendapat beragam komentar dari warganet. Banyak yang memuji kemerduan suara para narapidana.
"ini yg dinamakan BHINEKA TUNGGAL IKA, mantap Bro.. salam dari Kalteng," komen @van***
"sy penikmat keroncong,tp yg ini sangat beda benar" menyentuh jiwa karena menyanyikannya dg hati..luar biasa saudaraku..," komen @user***
"sangat sempuna bisa nyanyikan lagu bengawan solo ,belum tentu orang solo bisa nyanyi kan lagu papua. semangat bos," komen @arissusianto***
"kompak musiknya dan paduan suara loss dibawakan dengan santai jadi menghasilkan suara dan musik bagus," kata @Ardo***
"Sangat Sempurna Sekali .....Salam Persatuan Nusantara......
Salam Bhinneka Tunggal Ika....Sehat Selalu Untuk Semuanya ," komen @user958948***
"Tampil buat 17an di istana boleh nih bagus bgt suaranya," komen @kak***