Momen Pernikahan Pria Indonesia dengan Wanita Jepang Pakai Adat Minang 'Aku Enggak Grogi Hanya Tersenyum'
Kedua mempelai tampil kompak dalam busana adat Minangkabau.
Kedua mempelai tampil kompak dalam busana adat Minangkabau.
Momen Pernikahan Pria Indonesia dengan Wanita Jepang Pakai Adat Minang 'Aku Enggak Grogi Hanya Tersenyum'
Pria Indonesia berjodoh dengan sosok wanita cantik asal Jepang. Keduanya mengikat janji suci di dalam masjid sederhana.
Pesta pernikahan pun digelar dengan adat Minangkabau. Keduanya mengungkap perasaan saat melangsungkan akad nikah.
Seperti apa momennya? Berikut ulasan selengkapnya, dilansir dari kanal YouTube Kiki & Karen, Selasa (19/3).
- Tetanggaku Jodohku, Momen Pernikahan Adat Sunda di Kampung Terpencil Bawa Seserahannya Bikin Melongo
- Momen Bahagia Gracia Indri saat Hadiri Acara Pernikahan Kakak Iparnya yang Seorang Mualaf, Ternyata Menikah dengan orang Indonesia
- Meriah, Momen Pernikahan Pria Kampung Asal Lombok dengan Bule Cantik dari Australia
- Momen Meriah Pernikahan Cewek Cantik dengan Prajurit TNI, Pangkat Sang Suami jadi Sorotan
Menikah di Masjid
Pria bernama Rizki atau yang akrab disapa Kiki berjodoh dengan wanita asal Negeri Sakura. Keduanya diketahui melangsungkan pernikahan di kampung halaman Kiki di Lintau Buo, Tanah Datar, Sumatera Barat.
Saat mengucap ijab kabul, keduanya memilih untuk berikrar di masjid. Dengan didatangi keluarga dan para tamu, keduanya lantas resmi menjadi sepasang suami istri.
Dalam momen tersebut, kedua mempelai tampil kompak dalam busana adat Minang berwarna merah.
Ungkap Perasaan Bahagia
Sesaat usai akad nikah, Kiki dan sang istri, Karen turut mengungkap perasaan bahagia. Di depan kamera pribadi, keduanya melempar senyuman.
Lega, kini Kiki dan Karen sah sebagai pasangan sehidup semati.
"Akhirnya kita menikah," ungkap Kiki.
Tak terkira, momen sekali seumur hidup itu diakui Kiki cukup membuatnya gugup. Bahkan, hal tersebut nampak jelas di mata sang pujaan hati.
Sementara Karen mengaku sama sekali tak gugup.
Sebab, dia sama sekali belum menguasai bahasa Indonesia sehingga momen akad nikahnya pun hanya diketahuinya secara terbatas.
"Aku enggak grogi hanya tersenyum," terang Karen.
"Dia grogi," ungkap Karen.
"Iya, karena kamu enggak ngerti," terang Kiki.
"Iya, aku enggak ngerti," balas Karen.
"Makanya," ujar Kiki.
Sah menjadi suami istri, keduanya lantas banjir doa. Menjadi keluarga yang harmonis merupakan doa yang banyak ditulis warganet bagi Kiki dan Karen.
"Alhamdulillah. Semoga samawa sampai tua Uda," tulis akun @iyansopian7148
"Semoga menjadi keluarga yang mawardah dan sakinah sampai akhir tua," tulis akun @user-lz2ry6st5b
"Happy wedding, semoga langgeng sampai ke anak, cucu," tulis akun @elfanrin448
"Ganteng dan cantik selamat menempuh hidup baru...tetap semangat," tulis akun @jonrada7313