Tukang Jualan Minyak Urut Asal Bima Menyanyikan Lagu NOAH, Dedi Mulyadi Tersipu Langsung Kasih Uang Rp500 Ribu
Momen Dedi Mulyadi berikan uang Rp500 ribu pada penjual minyak urut asal Bima yang memiliki suara merdu.
Momen Dedi Mulyadi berikan uang Rp500 ribu pada penjual minyak urut asal Bima yang memiliki suara merdu.
Tukang Jualan Minyak Urut Asal Bima Menyanyikan Lagu NOAH, Dedi Mulyadi Tersipu Langsung Kasih Uang Rp500 Ribu
Eks Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi dikenal aktif menjadi seorang Youtuber.
Melalui kanal Youtube pribadinya, Dedi kerap membagikan berbagai konten sosial merekam interaksi dirinya dengan masyarakat di sekitar Jawa Barat.
Terbaru, Dedi mengunggah video ketika ia dipertemukan dengan seorang penjual minyak urut asal Bima yang bersuara merdu. Simak ulasannya:
Unggahan Youtube
Melalui kanal Youtube pribadinya, eks bupati Purwakarta itu membagikan video terbaru merekam momen pertemuan dirinya dengan seorang pria asal Bima, NTB.
Pria yang diketahui bernama Imam Firdaus itu merantau ke Subang, Jawa Barat untuk berjualan minyak urut.
Selain berjualan, Imam juga mengisi waktu dan mencari tambahan penghasilan dengan menyanyi di kafe-kafe.
Pada saat sedag tampil, dirinya tak sengaja dipertemukan dengan sosok Dedi Mulyadi yang sedang makan di tempat Imam akan bernyanyi.
Dedi Mulyadi Sawer Rp500 Ribu
Dedi kemudian mengajak Imam untuk berbincang-bincang. Tak berselang lama, dirinya kemudian berjanji akan memberikan 'saweran' pada Imam setelah dia menyanyikan beberapa lagu.
"Udah laku berapa jualan minyak hari ini?," tanya Dedi.
"Oh Rp100 Rp 200 ya, yaudah berarti untungnya (nanti dapat) Rp500 nyanyi dulu tapi," tambahnya.
Mendengar hal itu, Imam pun terdengar langsung mengucap syukur.
Dia kemudian menyanyikan lagu pertama dari grup band Noah berjudul Mimpi Yang Sempurna. Suara merdu Imam pun sukses membuat pengunjung terpesona.
Setelah Imam menyanyikan lagu kedua berjudul Menghapus Jejakmu milik band Noah juga, Dedi langsung memberikan uang yang telah dijanjikan olehnya.
"Nih ini Rp500 ribu," kata Dedi.