Momen Kombes Shinto Silitonga Beres-Beres Kantor, Sampai Masuk Kolong Bongkar Meja Kerja Sendiri 'Selamat Tinggal Kantor Lama'
Saat Kombes Pol Shinto Silitonga beres-beres kantor di Berlin, sampai rela masuk kolong.
Seorang perwira menengah Polri, Kombes Polisi Shinto Silitonga harus meninggalkan kantor lamanya di Berlin. Tidak diketahui kemana Kombes Shinto akan pergi, tapi diketahui, ia telah menyelesaikan tugasnya di Berlin.
Shinto mengunggah momen tersebut di akun Instagram pribadinya @silitongashinto. Dalam unggahan tersebut, ia tampak sangat bersemangat membongkar dan beres-beres semua barang-barang di kantor termasuk meja pribadinya.
- Momen Berbalas Pantun Ridwan Kamil-Suswono Usai Resmi Maju Pilkada Jakarta
- Momen Istimewa Casis Korban Begal Dipegang Pipinya Sama Kapolri, Tangannya Digenggam Erat
- Momen Anggota Brimob 'Skakmat' Personel Propam Mau Tangkap Warga Pendatang di Jakarta, Sosoknya Banjir Pujian
- Momen Prabowo & Luhut Saling Beri Hormat Lalu Bicara Serius, Menteri Lain Minggir
Bahkan, Kombes Shinto sampai masuk ke kolong meja sendiri demi bisa membongkar meja kerjanya tersebut. Simak ulasannya sebagai berikut.
Kombes Shinto Silitonga Beres-Beres Kantor
Kombes Shinto Silitonga dibantu oleh satu orang lainnya tampak sangat bersemangat untuk membongkar meja di kantor lamanya. Semua peralatan tersedia untuk memudahkan mereka dalam beres-beres kantor.
Bahkan, seorang perwira menengah Polri itu sampai masuk ke kolong meja dengan posisi terlentang demi bisa membongkar kompartemen yang masih menempel di meja kerjanya.
Selain itu, Kombes Shinto Silitonga juga membereskan semua kabel-kabel yang ada di dalam ruang kerjanya. Ia merapikan dan menggulung sendiri kabel tersebut, tanpa meminta orang lain untuk mengerjakannya.
Tidak diketahui kemana Shinto akan pindah, tapi ia mengatakan jika tugas di KBRI Berlin telah usai. Ia pun menuliskan keterangan di videonya dan mengucapkan selamat tinggal untuk kantor lamanya.
“Selamat tinggal kantor lama,” tulis Shinto.
Sosok Kombes Pol Shinto Silitonga
Kombes Pol SHinto Bina Gunawan Silitonga adalah seorang perwira menengah Polri yang menjabat sebagai Atase Polri KBRI Berlin sejak 26 Februari 2023. Ia adalah lulusan Akpol 1999 dan berpengalaman di bidang reserse.
Kombes Shinto Silitonga adalah pria yang lahir di Medan, Sumatera Utara. Dia merupakan anak dari John Parlaungan Silitonga dan ibu dari boru Siregar.
Sebelum menjabat sebagai Atase Polri KBRI Berlin, Kombes Pol Shinto Silitonga juga pernah menjabat sebagai Atase Pol/Slo Divhubinter Polri pada tahun 2023, Kabidhumas Polda Banten tahun 2021, Kapolres Gowa tahun 2017, dan lain sebagainya.